Foto Profil Anisa Adya @anisaadya

Anisa Adya @anisaadya

2565 Review | 2007 Makasih
Alfa 2023 Level 20
Steak Ramen Chinese Food Dimsum Seafood BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea
  • 4.0  
    Bacha Coffee [ Senayan, Kafe ]

    Akhirnya hadir di Indonesia

    Kehadiran Bacha Coffee ini sudah di nanti-nanti sih karena sempag di spill beberapa minggu terakhir, kebayang kan gimana antusias para warga termasuk Aku untuk coba. Sebelumnya pernah coba yang di Singapura, cuma kaya kurang afdol pas hadir di Indonesia.

    Tempatnya masih satu lantai dengan TWG karena katanya mereka masih sister company gitu (cmiiw) jadi kerasa banget mulai dari interior dan packaging nya tuh serupa tapi tak sama. Oh iya untuk servicenya cukup ramah dan informatif, cuma memang kalo soal antrian harap bersabar, antrian take away maupun dine in sama sama panjang. Tapi kalo untuk saat ini aku lebih pilih take away.

    Aku pesan
    Baraka Decaffeinated Coffee (90,000)
    Ini pilihan suami, sempet icip dan menurutku ini enak dan punya aroma yang agak mirip chocolate, rasanya fruity dan ini tipe yang light jadi ga begitu strong. Karena dj take away jadi sudah lengkap dengan sugar stick, cream dan glass strawnya.

    Tolteca Chocolate Coffee (90,000)
    Ini pilihan aku, karena sangat tertarik sama aroma cokelatnya yang kuat. Ini juga tipe light jadi ga begitu strong, aman di lambungku yang agak sensitif sama kopi. Untuk kelengkapannya sama dengan yang aku jelasin sebelumnya.

    Kaya Croissant & Almond Croissant (40,000/each)
    INI ENAK BANGET CROISSANT NYA! awalnya agak wow sama ukurannya yang agak mini gitu ya, tapi terhibur sama rasanya yang enak, flaky, agak manis dan jadi seimbang buat ngopi, yang srikaya nya juara banget aku suka.

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Chadol Gujeolpan [ Jagakarsa, Korea ]

    Suka sekali

    Satu hal yang baru untuk Aku menikmati Korean food, yaitu Gujeolpan yang merupakan hidangan di masa kerajaan dulu, dari tampilan presentasi makanannya pun sangat cantik dan meriah, dari sekian banyak bahan dan warna pun memiliki arti yang lebih luas loh.

    Aku datang kesini sebelum jam makan siang, jadi ga begitu rame, untuk tempatnya sendiri cukup nyaman, di dominasi dengan warna terang, ada juga sudut yang dipenuhi dengan K-drink yang lagi hits sekarang ini.

    Karena Aku kesini ramean jadi paling cocok pesan yang menu sharing. Kami cobain
    Chadol Signature tasty beef large (179,000)
    Aduh ini enak banget deh, untuk ukuran harga segini sesuai banget sama kualitas dan ukuran porsi makanannya, lengkap ada beef, sayuran, telur dll. Bumbu nya pas, kimchi nya enak, seporsi cukup banget utk sharing 3-4 orang.

    Chapoki (65,000)
    Tokpoki dengan berbagai korea tempura, tekstur tokpokinya pas, bumbunya sedikit pedas agak manis, tempura nya juga fresh dan renyah. Enak!

    K-Drinks shine muscat & peach (22,000/each)
    Minuman yang lagi viral, rasanya enak dan manisnya ok, disajikan dengan ice cube,

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Kopi Buaya [ Cijantung, Minuman ]

    Kopi Buaya

    Posisinya ada di area Tengah space gak jauh dari rumah, seru deh jadi satu area ini ada banyak pilihan cafe juga resto, salah satunya kopi buaya ini. Karena lagi ga pengen kopi, aku pesan menu non coffee nya, ternyata harga nya cukup affordable dan rasanya ok.

    Aku pesan Susu Buaya Joget (18,000)
    Jadi ini susu dengan sauce hazelnut gitu, rasanya enak dan ga begitu manis, cuma susu nya kurang creamy sedikit jadi rasanya lebih enak.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Saycuan Hotpot & BBQ [ SCBD, China ]

    Halal Hotpot & Automatic BBQ Grill

    Seruuu dan bikin penasaran sama Automatic BBQ Grill nya langsung deh reservasi karena baru banget buka, tempatnya ada di SCBD Park, pas masuk disambut ramah juga tempatnya lumayan luas, seating capacity nya bisa menampung banyak.

    Selain bbq grill, ada juga hotpot nya dan menurutku kalau mau personal sesuai selera cocok sih karena ukuran panci nya yang ga begitu besar, untuk pilihan menu nya banyakkk dan bervariasi.

    Aku cobain
    Tom yum soup & Collagen soup (25.000/each) US short plate (25,000) FIsh cake & Seafood tofu (8,000/each) Prawn paste noodle (20,000) Shimeji (18,000) Baby bok coy (12,000) Glass Noodle (8,000)

    Untuk Hotpot mulai dari kuah sampai ke bahan-bahannya semua enak! cocok di lidah, harga juga sesuai sama rasa dan kualitas.

    Chicken wings shaokao (10.000) Chikuwa Shaokao (10.000) Tenderloin shaokao (18.000) Fresh prawn shaokao (18.000) Beef Karubi shaokao (22.000)

    Kalo untuk bbq grill ini yang wajib dicoba, selain karena automatic grill nya ya hihi karena rasa shaokao nya enak2 sauce nya mantap wajib coba, juga di grill nya menggunakan arang jadi aroma nya semakin kuat.

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Pho Thin To-Go [ Melawai, Vietnam ]

    From Bali to Jakarta

    Super penasaran mau coba Pho disini karena yang katanya authentic, tempatnya ada di LCC Adityawarman, tepatnya dibawah tangga dan mereka punya area sendiri yang ga begitu luas tapi menurutku cukup nyaman.

Untuk menu nya sendiri tidak begitu banyak mungkin karena mereka fokus ke makanan utama kali ya.

Aku pesan Pho Bo (95,000)
Yang agak berbeda dengan Pho lain di Jakarta, disini khusus yang suka Pho dengan aroma kuat dari daun ketumbar sebagai bintang utama, kuahnya light gurih juga segar, potongan daging sapinya lembut, ditambah potongan cabe rawit dan lada makin mantap!

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    MacanRia [ SCBD, Minuman ]

    Gemaccc

    Paling ga bisa kalo ada yang lucu-lucu gini, tadinya mereka itu belum ada tempat yang permanen jadi hanya ada di beberapa event, kalo sekarang sudah happy ada cafe nya di Ashta, untuk yang suka susu kedelai ini cocok!

    Pas aku kesini antriannya lumayan juga, jujur kenapa sampe penasaran mau kesini dan cobain karena packaging nya yang menurutku gemas! hihi

    Aku pesan Earl Grey Soymilk tea (35,000)
    Kayanya untuk sharing cocok deh, ukuran gelasnya cuma satu dan menurutku isinya banyak, aroma earl grey nya kuat tapi balance sama rasa soymilk nya, dan yang sukanya lagi ini ga begitu manis.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Hawche Dimsum Bar [ Bogor Selatan, China ]

    Dimsum time!

    Mampir ke Hawche yang sebetulnya cafe ini sudah happening dari lama, tapi karena penasaran tetap mau kesini dan merasakan vibesnya, pas datang bentuknya kaya cafe biasa tapi ada 1 pintu yang menyambungkan ke ruangan rahasia dengan nuansa lebih redup dan tenang. Suka banget sih sama vibesnya.

    Aku pesan beberapa menu
    Fung Zao (19,000)
    Ini mah sebetulnya kaki ayam dengan bumbu merah yang khas, empuk juga gurih, effortless lah dalam menikmatinya.

    Onde Wijen hitam (25,000)
    Disajikan masih panas dan enak banget dong rasanya, kulit onde nya kenyal, isiannya lumer manis gurih wijen.

    Juzi (33,000)
    Salah satu pilihan mocktailsnya mereka, disajikan cantik denyan rasa yang segar karena basicnya ini lemon, orange dan pineapple juice. Nagih!

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    de' Leuit [ Bogor Timur, Indonesia ]

    Makan bareng keluarga

    Makan siang bareng keluarga pas banget ada di daerah Pajajaran Bogor, ga pake bingung langsung melipir kesini, jujur ini pertama kalinya cuma yakin aja sama kualitasnya karena selalu rame apalagi di weekend.

Untuk suasanya sendiri cukup nyaman dan teduh, tersedia juga meja lesehan supaya suasana nya lebih ngariung gitu.

Kami coba Gurame bakar, kerang saus padang, ayam goreng kremes, tahu tempe goreng, karedok, sayur asem dan pisang goreng. Dari semua makanan yang aku coba cocok aja di lidah, tapi bukan yang istimewa di hati gitu ya, terutama untuk beberapa menu agak asing kalo ga dilengkapi sambal, cuma untuk hal lain udah oke, gurame nya seger bumbunya enak, juga pisang gorengnya manis dan kriuk dibagian luarnya.

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Markette [ Tebet, Barat ]

    Gourmet Sandwich

    Mampir ke Markette yang belum lama ini buka di Kota Kasablanka, kesini bisa sekalian makan siang atau sekedar chill, karena mereka punya banyak pilihan menu. 

Untuk tempatnya sendiri cukup nyaman dengan interior yang elegant , ada area indoor dan semi outdoor nya. Selain menu gourmet sandwich ada juga pilihan bakery dan kopi.

Aku cobain
Triple Mushroom cheese sandwich (125,000)
Aduh ini aku cocok dan setuju kalo jadi menu yang direkomendasi. Ternyata keju yang melimpah dan jamur itu mix yang super cocok, makan banyakpun ga eneg sama sekali, roti sandwich nya agar crispy dibagian luar dalamnya lembut.
    Tropical Harmony Pitcher (95,000)
    Jarang kan nemu menu mocktails dengan pilihan sharing portion alias se-pitcher! hihi cukup sampai 4 gelas loh, rasanya nyegerin dengan potongan buah mangga dan stroberi, ada rasa asam juga segar air kelapa, manisnya pun pas banget.

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Villa Capri [ Tebet, Italia ]

    Villa Capri hadir di Kokas

    Makan siang di Villa Capri yang baru banget buka di Kota Kasablanka, tempatnya sendiri sepertinya menggantikan resto italia sebelumnya yang masih dalam satu group ya. 

    Untuk tempatnya nyaman, pelayanannya ramah dan cepat, detail banget deh interior nya seruuu.

    Aku pesan
    Spaghetti Ai Frutti di Mare (155.000)
    Aglio Olio yang di request extra pedas, pas datang terlihat super menggoda dengan potongan cabe rawit, udang nya fresh dan gendut, ada potongan calamary yang dibalut tepung juga, suka banget sama seasoning nya yang gurih dan sedikit asin, cocok di cocol dengan welcome bread.

    Croissant Cookie (65.000)
    Menu baru nya mereka, tapi sumpah! ini wajib dicoba ya ampun, sensasi hangat dari crokie dan ice cream vanilla nya, yang serunya rasa manisnya ga berlebihan. suka!

    Chamomile tea (40.000) Lychee iced tea (45.000)
    Disajikan dengan teapot, lychee tea dengan buah dan manisnya pas.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!