Foto Profil Kucing_Lewat

Kucing_Lewat

2 Review | 3 Makasih
Level 1
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 3.4  
    Mom Milk [ Palmerah, Minuman ]

    Cocok untuk mampir atau melepas Penat

    Suasana yang diusung tempat ini terkesan agak vintage. Sangat cocok untuk berkumpul dengan kerabat atau sekedar membaca buku dikalahkan hujan atau sore. Namun yang sangat disayangkan terkadang ketika motor lewat dari gang samping cukup terdengar.


    Menu yang pernah dicoba adalah vanilla regal. Aromanya sangat memikat. Hanya saja cita rasa susunya kurang terasa. Awalnya Saya kira susu ini dari koperasi susu yang masih cukup segar. Namun dengan mencicipinya sepertinya susu ini tak lebih dari susu kemasan bubuk atau kaleng. Namun dengan campuran regalnya membuat rasa minuman ini tergolong dan bisa dinikmati dengan cukup lega.

    Untuk pelayanannya cukup ok. Hanya saja sangat disayangkan mereka meminta tips dan memperlihatkan tulisan yang terkesan memelas

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Sate Ayam Ponorogo Pak Seger [ Gubeng, Indonesia ]

    Enjoy the taste

    Bagi yang menyukai tempat makan yang terang dan sangat bersih, mungkin tempat ini kurang cocok bagi anda. Suasana yang disajikan lebih mirip depot makan pada tahun 80 - 90an dengan penerangan yang sedikit redup.


    Menu andalan tempat ini sate ayam, ati rempela, dan kulit. Ya sate kulit, bahkan terkadang sate kulit ayam disini lebih cepat habis terjual daripada sate ati rempela. Bagi yang ingin menikmati atau mencicipi sate ayam dengan cita rasa dan aroma yang tidak amis khas ayam, disini tempat yang anda cari. Cita rasa daging ayam dan kulitnya tidak terasa amis, bahkan tidak tercium sekalipun. Sate ayam ini mengedepankan rasa gurih dan sedikit juicy daging ayam. Bener2 gurih tanpa amis sedikitpun. Untuk tekstur daging sate terhitung agak besar daripada daging sate lainnya. Begitu juga dengan sate kulit ayam, kenyal gurih dan juicy. Untuk bumbu sate disini sangat pas dengan karakter sate ayamnya. Manis kental dan sedikit gurih. cocok untuk dipadukan dengan nasi atau lontong. Namun lontong yang disediakan disini lebih enak daripada nasi. Jadi makam sate disini cukup mudah membuat kenyang

    Untuk minuman, tidak ada yang spesial disini. Es teh dan es jeruk terasa biasa biasa saja

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.