Foto Profil Rico Ericho

Rico Ericho

8 Review | 3 Makasih
Level 2
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 3.6  
    I-ta Suki [ Beji, Thailand ]

    Nasi Hainam

    Malam minggu kumpul bersama keluarga, hangout ke Margo City. Inisiatif mencoba i-ta Suki krn Ada nya paket Nasi Hainam + Ayam Panggang, Nasi Hainam + Ayam Rebus, Nasi Hainam + Bebek panggang. Dan ketiga paket itu cukup bisa memuaskan selera makan saya dan keluarga dengan harga yang sesuai. 
    Menyambung lagi pesan Suki dengan kuah kaldu + tomyam, harga nya cukup mahal dengan kualitas Suki yang biasa aja. 
    Dengan suasana yang cukup cozy, pelayanan cepat tanggap serta kebersihan bisa dipertanggung jawabkan, malam minggu bersama family bisa berlalu asik. 

    Menu yang dipesan: Nasi Hainam + Ayam Rebus, Nasi Hainam + Ayam Panggang, Nasi Hainam + Bebek Panggang, Paket suki dengan kuah kaldu + kuah tomyam

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Ramen 1 [ Beji, Jepang ]

    Fish Katsu + Tonpeiyaki

    Melanjutkan kuliner di Margo City, saya lanjutkan makan di Ramen 1. Bernuansa 'Japanese Food' serta suasana yang nyaman serta cozy. Pelayanan yang bagus. Dan saya sukai boneka kucing dengan tangan melambai Ada sekitar 8-9 yang lucu diliat. 
    Bermula saya pilih menu beef tonpeiyaki yang cukup menarik minat dengan saos mayonnaise yang banyak di atas nya. Makanan enak nan sehat dengan harga sesuai. 
    Begitu pula dengan hotplate fish katsu, namun rasa menu kedua ini yang saya nilai biasa saja. 

    Menu yang dipesan: Beef Tonpeiyaki, Hotplate Fish Katsu

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 2.4  
    Sop Durian 78 [ Ciledug, Dessert ]

    Sop Durian Nangka

    Pertama kali mencoba karena penasaran, tapi rasa Sop Durian Nangka nya biasa aja. Dan cukup mahal dengan harga 15.000 Rupiah, serta sedikit yang disajikan. Kurang sesuai dengan harga yang tertera. Suasana nya cukup OK, pelayanan nya juga biasa aja. 
    Pancake durian nya juga cukup mahal dengan bentuk yang gak terlalu besar.

    Menu yang dipesan: Sop durian nangka

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 5.0  
    Pizza Hut [ Ciledug ]

    American Favorite + BigBox

    Terlihat dari judul adalah merupakan hal yang jadi favorite saya saat makan di Pizza Hut. Menu pizza American Favorite dengan pinggiran sosis benar menggugah selera makan terdalam saya, dan posisi kedua ada Tuna Melt Cheese. 
    Dengan ada nya menu BigBox yang ditawarkan, sangat efisien untuk pemesanan yang akan dimakan 2-3orang dengan varian menu dalam 1box besar bertingkat. 
    Really love those ~ 

    Menu yang dipesan: BigBox, American Favorite

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 4.8  
    Mister Lie [ Gading Serpong, Jepang ]

    Tempat kesukaan untuk makan dan rileks sejenak

    Suka BANGET dengan menu makanan, kualitas, harga serta fasilitas & pelayanan yang disajikan. Simple tapi berkesan. 
    Bertema 'Japanese Food' yang memang favorite saya, menyajikan harga yang terjangkau + rasa yang tidak terlupakan enak nya. Serta porsi yang bikin saya kenyang, meski saya doyan makan. 
    Really enjoyable place for eat & relief my stress. 

    Menu yang dipesan: Dory black, Chicken Cheese Katsu, Dory with creamy yoghurt

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.8  
    Burger King [ Alam Sutera, Barat ]

    Mushroom Burger + French Fries

    Merupakan duet maut saat saya memilih menu makan di Burger King. Secara mushrooms adalah memang kesukaan saya, dan menu 'Mushroom Swiss' + 'Mushroom Swiss XL' adalah duo tak terbantahkan yang amat saya sukai 
    Dengan dimakan bareng kentang goreng, adalah surga saat 'lunch' or 'supper' untuk saya 
    Pelayanan yang bagus dan tempat yang sangat nyaman juga mendukung nafsu makan saya naik. Tidak terasa, waktu sudah berlalu 3jam. 

    Menu yang dipesan: Mushroom Swiss, Mushroom swiss XL, Choco Top Ice Cream

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Seblak Jeletet Murni [ Tanjung Duren, Indonesia ]

    Seblak pedas level nyaris maximum

    Mencoba bersama sahabat-sahabat saya, dan langsung memesan level 4 dari 5. Untuk dimakan bertiga. 
    DAN ITU BENAR SANGAT PEDAS BANGET. 
    Benar merasakan nuansa makanan pedas yang gila untuk pertama kali nya. Bahkan meski dicampur pakai nasi putih, tetep terasa gigitan pedas nya. 
    Very challengeable for they're who likes hot spicy food. 

    Menu yang dipesan: Kwetiaw, Macaroni, Bakso, Dumpling keju, Cikuwa, Bola lobster, Mie, Sosis

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Hayaku [ Ciledug, Jepang ]

    Tempura & Teriyaki

    Suka banget makan di resto ini karena kualitas makanan bertema 'Japanese Food' nya nikmat. Cocok diselera saya. Dengan harga yang terjangkau, ini termasuk resto yang cukup recommended. 
    Meski tidak ada menu ramen di dalam nya, saya sarankan untuk menambah menu tersebut. Serta until memperluas tempat makan nya karena jadi pengap & sesak saat ramai pengunjung. 
    Pelayanan yang rumah, jadi bisa akrab dengan service nya. 

    Menu yang dipesan: Ebi tempura set, Chicken Teriyaki Set, Beef Teriyaki Set, Miso Soup

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!