Foto Profil Whitefluffyrabbit

Whitefluffyrabbit

22 Review | 13 Makasih
Level 3
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 3.2  
    Ayam Goreng Gacor [ Pantai Indah Kapuk, Indonesia ]

    Ayam goreng & friends.

    Siang ini makan siang di Gacor. Paket ayam gorengnya OK. Untuk menu gorengan bakwan jagung & sayur enak, tapi sayangnya terlalu oily seperti digoreng ulang. Soto Gacor sedikit kurang rasa, sedang mie Gacor malah agak asin. Kopi Vietnamnya seperti kopi susu SKM biasa sich, bukan seleraku.

    Tempatnya terang & bersih. Pelayanannya juga cukup cepat, sayang kurang senyum. Dan kelupaan sambal & perkedel untuk sotonya.

    Menu yang dipesan: Paket ayam Gacor, Nasi Goreng Biasa, Soto ala Gacor, Mie ala Gacor, Kopi Vietnam

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 2.8  
    Manako Coffee [ Muara Karang, Kafe ]

    Pinat

    Iseng2 sore. Ingat lihat Pinat ini di Instagram, jadi meluncurlah kesini.

    Harganya Rp. 55.000,-. Dapat minuman 1 yang boleh dipilih, aku pilih Cappuccino dingin karena hawa yang panas sekali. Tapi mungkin karena cashier, barista & server jadi 1, servicenya agak lama & kebetulan ada beberapa takeaway & ada 2 dine-in. Kopinya lebih enak yang di donut. Sebenarnya lebih mirip toast daripada donut sich & dilapis selai coklat crunchy sebelum dituang kopi.

    Untuk tempat sebenarnya cukup OK, tapi sayangnya AC-nya kurang dingin sehingga ruangannya agak bau keringat.

    Menu yang dipesan: Pinat Set

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Devon Cafe [ Pantai Indah Kapuk, Kafe ]

    Nite Coffee

    Baru selesai dinner, ketika ada yang ajak makan lagi. 🤦‍♀️ Sebenarnya tertarik dengan cakenya, sayang sudah kenyang & temanku takut gula. 😂 Jadi hanya pesan cappuccino untukku. Rasanya cukup bold & creamy, sesuai dengan taste-ku sich. Temanku pesan Kyoto Caesar Salad, menurut kita berdua kurang enak, especially chicken katsunya.

    Tempatnya cukup comfy, agak sepi, view-nya golf mini. Service juga OK.

    Menu yang dipesan: Cappuccino, Kyoto Caesar Salad

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Baba Laksa [ Pantai Indah Kapuk, Malaysia ]

    Peranakan Food

    Karena ingin makan laksa, maka meluncurlah ke Baba Laksa. Tempatnya tidak terlalu besar & terbuka. Agak gerah apalagi dengan cuaca di luar yang sedang panas2nya. No Wi-fi, sehingga untuk scan menu agak sulit, untungnya ada buku menunya.

    Hari ini memilih Chicken Laksa with thick beehoon set dengan Es Kopi SKM & fried spring roll. Kuah laksanya memang medok & nikmat, suka dengan thick beehoonnya, seperti locupan. Kopi & lumpianya juga OK.

    Servicenya juga cukup cepat & helpful.

    Menu yang dipesan: Chicken Laksa set

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Sama Dia Kopi [ Pluit, Kafe ]

    Ngopi

    Haus & butuh yg dingin2, jadi mampirlah kesini. Tempatnya cukup cozy. Service OK. Kopinya juga not bad.

    Menu yang dipesan: Kopi Susu Sama Dia

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Kool Kreme [ Pantai Indah Kapuk, Es Krim ]

    Cake & Coffee

    Habis baksos yg panas, ingin yg dingin2. Tapi kepincut 50% off u/ semua yg di chiller, jadilah pesan Mocha Nougat cake. Tentu saja ditemani cappuccino. Cakenya lumayan, walau agak terlalu tebal untuk buttercreamnya. Cappuccinonya OK juga. Sempat coba tester gelato espresso martini, ini ada alkoholnya, jadi agak pahit & mac & cheese yang menurutku agak aneh sich, karena manis.

    Tempatnya enak sich. Cukup spacious & terang.

    Menu yang dipesan: mocha nougat cake, Cappuccino

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    Le Bay Seaside Bistreau [ Pantai Indah Kapuk, Kafe ]

    Me Time

    Kunjungan ke-2 ke tempat ini. Sambutannya sangat luar biasa ramahnya kali ini.

    Kali ini memang ingin mencoba Charcoal on Fire. Sangat menarik & rasanya juga cukup enak. Untungnya sebelumnya diberi compliment roti, karena walaupun enak Charcoal on Fire sangatlah oily & lama2 akan berasa sedikit pahit dr charcoalnya, sehingga rotinya bisa agak menetralkan. Begitu pula dengan strawberry juice, walau rasanya agak watery.

    Suasana & tempatnya enak, apalagi kali ini tidak terlalu rame.

    Menu yang dipesan: Charcoal on Fire, Strawberry Juice

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Pu Tien Hing Hwa Tahu [ Glodok, China ]

    Kuliner Pancoran Glodok

    Ketemu tempat ini secara tidak sengaja ketika jalan2 di gang di Pancoran. Tempatnya cukup bersih dan kelihatan sudah direnovasi baru.

    Sayangnya pelayannya kurang ramah & sibuk kesana kemari.

    Aku pesan menu spesialnya lomie Hing Hwa. Menurutku lebih seperti mie masak, karena kuahnya tidak terlalu kental dengan topping udang, tiram, kerang & daging babi. Sambalnya enak, tidak terlalu pedas & ada rasa asamnya.

    Menu yang dipesan: Lomie Hing Hwa

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.2  
    Big Kong Dimsum [ Sunter, China ]

    Dimsum murah & OK

    Sudah agak lama penasaran dengan dimsum satu ini. Akhirnya kebetulan main ke Sunter. Pesan paket yg Rp. 25.000,- dapat 5 macam dimsum. Cukup lengkap antara manis & asin, goreng & steam. Pesan nasi goreng wonton saus XO supaya bisa pesan kopi tarik Rp. 5.000,-. Kopinya terlalu manis sich & sayang tidak bisa dikurang takaran SKM-nya. Untuk makanannya cukup OK-lah apalagi dengan harga yang cukup murah.

    Untuk tempat, agak panas di lt. 1 karena tidak b'AC, hanya kipas angin.

    Untuk kebersihan agak kurang, karena di piring masih ada sebaris bekas makanan yg mengering & menempel.

    Service sebenarnya OK-lah, sayangnya pesanan takeaway tidak langsung disiapkan & harus menunggu cukup lama.

    Menu yang dipesan: ubi goreng, kopi tarik, Kuo Tie Ayam, Mantau Goreng, Bakpao Isi Talas, wonton rebus isi ayam & kucai, nasgor wonton saus XO

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    Flip n Fry [ Pluit, Barat ]

    Waffle Sandwich

    Kombinasi buttermilk fried chicken yang crunchy, sweet & sour coleslaw di antara waffle yg garing tapi empuk. Rasa Nano Nano yg pas.

    Tempatnya mungil & nyaman dengan service yg OK.

    Menu yang dipesan: F'nF Original

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!