-
3.6Eiger Coffee [ Cihampelas, Kafe ]
Tempat ngupi super nyaman!
Terletak disebrang Apotek Kimia Farma Cihampelas. Eiger menyediakan tempat ngopi yang terletak di lantai 2. Cafenya oke banget! Di salah satu dinding dipenuhi kayu kayu yang dipotong bulat. Lucuk!
Ada ayunan yang menghadap ke jalan raya dan empuk sekali, bisa ketiduran kalau lama-lama goler disitu.
Saya dan teman saya sebetulnya berencana takeaway. Ini cafe cantik dan nyaman banget sampai merasa terlalu betah. Kami pesan menu minuman sebagai berikut :
1. Fuji (26k)
Fuji ini kopi plus susu plus matcha. Rasanya enak, persatuan kopi dan matcha sebetulnya segar. Namun jika menginginkan rasa kopi yang kuat, lebih baik pesan menu dari kolom Manual brew atau Coffee.
2. Frozen boot cookies (30k)
Ini Enak. Enak. Enaaak!
Ada selewat rasa kopinya sih, tapi lebih berasa manis es krim dan cookies. Entah mengapa lebih jatuh cinta sama menu yang ini!
Parkiran ga terlalu luas tapi bapak parkirnya baik. Musholanya super cute! Toiletnya bersih. Interior eksteriornya bikin nyaman banget! Kemarin kesini ga terlalu banyak orang, jadi bisa banget buat lepas penat setelah seharian beraktifitas.Menu yang dipesan: Fuji, Frozen Boot Cookies
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.4Sensei Ramen [ Soekarno Hatta, Jepang ]
Pilih Ramen atau udon?
Pertama kali ke Sensei ramen ini karena sering lewat jadi pingin tahu rasanya gimana ya?
Buku menunya persis dengan salah satu ramen yang ada di kota Cimahi, dari mulai menu minuman hingga makanannya. Saya bertanya-tanya apa mereka satu grup tapi beda nama ya?
Parkiran cukup luas untuk motor, mobil bisa masuk beberapa mungkin juga bisa ikut di lapak ruko sebelah karena bangunan Sensei ramen ini terletak di jajaran ruko-ruko Jalan Kurdi.
Indoornya biasa saja, dekorasi dinding dengan beberapa huruf jepang dan beberapa figura berisi quote. Nah menariknya, selain tersedia tempat duduk dan meja biasa, ada juga bagian meja lesehan.
Saya dan adik memilih lesehan karena tersedia tempat chargeran di bagian lesehan.
Pesanan :
1. Karnivor ramen (28k)
Agak kaget pas dateng ternyata gede banget mangkoknya, kayak mau mukbang. Mienya juga banyak. Saya pilih kuah kare karena katanya sujunya habis. Kuahnya mantap sih, rasanya pas tidak kelewat gurih. Ada telur rebus setengah, drumstick 1 buah, kerupuk batagor 3-4 buah, irisan ayam yang bumbunya gurih manis enak dan teksturnya lembut, lalu ada sayap ayam goreng tepung 1 buah. Pembeda rasa ramen ini dan yang di Cimahi, saya lebih suka drumstick yang di Cimahi. Kalau disini lebih enak irisan ayamnya. Mienya mie kuning lembut, bukan mie instan keriting. Lumayan enak dan kenyang banget! Menu ini bisa dimakan berdua gais 🔥
2. Katsu udon (23k)
Untuk katsunya punya ukuran yang terbilang besar, hampir setengah lingkaran mangkok. Rasa katsunya gurih bumbu tambahan. Adik saya memesan level 0 dengan kuah tomyum. Kuahnya super seger. Kalau pesan level kepedasan yang lebih tinggi mungkin akan lebih nikmat lagi. Tekstur udonnya lembut, agak licin kalau makan pakai sumpit dan belum mahir amat. Rasanya agak asing di lidah saya, saya lebih suka ramennya ketimbang udon.
Katsu udon adik saya disajikan di mangkok ukuran standar, terlihat sedikit tapi sangat mengenyangkan. Di katsu udon ini ada sayur dan juga setengah potong telur rebus.
3. Ice lychee tea (12k)
Es teh dengan rasa leci, ditambah gula cair dan potongan buah leci asam manis. Segar dan enak! Varian es teh disajikan dalam gelas super besar yang menemani saat anda kepedasan.
4. Ice tea (6k)
Es teh manis biasa, manisnya lebih suka yang ice tea ini ketimbang yang ice lychee tea karena tanpa leci sebetulnya sudah cukup manis. Perbedaan harganya pun membuat saya memilih ice tea ini. Ukuran gelasnya sama sama jumbo.
5. Jamur inoki goreng
Jamur inokitake dibalut tepung berbumbu dan digoreng. Enak buat cemilan tambahan✨
6. Gyoza rebus
Ada rasa yang mengganjal dilidah saya mengenai gyoza ini. Rasanya sih hampir mirip dengan gyoza yang pernah saya makan di beberapa tempat, namun ada rasa yang bersisa dibagian akhir dan jadi misteri. Boleh dicoba👌 siapa tahu anda bisa mengetahui rasa apa itu?
Oiya, saya lebih suka Ramennya. Kalau kamu?Menu yang dipesan: Karnivor Ramen, Katsu Udon, Inokitake goreng, Gyoza rebus, Ice Tea, ice tea lychee
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.0Kama Coffee & Eatery [ Riau, Kafe ]
Tempat nongkrong mungil nan aesthetic
Kama coffe dan eatery punya konsep desain interior unik yang saya sangat sukai : simpel, bersih, cantik. Ruang untuk makannya dibagi 2 ada yang indoor dan semi indoor. Semi indoor ini bisa digunakan merokok.
Ruangannya berbentuk lorong dan mungil ini memang ditujukan untuk pelanggan dengan kelompok 2-4 orang per meja. Bagian indoor berkapasitas 10 orang.
Menu yang saya dan teman-teman pesan adalah,
1. Kopinya kama
Kopinya kama ini hanya ada dalam bentuk es kopi. Dengan 30k anda dapat mencoba sensasi kopi cukup strong, susu dan gula merah nikmat.
2. Regal cheese cake
Rasanya tidak sebanding dengan harga. Menu mirip sebetulnya ada banyak di tempat lain dengan rasa yang hampir sama. Tampilan minumannya cantik sekali. Susu dengan es rasa vanila dan potongan regal dibagian paling atas.
3. Potato sausage
Kentang dipotong segitiga berteman sosis potong goreng dengan bumbu asin yang pas dan saus mayonaise. Enak!
4. Egg waffle choco cheese
Ada waffle dengan rasa telur yang masih terasa di lidah, saus coklat dan es krim vanilla. Wafflenya lembut, manis. Percampuran eskrim dan saus coklat juga oke 👌 sepertinya waffle ini termasuk menu baru di Kama
5. Ice lychee tea
Penyajiannya mirip bir, ada busa diatasnya (tapi bukan ya!) Rasanya enak ternyata! Melebihi ekspektasi "oh cuma teh" ternyata ini enak banget! Manis lychee dan teh yang segar. Saya sangat rekomendasikan buat anda yang suka teh rasa-rasa :)
6. Latte hazelnut
Tampilannya super cantik, gelasnya cantik, gambarnya cantik. Rasanya enak!Menu yang dipesan: Latte Hazelnut, Ice Lychee Tea, Kopinya kama, Potato sausages, Regal cheese cake, Egg waffle choco cheese
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.4Sejiwa Coffee [ Progo, Kafe ]
Setelah sekian lama ingin mencoba
Kopi sejiwa ini sebetulnya sudah lama sekali ingin saya coba. Sebetulnya ingin datang langsung ke kedanya tapi belum juga berkesempatan, akhirnya memesan lewat aplikasi online karena super kepo!
Saya pesan iced caramel machiato dan iced hazelnut latte.
1. Iced Caramel Machiato
Creamyy, rasa susu, manis caramel dan kopinya bercampur seimbang. Bagi penyuka kopi tidak strong, anda bisa coba Sejiwa kopi ini. Untuk saya kopinya kurang kopi.
2. Iced Hazelnut Latte
Rasanya hampir mirip dengan iced caramel machiato, perbedaannya terletak pada rasa manis yang lebih timbul pada kopi hazelnut latte.
Harga kedua menu diatas adalah 39k lewat aplikasi online.
Tumpah tumpah yang diminimalisir dengan bungkusan yang rapat. Tempat minumnya kurang ergonomis untuk takeaway.Menu yang dipesan: Iced Caramel Machiato, Iced Hazelnut Latte
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.2Thai Palace Fusion [ Pajajaran, Thailand ]
Pertama kali kesini
Suatu hari sehabis magrib, dateng ke tempat makan ini bersama teman saya. Tempat makan yang dari luarannya saja terlihat cantik dan hangat, sayang tempatnya kurang strategis (menurut saya).
Indoornya cantik sekali, dari penataan tempat duduk dan meja memang terlihat diperuntukkan untuk diisi lebih dari 2 orang. Kebanyakan pengunjung yang datang bersama saya adalah rombongan keluarga. Akhirnya saya dan teman-teman saya memilih duduk di sofa panjang 2 sisi yang dapat diisi 4 orang.
Pesan apa saja?
Di Thai Palace terdapat menu individu dan sharing. Kami memilih beberapa menu untuk sharing berempat.
1. Gai Ho Bai Tei (39.8k)
Deskripsi menunya adalah ayam dibalut daun pandan. Ayamnya super juicy, lembut yang pas untuk dikunyah (mungkin selain proses masak, ayamnya pun dipilih berdasarkan bagian tubuh dan usia tertentu). Rasanya ga asin, no mecin, betul dari sari daging ayamnya. ENAK!!! Wajib pesan ya!
2. Tom yum goong (82.8k)
Ini tom yum udang yang dibawa ke meja dalam kondisi api menyala (biar penyajiannya hangat). Kuah tom yumnya juarak! Enak deh apalagi kalau anda sekalian menyukai rasa asam tom yum, ini rekomendasi saya✨ info dikit : udangnya ga terlalu banyak sih untuk 4 orang.
3. Nuea phad nam man hoi (58k)
Atau diartikan Daging dengan saus oyster dan sayur Kailan. Rasanya paling masuk ke lidah Indonesia saya :) Dagingnya bertekstur pas untuk digigit
4. Ketan durian (27.8k)
Ketan yang pulen dan enak dilumeri saus durian yang rasanya lebih ke manis ketimbang ke duriannya. Rasa duriannya tuh melayang di tengah kunyahan lalu hilang setelah ditelan. Sausnya bertektur super kental.
5. Classic tea : Earl grey (23k)
Menu classic tea ini ada 3 jenis yaitu earl grey, breakfast dan cammomile. Kebetulan cammomile habis, lalu direkomendasikan oleh teman saya dari Pergi kuliner untuk mencoba earl grey yang memiliki aroma. Ternyata, benar saja! Ada aroma teh yang baru saya kenali. Rasa tehnya nikmat dan sangat pas untuk bersanding dengan makanan berat yang kami pesan. Penyajian classic tea dalam bentuk poci yang dapat disajikan untuk 4 orang.
FYI, nasinya sedikit.Menu yang dipesan: Tom Yum Goong, nuea phad nam man hoi, Ketan Durian, Classic tea earl grey
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.2Kopi Duro [ Riau, Kafe ]
Kopi dengan penyajian unik
Ini dia kopi Duro! Pertama kali tertarik kesini karena kopinya disajikan pada gelas mirip erlenmeyer, ada ukuran miliannya juga loh.
Parkiran mobil agak sulit, parkiran motor ada.
Kedainya kecil. Indoornya bisa diisi 2-3 orang. Outdoornya terdapat meja panjang yang muat 4 orang dan beberapa meja kecil. Mungkin 10 orang bisa berdiam di outdoor.
Dekorasinya unik, mata dimanjakan dengan nuansa hijau di bagian outdoor dan nuansa hommy di bagian indoor.
Saya dan teman pesan kopi duro, charcoal latte dan kopi duro regal. Es Kopi duro isinya es kopi susu dengan gula. Es Kopi duro regal adalah kopi duro yang ditaburi regal, dan charcoal latte adalah susu plus sesuatu yang rasanya seperti oreo diremukkan dengan komposisi pas.
Untuk minuman dengan volume tidak banyak, esnya cenderung kebanyakan. Rasa kopinya biasa saja dengan harga yang pas dikantong. Charcoalnya lumayan enak, boleh dicoba!
Selamat mencoba ✨Menu yang dipesan: Charcoal Latte, Es Kopi Duro, Es kopi duro regal
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
3.0Java 42 [ Jawa, Kafe ]
Dimsum daerah Jalan Jawa
Dateng hari Sabtu sekitar waktu magrib, tempat ngedimsum ini ga pake kata ngantri.
Tempatnya lumayan luas, untuk parkiran motor ga besar karena ngambil area trotoar depan tempat makan, parkiran mobil pinggir jalan banget jadi harus pinter-pinter cari parkiran mobil.
Indoornya digantungi lampu-lampu bohlam cantik di atapnya. Tempatnya bukan untuk foto ala ala sih, tapi positifnya nyaman untuk bawa anak karena luas buat lari-lari.
Datang berempat kami memesan menu sebagai berikut :
1. Siomay mozarella
Enak, juicy dan gurih. Mozarellanya sudah lumer dalam proses pengukusan. Worth it lah
2. Hakaw
Rasanya biasa saja. Cenderung kurang gurih. Rasa udangnya kurang nendang :(
3. Lumpia ayam
Lumayan enak. Disajikan dalam bentuk goreng, kebalikan dari pangsit yang dikukus. Sebetulnya lidah saya tidak terlalu mendeteksi rasa ayamnya.
4. Pangsit udang
Rasa udangnya sangat dominan dan juicy. Enak!
5. Hisit kao
Pertemuan udang dan ayam yang sungguh lezat! Udangnya lebih dominan ketimbang ayam. Ini menu yang saya suka✨
6. Siomay nori
Rasanya biasa saja. Dibentuk ala sushi, dagingnya kurang terasa.
Untuk dimsumnya disajikan dengan tampilan cukup cantik, namun sayang pelayanannya lama dan terlihat masih belum rapi dalam pengantrian menu. Pesanan di meja saya ada yang datang saat kami akan pulang, menu yang datang pun bukan yang kami pesan sebab menu awal yang kami pesan masih dimasak (menu berubah atas konfirmasi dengan pelanggan). Dimsumnya kecil.
Tentang musola, tidak ada sendal untuk mengudhu, banyak nyamuk, hanya cukup untuk 1 orang sholat, tersedia mukena.
Toilet okelah.Menu yang dipesan: hisit kao, Hakaw, Lumpia Ayam, pangsit udang, Siomay Nori, siomay mozarella
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.0Coffee Bawa [ Riau, Kafe ]
Kopi rekomendasi!
Direkomendasikan oleh salah satu teman di kantor, akhirnya mencoba kopi ini. Review ini untuk kopi yang dipesan lewat aplikasi online ya✨
Jadi saya pesan es kopi susu candy caramel. Ini tuh menu es kopi susu ditambah sirup caramel daaaan enak! Asli enak suka deh, apalagi kalau kamu suka kopi susu manis dengan perbandingan rasa kopi dan manis yang tepat.
Saya sangat rekomendasikan sekali kopi ini. Creamy, perbandingan campurannya oke, es-nya ga kebanyakan dan bagi kalian tipe yang kalau minum suka lama, tak perlu khawatir karena walaupun dibiarkan lama hingga es mencair, rasa kopi dan manisnya ga berubah jadi cawerang. SUPER SUKA!Menu yang dipesan: Es kopi bawa candy caramel
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
2.8Kochi Coffee [ Riau, Minuman ]
Kopi murmer enak
Terletak tepat di sebrang Terminal tas, kedai kopi ini terlihat mungil dengan warna yang mencolok.
Tidak ada parkiran, jadi harus numpang parkir di tempat lain.
Di bagian indoornya, ada meja panjang yang tertempel ke dinding ditemani bangku panjang 2 sisi di sudut ruangan. Secara tampilan, indoornya tidak nyaman. Terlihat sumpek dengan berbagai barang.
Untuk menunya ada berbagai menu kopi dan non kopi. Beberapa menu punya nama menarik seperti Charcoal mocca dan banakochi (yang rencananya akan saya coba saat berkunjung lagi)
Kemarin saya pesan es kopi susu, sebagai pembanding rasa es kopi susu kedai lain. Bagaimana rasa es kopi susunya?
Dengan harga 15k kopi ini punya cita rasa yang lumayan nikmat. Ada creamy-creamyy, segar, manisnya okelah buat yang suka manis-manis tapi kalau mau rasa kopi yang lebih kuat dengan tetap mempertahankan rasa manis, anda bisa pesan double shot expresso.Menu yang dipesan: Es kopi susu
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.2Kopi Janji Jiwa [ Braga, Minuman ]
Mencoba kopi dari hati
Asupan kopiku minggu ini dengan pilihan kopi janji jiwa yang punya slogan kopi dari hati✨
Pesan lewat aplikasi online, saya dan teman memesan es kopi soklat dan es kopi pandan.
1. Es kopi soklat
Terdiri atas es, kopi, susu dan coklat. Rasa yang tercipta dari awal seruput sampai masuk kerongkongan adalah coklat. Coklat bubuk yang kuat dan manis. Rasa kopinya tersalip coklat. Bagi pencinta coklat dan rasa manis pasti akan suka.
2. Es kopi pandan
Kopi pandan ini terdiri atas es, kopi, susu, dan sirup pandan. Pertama kali coba kopi pandan dari Janji Jiwa ternyata rasanya hampir sama dengan kopi pandan kesukaan saya dari kedai lain yang memiliki harga 2x lebih mahal. Creamy, pandannya sangat terasa dari awal minum bercampur rasa kopi yang rasa asamnya kuat. Rasa pandan yang manis dan segar. Enak sekali. Hal terakhir yang tersisa di lidah adalah rasa asam dari kopi. Menu ini akan jadi menu kesayangan saya di Janji Jiwaaa!Menu yang dipesan: Es Kopi Soklat, es kopi pandan
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.