-
2.8Eatlah [ Tanjung Duren ]
Okelahh
Salted egg chicken rice - 40.5K
Menurut aku ya biasa aja standar, ga tau kenapa org bilang smpe enak pake banget.. apa mungkin karena di gojek jadi kurang nendang gitu.. soalnya chickenya ga garing and sauce salted egg nya ga bs d pisah..Menu yang dipesan: Salted Egg Chicken Rice
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.2Nasi Goreng Gila Gondrong Obama [ Muara Karang, Indonesia ]
Nasi gorengggg
Ini tempatnya di muara karang dulu depanan sama RPP tp uda pindah lokasi ga jauh dari sana kok.. disini juga ga jual nasi goreng aja, ada bola ubi, martabak, ayam geprek, sate taichan.. tempatnya panas sih namanya juga kaki 5 hehe
Nasi goreng gila + telur 30k
Menurut aku enak ya, pernah aku gojek tp ga enak and temen2 aku juga bilang kalau di take away ga enak.. ga tau kenapa dan aku penasaran makan lagi di tempatnya emng beda hahaha :3 ya berarti buat kalian yang mau nyobain kudu makan di tempat..Menu yang dipesan: Nasi Goreng Gila
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.8PUTIEN [ Pantai Indah Kapuk, China ]
Michelin star resto!!
1. Spinach salted egg - 58k
Menurut aku enak2 aja karena aku suka sayuran ya, trus ada kuahnya..
2. Stir Fried Yam - 69k
Talas ! Emang suka talas juga jadi enak menurut aku, rasanya manis asin..
3. Deep Fried Chicken - 98k (half)
Enakk! Ayamnya super lembut dan kulitnya garing di tabur sama garliccc
4. Shredded Pork with Meat Bun - 84k
Bun nya enak banget lembut trus ga terlalu tebel pass, dan porknya juga enak manis asin cocok sama bunnya
5. Putien Lor Mee - 78k (small)
Baru kali ini nyobain mie yg rasanya beda, tp menurut aku enak2 aja ya
6. Chinese Mustard Porridge - 82k (small)
Bubur enakk! Hehe ini bubur rasanya beda sama bubur lain, pokoknya enak ..
7. Drunken Cockles - 58k
Kerang kecil2 ini juga enak, aku ga terlalu suka kerang tapi kalau yg kecil2 suka dan rasanya juga enak karena lebih ke garlic
8. Deep Fried Pork Trotters with salt & pepper - 49k
Ga suka pork trotters, tapi my sis bilang enak dan garing
9. Barley & Winter Melon - 35k
Minuman kesukaan, barley nya di tambah pake winter melon enakk
10. Infusion - 35k
Enak rasanya asem2 manis
11. Homemade Sweet Corn juice - 25k
Enak di sajiikan dengan hangat
12. Watermelon juice - 25k
Ya jus semangka biasa, disini aku pesen yang murni no sugar
Ya menurut aku disini rest chinese yang enak heheMenu yang dipesan: Shredded Meat With Bun, Barley & Winter Melon, putien lor mee, spinach salted egg, Drunken Cockles, Homemade Sweet Corn Juice (Warm), Deep Fried Chicken With Garlic, watermelon juice, Infusion, Stir Fried Yam, Deep Fried Pig's Trotters With Salt & Pepper, Chinese Mustard Porridge, deep fried chicken
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.8Ton Thip [ Puri, Thailand ]
Tom yum noodle
1. Tom yum seafood noodle - 46k
Disini aku pilih yang green noodle dan seafood isinya udang yang uda dikupas kulit, ikan, crab stick.. enak kuahnya pas ga terlalu asem
2. Kai Krob - 40k
Nasi ayam goreng, di masak ala thai dan ada crispynya enakk
3. Po Pia Tod - 13k
Pangsit isi Udang dan ayam, enak garing dan ga terlalu berminyak
4. Thai Black tea - 17k
Ya mirip2 thai tea ya rasanya, tapi yang ini lebih pekat rasanyaMenu yang dipesan: Tom yum seafood noodle, po pia tod, Thai Black Tea, kai krob
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.0Steak Hotel by Holycow! [ Slipi, Barat ]
Yumm!
Holycow :)
1. Cranberry Strom - 25k
Terlalu sweet menurut aku jadi biasa aja menurut aku
2. Mint Breeze - 25k
Mint2 seger sejenis lemon squash tapi lebih berasa sodanya
3. Wagyu Rib Eye - 175k
Enakk, sesuai req minta medium di grill dengan pas! Pakai sauce buddy dan mushroom yummm mashed potatonya juga enak apa lagi buncisnya fav!!
4. Holychicken Steak - 67k
Menurut aku oke aja di tambah sauce cheese dan mushroom jadinya enak hehe
5. Pie (free)
Free kalau upload foto pakai hastag #tkpneosoho hehe kalau dulu free ice cream atau cupcakesMenu yang dipesan: Pie, Wagyu Rib Eye, cranberry strom, holychicken steak, mint breeze
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Kintan Buffet [ Slipi, Jepang ]
All you can eat 👌🏻
Buffet !!
Menurut aku bbq selalu enak, kali ini bbq jepang..
kintan disini enak, dagingnya fresh..
Bumbu dagingnya juga enak
Side dish nya juga banyak
Kali ini ak cobain yang kintan buffet harganya stlah ppn skitar 280k, next nanti cobain yg premium aku share lg ya 😁Menu yang dipesan: Kintan buffet
Harga per orang: > Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
5.0Gyu Kaku [ Slipi, Jepang ]
Buffet favorite!!
Premium Buffet - 398k
Karena ini makannya buffet aku ga bisa rinci satu2 karena banyak banget dan ga semua aku makan, tapi disini biar kalo kata orang ga mau rugi *ehh 😜 aku saranin ga makan nasi tapi ya rata2 orang indo cenderung makan pake nasi. Pokoknya enak TOP banget dagingnya, side dishnya apa lagi dessertnya ampe nambah 4x guyss!! Fav aku itu Milk pudding & Sweet Potato with vanilla ice cream! Uuu pokoknya buffet disini the best dahh 😘😘Menu yang dipesan: premium buffet
Harga per orang: > Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.0Ya Hua Bak Kut Teh [ Slipi, China ]
Bakut teh
Sebenrnya aku ga suka sama bakut teh, jadi ini ke2 kalinya makan bakut teh.. karena di ajak orang dan dengan terpaksa makan, untung rasanya ga sampe yang aku bayangkan hehe *curcol ... pertama di song fa dan ke dua disini ..
1. Yao Tiao aka Cakwe (ga kefoto) - 10k
Sumpah cakwe disini enak pake bingittt!! Sampe pesen 4 porsi hehe Garing soalnya
2. Braised Peanuts (ga kefoto) - 23.5k
Kacang rebus trus d masak kecap, menurut aku biasa aja karena ak lebih suka yang di boon tong kee sg 😜
3. Short Ribs - 73.5k
Ribs pork pake kuah, ak makannya dkit cuman 1 pcs dan ga abis karena aku ga terlalu suka makan pork yang rebus tp rasanya oke oke aja sih
4. Liver Kidney Soup - 39.5k
Hatii ga sukaa, cuman kasi caption aja karena ada di foto jadi ak ga cobain hehe
5. Braised Trotters - 78.5k
Menurut aku juga biasa aja biasa karena ak ga terlalu suka pork jadi cicip aja
6. Lupa nama sayurnya karena menu baru
Standar lah ya karena namanya sayuran di bkin kuah hehe tpi enaknya karena pake bawang putih gorengg
7. Barley - 15k
Nah selalu favorite dimana2 kalau ada barley, kudu di cobaa yakkMenu yang dipesan: yao tiao, Braised peanut, Short Ribs, braised trotters, liver kidney soup, Barley
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.8Seribu Rasa [ Thamrin, Indonesia ]
Enakk !! Walaupun tergolong agak mahal 😁
Helloo!!
Uda lama sekali ga review disni karena aktifitas yg cukup padat 😜 oke langsung aja ya..
1. Gulai Fish Head Tasik - 190k / gr
Biasa aku ga suka yang namanya gulai kepala ikan, tapi aku suka gulainya disini! Kuahnya gurih dan enak menurut aku ..
2. Crispy Fried Squid - 83k
Saya pencinta cumii ❤️ jadi menurut aku cumi disini enak, di goreng garing, tepungnya pas dan kering.. biasa di tempat lain ga terlalu garing, kebanyakan tepung dan berminyak..
3. Tumis Sayur Sambal Ebi - 69k
Sayur buncis, terong, okrak , pete, di tumis sama sambel ebi enakk
4. Chicken Satay Nusantara - 72k
Sate ayamnya enak, walaupun harganya mahal tp worth it hehe..
5. Crispy Kangkung with thai peanut sauce - 67k
Sayur kangkung di goreng tinggi kering dan di dapet sauce kacang
6. Oxtail soup Peranakan - 160k
Dagingnya lembut, kuahnya juga gurih enak
7. Pineapple Fried Rice Phuket - 78k
Nasi goreng nanas juga enak, ga terlalu banyak bumbu dan tambah enak lagi di tabur sama chicken floss
8. Pineapple Lychee Slush - 55k
Enak asem manis seger deh 👌🏻
Must try ya guys 😜Menu yang dipesan: gulai fish head tasik, pineapple lychee slush, oxtail soup peranakan, Chicken Satay Nusantara, tumis sayur sambal ebi, crispy kangkung with thai peanut sauce, pineapple fried rice phuket, crispy fried squid
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.0Bon Jeong [ Slipi, Korea ]
Korean bbq di taman anggrek
1. Korea rabokki rameyon - 40k
Lumayan enak, mienya oke walapun toppokinya agak keras, rasa bumbunya seperti indomie di campur gojuchang hehe
2. Vegetable Dumpling - 25k
Seperti dumpling2 biasa ya tapi ini yg versi mini, isinya sayuran dan rasanya juga biasa ya
3. Oksusu Botogui - 29k
Jagung manis di serve pake hotplate dan di atasnya ada keju mozzarella, standar ya
4. Samgyeopsal - 140k
Daging fav aku pork belly, di grill minta kering dan garing, tp disini biasa aja mngkn karena dagingnya frozen
5. Dakgang Jeong - 45k
Ayam goreng yang di balut sama sauce pedes manis, menurut ak biasa aja ya
Side dishnya lumayanMenu yang dipesan: vegetable dumpling, samgyeopsal, oksusu botogui, korea rabboki rameyon, dakgang jeong
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.