10 Restoran di Kuningan yang Bukan di Dalam Mall untuk Kamu yang Bosan dengan Suasana Mall
List Artikel 28 Juli 2016 | 0 KomentarBASQUE
Noble House Building, Lantai 8, Kawasan Mega Kuningan
Jl. Mega Kuningan Barat, Kuningan, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Tasty Spanish Cuisines
Seafood Paella. BEST DISH OF THE DAY !! Pasti lah, sudah lama menunggu sampai jadi, masa rasanya ga enak ?? Kerang ijonya besar-besar, udangnya juga. Semua seafood segar dan tidak amis. Rasa paella nya sendiri lumayan enak, teksturnya tidak terlalu keras. Agak sedikit pedas sih tapi saya rasa masih bisa ditoleransi.
E&O
Menara Rajawali, Lantai Ground, Kawasan Mega Kuningan
Jl. Dr. Ide Anak Agung Gde Agung, Kuningan, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
rasanya pas di lidah
Saya mencoba menu-menu mereka dan tidak ada 1 menu pun yang saya tidak suka. Hebatnya, mereka bisa meng-combine jenis-jenis makanan menjadi satu kesatuan, tapi rasanya pas di lidah kita. Good job! Makanan yang saya pesan ada beberapa, tapi yang juara nya adalah squid ink fettucinne. Saya bener-bener kagum sama rasanya.
Loewy
Oakwood Premier Cozmo, Lantai Ground, Kawasan Mega Kuningan
Jl. Lingkar Mega Kuningan, Kuningan, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Good Food, Nice place
Tapi ternyata di sini ayamnya sangat empuk dan gurih! Kulit luarnya juga garing gurih sekali. Ukurannya besar juga, ditambah lagi karena teknik pemasakannya di roasted, tidak terlalu berminyak. Kentang gorengnya juga lumayan besar-besar, garing diluar, empuk didalam, gurih juga. Two thumbs up!
Bluegrass
Bakrie Tower, Lantai Ground
Jl. HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Babinya enak parah!
Gw coba Bluegrass nasi campur (bisa pilih babi atau sapi). Nasi campur di sini bukan versi chinese food, tapi versi Indonesia. Isinya ada pork belly, iga bakar, sambel goreng, dll. Nasi campurnya nikmat banget, semua unsurnya pas, apalagi pork bellynya, lembut, gurih, enak parah pokoknya. Pork belly fried ricenya juga enak.
PEPeNERO
Menara Karya, Lantai Ground
Jl. HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Good place, Good food
Aku disini pesen taglietelle nere al salmone yaitu homemade squid ink black taglietelle pasta in salmon cream sauce. Pasta berwarna hitam dan saus salmon ini super berasa banget, kalau kalian ga gitu suka pasta atau salmon mungkin akan enek makan ini. yang pasti bakal balik kesini lagi kalo mau makan pasta
Casadina Kitchen & Bakery
Apartemen Taman Rasuna, Tower 17
Jl. HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Places to go at kuningan!
BBQ Chicken Pizza: berasa ga lengkap sih kalo ga pesen pizza disini. Menurut gue ini enak karena ini thin layer pizza, karena jujur gue ga suka pizza yang tebel-tebel jadi karena ini thin pizza its a perfect combination! rasa nya juga pass, maybe kalo bs kasih saran kasih sedikit seasoning hehe
Yeu Saigon Cafe
Gran Rubina Business Park, Generali Tower, Lantai 1
Jl. HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
From Saigon to Your Plate
Banh Beo Tom Chay nya juga enak, jadi ini kaya piring kecil yang makanannya tuh harus sekali hap pake saos yang kaya ada campuran minyak wijennya, gurih enak pisan!
Trattoria
The East, Lantai Ground, Kawasan Mega Kuningan
Jl. Lingkar Mega Kuningan, Kuningan, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Tempatnya cozy!
akhirnya kita pesen Tagliolini neri al slmone, spaghetti berwana hitam yang berasal dari tinta cumi di tambah kandengan salmon, menurut saya makannya lezat dengan rasa yang pas ditambah dengan cream saucenya. Untuk harga 80 untuk main course sangat worth it menurut saya karena rasanya setara dengan harga yang harus dibayar.
PokenbiR
Lippo Kuningan Building, Lantai Ground
Jl. HR Rasuna Said Kav. 12B, Kuningan, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Restoran non-halal terfavorit di Kuningan
[Pokenbir Mix Platter]
Platter ini terdiri dari tumpukan french fries yang gurih, 2 jenis grilled pork (butter miso yang gurih asin, dan caramelized yang manis gurih), pork belly yang gendut2 berlemak enak , dan pork satay.
Sulawesi@Mega Kuningan
Menara BTPN, Lantai 2, Kawasan Mega Kuningan
Jl. Dr. Ide Anak Agung Gde Agung, Kuningan, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Sambal Parapenya + Ikan sukang bakar favorit banget
Ikan Sukang bakar dengan bumbu sambal mixed ½ Parape & ½ rica rica. Ikan khas Ujung Pandang ini benar2 yummy, tidak banyak tulang dan dagingnya tebal dan banyak... (fyi sambal parapenya enak dan recommended . sambal ini adalah black pepper ala Makassar)