Kawasan Senayan yang berada di Jakarta Selatan merupakan salah satu kawasan favorit sebagian besar anak muda. Selain dikenal sebagai area perkantoran, kawasan satu ini juga diapit oleh beberapa pusat perbelanjaan besar lho, sebut saja Mall Plaza Senayan. Mencari restoran enak di Plaza Senayan bukanlah sesuatu yang memusingkan. Ada cukup banyak pilihan makanan yang bisa kamu nikmati di deretan restoran di Plaza Senayan ini. Mulai dari menu shabu-shabu, chinese food, udon, nasi curry, pasta, pizza, hingga makanan khas Nusantara. Meski harganya tak bisa dibilang murah namun restoran di Plaza Senayan ini tak pernah kehabisan pengunjung lho. Hal ini tentu saja karena cita rasa makanan tersebut yang nikmat dan autentik.
Jadi, buat kamu yang hobi jalan-jalan ke Mall, simak dulu yuk beberapa rekomendasi restoran di Plaza Senayan Jakarta Selatan yang oke banget buat kamu kunjungi! Pasti tak akan menyesal deh!
Bijin Nabe
Plaza Senayan, Lantai 5
Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Kuah Syurgaaa
Sekali coba langsung jadi shabu-shabu fav aku. Collagen soupnya parah enak banget. Yampun saking nagihnya sampai nambah. Kuahnya super kental dan gurih!! Apalagi yang tom yum enak banget. Pokoknya semua yang ada disini enak deh.
Garcon
Plaza Senayan, Lantai 4
Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Croque Garconnya favorit banget
Toast dengan isian emmental cheese dan smoked chicken. Toppingnya juga melted emmental cheese dan grated cheese. Toast ini dipotong dadu 16pcs kecil. Kejunya berasa banget, gurih, asin dan nagih banget. Recommended untuk para pencinta keju.
Din Tai Fung Noodle Bar
Plaza Senayan, Lantai 3
Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Kesukaan dari dulu
Wun Tun soup-nya Din Tai Fung ga pernah fail sih. Rasanya enak, empuk, kulitnya mantap, dan kaldunya juga seger banget. Ga banyak minyak dan enteng di perut.
Untuk rasa, the best.
Paradise Dynasty
Plaza Senayan, Lantai 5
Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Great Chinese Style La Mian
La Mian Samcan Babi is amazing!! The signature pork bone soup was very rich and flavorful!! It was matched so well with the juicy pork belly and perfectly boiled La Mian noodles!! Very Recommended!!
Osaka Ohsho
Plaza Senayan, Lantai Lower Ground, Metro
Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Enakkkk
Saya pesan menu andalan yaitu Tenshinhan, nasi yg dibalut telur, disiram kaldu ayam kental & diatasnya ada daging pilihan kita, saya pesan beef stamina & ebi katsu. Supaya rasanya lebih endeus, saya ganti nasi putihnya jd nasgor octopus & nasgor ayam. Enak.
Seroeni
Plaza Senayan, Lantai 3
Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Restoran Penang Chinese Mewah
Penang Seafood Char Kwetiaw: Dari segi rasa menurut saya kwetiawnya enak banget, bumbunya sangat tasty, dan rsanya gurih banget. Dari segi texture kwetiawnya juga pas kekenyalannya. Komponen pelengkapnya seperti udang, bakso ikan, dan sayurannya juga enak banget.
Remboelan
Plaza Senayan, Lantai 3
Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Great Indonesian Dishes
Cumi Bumbu Bawang Garing Karangsetra: ini juga kesukaan saya... cumi fresh, cumi dan bawangnya digoreng, renyah dan garing kriuk kriuk.
Bahan masakan mereka juga berkualitas
Bakerzin
Plaza Senayan, Lantai 2
Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Ada menu Pish n Posh!
Menu Pish n Posh fave gw Spicy Scrambled, dy pake croissant + avocado tp scrambled egg kan biasa plain nah ini agak spicy, with a hint of truffle oil. Gila sih ini enak bgt
Sanukiseimen Mugimaru
Plaza Senayan, Lantai Lower Ground, Metro
Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
enak-enak...
Yaki Udon: udon direbus kemudian diaduk bersama saus bercita rasa manis dengan sensasi pedes asem yang nyegerin. Potongan daging sapi yang dimasak ala teriyaki, telur dan sayuran, membuat Yaki Udon ini jadi bertambah nikmat. Engga nyangka nih bisa seenak ini. Tjakep.
AW Kitchen
Plaza Senayan, Lantai 4
Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Pasta House dari Chef Akira Watanabe
Salmon Pappardelle:
Menu ini juga sangat enak, recommended. Ini adalah pappardelle dengan salmon dan brokoli, dimasak dengan cream sauce. Dan yep, pappardelle mereka juga homemade. Semua pasta mereka adalah homemade.
de Luca
Plaza Senayan, Lantai P1, Palm Gate Entrance
Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
lovely italian cuisine
Pizza Salmon: yes it's a pizza guys which is thin crust, very bery thin. Smoked Salmon are fresh, it's good for you who love sashimi. The balance of the creme fraiche, smoked salmon, champignon, truffle oil are perfect! belissimo