Senopati terkenal sebagai kawasan berburu kuliner yang ada di Jakarta Selatan. Tak hanya tempat makan dan restorannya saja yang menjamur, cafe pun juga mudah dijumpai di sini, dari cafe yang menyajikan makanan kekinian hingga cafe yang cozy. Cafe cozy di Senopati ini selalu menjadi incaran para anak-anak muda yang hobi nongkrong atau yang sekadar ingin menghabiskan waktu luang untuk bersantai. Sebuah cafe bisa dikatakan cozy apabila mampu memberi kesan nyaman kepada pengunjungnya sehingga membuat mereka merasa betah untuk berlama-lama di sana hingga lupa waktu. Nah cafe cozy di Senopati ini tak hanya memberi kesan homey dan nyaman saja lho. namun juga menyajikan aneka menu makanan dan minuman yang tak kalah enak dan menarik minat pengunjung untuk mencobanya.
Jadi penasaran ya? Tenang, PergiKuliner sudah menyiapkan 13 cafe cozy di Senopati yang bikin lupa waktu buat kamu lho. Langsung datangi saja yuk!
Mister Sunday
Jl. Cikajang No. 30, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Super Cozy Cafe
Recomended banget tempatnya buat foto-foto, tempatnya juga super nyaman banget ditambah makanan mereka yang enak-enak juga. Kita pesen 2 pasta, Carbonara spaghetti dan Aglio olio pasta crispy pork belly. Wuah mantap deh pokoknya!!
Kitchen by Dough Darlings
Jl. Ciniru I No. 1, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
What a Good Place ❤
Dough Darlings dikenal dengan donut speciality memiliki design minimalis yang nyaman. Strawberry Shortcake Donut: original donat yang dibagi 2 bagian, tengahnya diisi whipped cream dan strawberry slice. Di atas donatnya ada glazed sugar. Enak!
Kopikalyan
Jl. Cikajang No. 61, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
One of the best Es Kopi Susu!
Last time i went here, i had Caffe Latte, me an my bf classic hot coffee. It was good, also their place are super comfy. Their coffee are definitely one of the best in Jakarta, especially their Es KopiKalyan.
Crematology Coffee Roasters
Jl. Suryo No. 25, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Tempatnya cozy
Ini ke 2 kalinya saya kesini. Tempatnya cozy, ada beberapa sofa utk duduk santai. Enak bgt nongkrong disini lama2. Saya pesan: Hot cappucino. Kopinya cukup enak & mild. Cookiesnya manis.
Wake Cup Coffee
Jl. Ciranjang No. 26, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
asik juga buat nongkiii
Tempatnya lucu!! Aku pesen strawberry yaklut booster karena pengen yang asem segerrrr. Rasanya lumayann, yakultnya lebih berasa sih. Cemilannya aku pesen onion rings. Saus tartarnya gurihhh, garing. Tempatnya pw! Bikin kita betah berlama-lama disini.
Kapyc Coffee & Roastery
Jl. Taman Empu Sendok No. 3, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Di bawah Rp. 50.000 /orang
Ngopi disini tempatnya homey!
Ngupi kesini sama temen2 tempatnya agak tersembunyi karena bergabung dengan rumah rumah lainnya. Coconut lattenya oke kok, aku coba hot chocolate jg enak. Yang psti staff ramah ama tempatnya nyaman bgt!
ONTHREE.
Apartemen Senopati Suites, Tower A, Lantai 3
Jl. Senopati No. 41, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Relax
Begitu masuk terasa homey, dominan warna putih, outdoornya ciamik!!! Aku disini order AMERICANO & ICED LYCHEE TEA. Kemungkinan besar balik lagi & jadi tempat sekedar melipir kesukaanku.
Kayuh Clubhouse
Jl. Cikajang No. 82A, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
feels like home...
Saya menyadari coffeeshop ini terasa begitu nyaman dan homey. Es Kopi Susu Kayuh: rasa yang menyentuh lidah datang secara perlahan, sensasi kopi tubruk yang harum rasanya yang khas. New York Cheese Cake Blueberry Paduan yang pas, antara cheesy, manis, milky dan asam yang menyegarkan.
Anomali Coffee
Jl. Senopati No. 19, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Jalan-jalan ke senopati!
Gue suka mampir ke coffee shop karena ketika lu buka pintu atau jalan masuk kedalem shopnya rasanya homey dan betah disitu. Ya itu yang gue rasain disini. Lagi kepengen manis2, pesen menu non coffee nya. Seinget gue devil caramel, enak kok, boleh dicoba bagi yg suka manis.
Stillwater Coffee & Co
Jl. Gunawarman No. 67, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Tempatnya enak!
Salah satu cafe cozy di Gunawarman. Caramel Latte coffee nya lumayan strong sih ini. Childhood (Marie Regal Milk Shake) yg ini wipcream nya enakk, regal nya juga berasa buangett, ku suka ini.
1/15 One Fifteenth Coffee
Senopati 61 Building
Jl. Senopati No. 61, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Buka cabang di Senopati
Ambiencenya cozy ku suka banget, pewe banget. Aku pesan walnut scone with milk jam. Enak sconenya, ada rasa dan ada walnutnya. Milk jamnya kental dan manisnya pas. Untuk minum pesan strawberry & banana smoothies. Ga pakai pemanis jadi rasanya benar - benar alami.
Luwih
Jl. Cikatomas I No. 14, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
cukup artistik dan nyaman...
Kafe ini menyulap sebuah rumah menjadi tempat ngopi yang nyaman dengan konsep coffeeshop. Ice Luwih Coffee merupakan segelas es kopi susu gula aren. Engga terlalu manis, lebih kopi. Vanilla Latte base espresso nuansa manis dominan. Croissant Chocolate rasanya enak.
Ragil Coffee & Roastery
Jl. Daksa I No. 11, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Di bawah Rp. 50.000 /orang
So Vintage
Benar-benar seperti suasana rumah. Sepertinya saya dan suami bakal balik lagi karena suka suasananya. Pesan V60, dari tampilan cukup pekat, termasuk kental dari manual brew yang biasa saya beli. Menurut suami rasanya enak. Kopi Susu Ragil oke karena kopinya cukup nendang.
Sleepyhead Coffee
Jl. Gunawarman No. 63, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Tempatnya cozy & makanannya enak
Tempatnya gak "heboh" tapi bikin betah. Kali ini gue nyobain Banana Palmarie dan Ice Sleepy Coffee. Banana palmarienya enak banget, pisangnya lembut, ditambah biskuit regal, eskrim vanilla dan saus karamel. Minumnya ice sleepy coffee, enak, gak terlalu light jadi kopinya masih berasa.
Nitro Coffee
Jl. Ciranjang No. 10, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
One of the unique latte that i've ever tried
kafe ini cukup gede krn punya non smoking area sm smoking area yg seating capacity nya lumayan banyak. Tempatnya jg cozy kok. Utk menu yg saya order hot black sesame latte. Ini jd one of the unique latte that i've ever tried krn saya pikir tuh bakalan aneh tp ini enak bgt sekaligus unik