Negara-negara di Asia Timur memang tak hanya terkenal akan ragam budaya serta tempat wisatanya yang sangat menarik, tapi juga kuliner lezatnya yang menggoda untuk dicicipi. Nah, kalau kamu kepingin mencoba aneka jenis masakan khas dari negara Asia Timur seperti masakan China, masakan Korea hingga masakan Jepang, kamu tidak perlu jauh-jauh dan mahal-mahal menyiapkan tiket pesawat untuk pergi ke negara-negara tersebut karena di Jakarta kamu bisa menemukan restoran-restoran tersebut. Tepatnya di kawasan Senopati, Jakarta Selatan. Siapa sih yang nggak tau kawasan elit Senopati? Ternyata selain menjadi kawasan perumahan elit, kamu juga bisa dengan mudah menemukan aneka tempat makan seperti yang sudah PergiKuliner sebutkan di atas. Tidak hanya menyajikan cita rasa kuliner yang autentik, di tempat makan ini kamu juga bisa merasakan suasana seperti sedang makan di negara tersebut. Jadi, langsung aja yuk simak rekomendasinya di bawah ini!
Hanyang Garden
Jl. Cikajang No. 2, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Makan siang ala korea
Steamed Egg: Disajikan saat masih hangat dan lunak di dalam hot bowl. Intinya makan disini seru banget, puas dengan rasanya, pelayanan nya dan interior nya.
Jjang Korean Noodle & Grill
Jl. Wolter Monginsidi No. 39 (Lantai 2), Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Mie kuah korea yang seger banget
Ini mie ga tau kenapa yaak seger banget gitu heran wkwk bumbu nya enak gitu lho.. apalagi yang korean lovers doyan parah ini mah kayanya hihi . Tapi emang seger beneran. Overall makanan nya enak enak.. worth it sama harga nya
Momo Paradise
Jl. Senopati No. 92, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Di atas Rp. 200.000 /orang
Makan Daging Puas
Anda bisa menikmati hidangan irisan daging US Beef Package hingga Premium Wagyu Package yang tentu akan memanjakan lidah. Soup yang disajikan disini tersedia dalam beberapa pilihan yang menarik. Rasa kaldu yang light namun aroma yang harum, untuk menambah rasa.
Fujin Teppanyaki & Japanese Whisky
Jl. Gunawarman No. 21, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
2nd Visit dan Semakin PUAS!
Butterfish Misozuke : ini juaranya enaaakk bangettttt, dari previous visit saya memang udah suka banget dan suggest teman2 untuk pesan ini karena nggak akan kecewa, dan bener aja kan, semua yang coba sukaa banget dan bahkan tergila2 sama menu ini karena emang enak nya nggak ngerti lagi deh.
Arasseo
Jl. Senopati No. 16, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Terlalu ENAK!
Cheese Chili Chiken - rasa nya beneran enak banget. Ampun deh, one of the best cheese chicken I've tried. Japchae - Soun goreng khas korea, kita minta dimasak aga pedas, tapi karena pedas itu jadi semakin enak dan semakin bikin nafsu makan selain juga karena rasanya enak
Sushi Hiro
Jl. Suryo No. 24, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Best sushi place ever!!
Yang paling favorit diantara semuanya adalah Shiok Maki sushi-nya!! Sausnya yang bikin nagih banget. Recommended banget buat Shiok Maki-nya deh. Overall, sushi-nya disini cukup enak dan harganya masih reasonable.
Okuzono Japanese Dining
Jl. Suryo No. 1, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Great Dining Experience
Untuk Chicken Nanban nya enak banget! Karaage Chicken nya potongannya pas, dagingnya lembut, kulitnya garing, ditambah tartar sauce nya yang enak banget! Gue ketagihan sama menu ini. Porsiannya besar banget sih menurut gue dengan harga yang reasonable!
Magal Korean BBQ
Jl. Senopati No. 60, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Korean BBQ
Paper Thin Sliced Prime Brisket End Point. Walaupun tipis tapi juicy dan empuk. Recommended! Marinated Prime Beef Boneless Short Rib. Dagingnya tebal, well marinated, empuk, juicy, meleleh di muluuut!
3 Wise Monkeys
Jl. Suryo No. 26, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Di atas Rp. 200.000 /orang
3 Wise Monkeys
Pilihan menu untuk all you can eat juga terbilang beragam. Selain Sushi ada Sup, Gyutan, Donburi, Mie, sampai menu pilihan grilled dan fried. Dari segi harga, cukuplah terjangkau dan worth it, dimana saya bisa memesan Sashimi hingga 40 potong. “Oh, I’m in heaven”.
Bubur Kwang Tung
Jl. Wolter Monginsidi No. 49, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Bubur ayam pitan jamur hitam
Pesen bubur ayam pitan jamur hitam. Porsinya gilak sih ini bisa sharing 2-3 orang kayaknya. Buburnya sendiri sih udah enak, udah berasa gurih dari kaldu ayam sama jamurnya. Kurang pedes tinggal tambahin merica.
Ling Ling Dim Sum & Tea House
Jl. Cikajang No. 72, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Dim sum enak
Favorite aku yang crab dumpling, shiumai, hakau, onde sesame dan salted egg. Overall makanan enak semua sih .Next time pasti aku balik kesini lagi penasaran sama menu lainnya.
Pao Pao Liquor Bar & Dim Sum
Jl. Senopati No. 16, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
PAO PAO
Xiao Long. Surprisingly disini enak! Broth sama dagingnya nyatu banget melted dimulut. Spicy Chicken & Chives Siu Kiaw, ini kuahnya aja dah enak banget. Pedes nya ga gitu tapi nagih karna enak.
Mandala Restaurant
Jl. Wolter Monginsidi No. 80, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Di bawah Rp. 50.000 /orang
Chinese Food Legend
Salah satu resto chinese food jadoel #HALAL favorit Doctfoodie di Jakarta Selatan 😋 In frame: "Ayam Goreng Mentega" from Resto Mandala. Bumbunya meresap banget n tingkat kematangan ayamnya pas mantab 👌
Legend Of Noodle
Jl. Senopati No. 81, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Jjajangmyeon terendeusss
Jjajangmyeon nya nih guys! Rasanya unik mie dengan bumbu hitam yg kental.. ada irisan ayam dan jg kacang polong ditambah dngan bawang bombay.. mienya gak terlalu keras ataupun lembek.. yg jelas pas dan memang enak.
Shabu Ghin
Jl. Wolter Monginsidi No. 53, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Better Shabu-shabu than others
Sama seperti Shabu-shabu resto lainnya disini menyediakan berbagai macam level platter daging dan dengan side dish nya. Namun yg membedakan adalah kuah nya, somehow saya lebih suka kuah disini. Potongan daging disini juga tidak setipis resto sejenis lainnya.