16 Cafe Bernuansa Putih di Jakarta Paling Cozy dan Instagramable
List Artikel 18 Januari 2022 | 0 KomentarZaman sekarang cafe-cafe di Jakarta sudah semakin bervariasi, baik dari segi makanan dan minumannya, hingga dari segi desain interiornya. Selain warna pastel, pemilihan warna-warna monokrom seperti putih, abu-abu dan hitam sering menjadi pilihan untuk warna interior maupun eksterior sebuah cafe. Warna putih selalu jadi pilihan warna yang mudah diaplikasikan pada interior ruangan. Desain ruangan yang didominasi serba putih akan selalu tampak bersih dan terlihat cerah serta indah. Sifat warna putih yang netral juga sangan fleksibel dan mudah dipadukan dengan berbagai warna lainnya. Penggunaan warna putih juga sangat tepat pilihan desain minimalis pada sebuah cafe, yang pastinya tidak mudah lekang oleh waktu. Sehingga tak perlu banyak effort untuk memikirkan desain interior tambahan, karena sentuhan warna putih saja sudah terlihat memukau dengan penataan yang tepat.
Nah, buat kamu para pecinta ketenangan dan kebersihan, nampaknya cafe
bernuansa putih di Jakarta cocok sekali nih untuk dikunjungi. Cafe bernuansa
putih biasanya dianggap menenangkan dengan dekor minimalis namun tetap
instagramable sebagai spot foto OOTD. Selain indah dipandang, sebagian besar
dari cafe bernuansa putih di Jakarta ini juga menyajikan menu yang lezat dan
memuaskan lidah pelanggannya lho. Dijamin kamu tak akan menyesal jika datang ke
cafe bernuansa putih di Jakarta ini. Yuk catat lokasi tempatnya dan persiapkan
pose andalanmu untuk berfoto di 16 cafe serba putih berikut ini!
Kiila Kiila Cafe
Kemang Kolonie
Jl. Kemang Timur No. 9E, Kemang, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
kafe unik yang bikin betah meskipun rame...
Kiila Kiila Coffee tampil seperti kafe-kafe 2D di Korea yang pernah saya saksikan melalui televisi. Mengisi lantai 2, interior ruang hampir seluruhnya membiarkan gambar dua dimensi bermain begitu cantik, estetis dan pastinya fotogenik dengan latar cat putih.
Copper Club
Jl. Tarian Raya Timur Blok W1 No. 23, Kelapa Gading, Jakarta Utara
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
tempatnya cakepp
Semua bagus baut foto dan instagenic banget. Pas masuk ada bar untuk minum kopi dan di dalemnya ada spot foto dengan pohon di dekat tangga. di lantai 2 nya juga bagus dengan design warm tone dan interior nya juga kayu2 gitu jd memberi kesan coffeeshop yang clean dan warm.
Selamat Pagi di Kopi Selamat Pagi
Kopi Selamat Pagi punya konsep ngopi outdoor dengan desain ala Bali yang semuanya berwarna putih. Waktu yang paling nyaman berada di sini adalah saat pagi hari atau sore hari menjelang sunset.
%Arabica
Central Park, Lantai Ground
Jl. Letjen S. Parman, Slipi, Jakarta Barat
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Arabica coffee creation for indonesia, Dark Latte!
Ciri khas cofeeshop arabica dimana-mana interior mereka selalu sophisticated dengan lambang % dan global dunia dan design interiornya minimalis modern.
Japan Vibes di Ponkel.
Konsepnya jelas ke arah Jepang vibes, aku suka sekali detail tiap sudutnya. Ada banyak menu yang ditawarkan disini, beberapa menu kopi dan non kopi botolan dan yang paling best seller itu mentai ricenya! Aku udah cobain semuanya, dan aku suka semua.
Orka Coffee
60 Common House
Jl. Tebet Barat Dalam Raya No. 60, Tebet, Jakarta Selatan
Di bawah Rp. 50.000 /orang
Coffeeshop bagus (lagi) di Tebet
Nuansa serba putih juga membuat tempat ini jadi terlihat lega dan cerah, apalagi dinding mereka didominasi dinding kaca jadi pencahayaannya bagus banget buat foto-foto makanan atau pun ootd
Twin House
Kala di Kalijaga
Jl. Sunan Kalijaga No. 3, Blok M, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Twin House Baru
Design tempatnya yang minimalis membuat tempat ini terkesan rapi dengan warna kuning di beberapa sudut sesuai warna logonya.
House of Sore
Jl. Ciranjang No. 9, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
dari coffeeshop sederhana di Tebet, menjelma menjadi kafe nyaman di Senopati...
Ngopi Sore di Tebet, kini mereka menjelma menjadi sebuah coffeeshop mewah yang sangat instagenic bernama House of Soré di kawasan Senopati. Kalau sebelumnya bergaya industrialis, kini mereka menerapkan konsep yang justru lebih cerah didominasi warna putih dengan gaya minimalis modern.
KROMA
Jl. Darmawangsa X No. A20, Darmawangsa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Pewe!
Overall gue suka banget tempatnya enak buat nugas atau sekedar ngumpul sm temen. Kebetulan aku kesana pas lagi weekday dan masih sepi! Tempatnya nyaman banget sih menurut gue..
Fountain Head Cafe & Co'Living
Jl. Masjid Al Ihsan, Meruya, Jakarta Barat
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Coffee shop di Meruya
Facade depannya memang juara sih, bangunannya megah dan fancy banget dari depan jalan juga keliatan. Fasilitas juga lengkap dan waktu aku kesini semua bersih. Tapi untuk pelayanan masih banyak yang perlu dievaluasi.
7 Speed Coffee
Jl. Panglima Polim III No. 9, Panglima Polim, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Cafe rasa dirumah
Menyediakan space yang lebih luas, dan outdoor yang lebih estetik. Disini menerapkan protokol dengan baik, jarak diantara meja dibuat berjauhan dan selalu dibersihkan dengan baik.
CALON HITS TEBET
Kapasitas pengunjung disini pun cukup banyak, outdoor area dan rooftopnya asik banget buat ngopi sore sambil ngumpul sama teman-teman. Apalagi disini juga lengkap dengan musholla, jadi aman kalau mau ngopi agak lama
Ga perlu bingung lagi nih kalau cari coffee shop di Rawamangun✨
Glass Coffee ini satu rumah yang dijadikan coffee shop jadi spacenya cukup banyak. Dari segi fasilitas juga lengkap ada wifi dan musholanya. Area indoornya juga enak banget buat WFH karena pilihan meja dan kursinya pas.
Okinawa Coffee
Siaga Residence
Jl. Siaga Raya No. 5A, Pasar Minggu, Jakarta Selatan
Di bawah Rp. 50.000 /orang
Rooftop di daerah Pejaten, Pasar Minggu ✨
Letaknya ada di pinggir jalan kok, bangunannya serba putih. Coffee shop ini lumayan juga spacenya, dari parkiran aman, lantai 1 untuk bar dan indoor non smoking, lantai 2 ada lagi untuk indoor dan rooftopnya
Coffee shop baru di Rawamangun
Bangunannya ini rumah yang direnovasi menjadi coffee shop, konsepnya ke arah minimalist. Aku paling suka area outdoornya karena selain bagus, cukup nyaman juga apalagi kalau pagi/sore disini.
2D Coffee & Tea
Ruko Golf Island, Blok A No. 5
Jl. Pantai Indah Kapuk, Pantai Indah Kapuk, Penjaringan, Jakarta Utara
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Coffeeshop 2 Dimensi di PIK
Coffeeshop ini lucuuuuu banget! Serasa di dunia kartun, padahal ini beneran. Keren banget buat foto2, instagramable banget. Tempatnya gak begitu luas. Jadi kalo mau kesini, harus reservasi dulu.