Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

16 Kopi Enak di Tangerang yang pas Buat Agenda Ngopi Kamu

List Artikel
26 November 2020 | 0 Komentar

Punya agenda berburu kopi enak di Tangerang? Berburu kopi enak di berbagai penjuru menjadi agenda yang menarik bagi para pecinta kopi. Pasalnya, coffee shop di Tangerang saat ini sudah semakin menjamur. Teman kuliner bisa dengan mudah menjumpai kedai kopi yang jaraknya hanya beberapa meter saja dari satu tempat ke tempat lainnya. Hal ini menunjukkan kalau minat masyarakat akan minuman kopi sangatlah tinggi. Selain cita rasanya yang enak, kopi bisa memberikan banyak sekali manfaat bagi orang yang mengonsumsinya. Beberapa manfaat dari minum kopi yang dirasakan seperti bisa meningkatkan produktivitas, menenangkan pikiran, meredakan stres, menyehatkan jantung, dan masih banyak lagi. Dengan beragam manfaat yang diberikan, tak heran jika pamor minuman ini akan terus populer. Buat yang punya agenda pergi kulineran mencari gerai kopi yang menyajikan kopi enak di Tangerang, kamu tak perlu repot-repot searching karena sudah PergiKuliner sudah merangkum daftar kopi enak di Tangerang yang pas buat agenda ngopi kamu. Apa saja? Cek daftarnya di bawah ini!

Foto Little M Coffee

Little M Coffee

Ruko Golden Boulevard, Blok L No. 1
Jl. Pahlawan Seribu, BSD, Serpong, Tangerang Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1484323528

Tiramissu Latte

Menurut gue rasanya cenderung manis, jadi ini lebih manis dari latte biasa. Rasa kopinya sih tetap ada tapi tipis dan hadir di bagian belakang, begitu pertama diseruput justru rasa manis dari tiramisu yang bisa dirasa. Menarik untuk kalian yang mau coba latte dengan sensasi yang tidak biasa.

Foto Mae Coffee & Eatery

Mae Coffee & Eatery

Jl. Elang Blok HF1 No. 9 (Bintaro Sektor 9), Bintaro, Tangerang Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1528372562

Mae’d with love.

Aku cuma cobain hot lattenya aja, gelas keramiknya cantik sekali. Rasa lattenya juga tipis manis sesuai seleraku.

Foto Soth.Ta Coffee

Soth.Ta Coffee

Ruko South Goldfinch, Blok SGD No. 6
Jl. Springs Boulevard, Gading Serpong, Serpong, Tangerang

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1570280924

Authentic Coffee

Kopi Susu Soth Ta (Rp 26.000)
Buat teman-teman yang suka manis dan flavour kopi nya berasa, aku saranin pesan menu ini. Manis nya pas, kopi nya cukup strong, dan seger banget pas diminum. Jadi ketika diminum balance rasa nya dan saling melengkapi.

Foto Canabeans

Canabeans

The Accent, Lantai Ground
Jl. MH. Thamrin CBD (Bintaro Sektor 7), Bintaro, Tangerang Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1444053968

Kopinya enak

Cappucino (35k) - tampil cantik di cup keramik dengan latte art yang rapi. Tray kayu berbentuk artistik. Kopinya wangi, tidak terlalu bold dan creamy. Tapi suka banget dengan chocolatey tastenya yang enak dan punya long after taste. Recommended.

Foto Socius Coffee House

Socius Coffee House

Sektor 1- VII, Griya Loka BSD City
Jl. Suplir Blok I6 No. 4, BSD, Serpong, Tangerang Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1484323528

Dari Cipete ke BSD

Salted Caramel Latte (25.000), sebelumnya gue udah pernah coba Socio Latte dan Hot Latte mereka dan keduanya nggak ada yang mengecewakan, enak! Begitu juga dengan salted caramel latte, Kopinya nggak terlalu strong dan rasa manisnya juga masih pas, seger banget kalau diminum siang hari.

Foto A Tale of Two Coffee Beans

A Tale of Two Coffee Beans

Ruko Scientia Residence, No. 19, Lantai 2
Jl. Scientia, Gading Serpong, Serpong, Tangerang

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1576907326

Enak banget!

Sering dengar kedai kopi satu ini karena banyak yang review dan bilang enak.
Untuk Hot Cap-nya, waaahh enaaakk banget. Salah satu Hot Cap terbaik yang pernah gue coba. Serius. Lain kali gue akan coba manual brew-nya.

Foto Ray's Coffee

Ray's Coffee

Jl. Prambanan No. 12, Cibodas, Tangerang

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1576907326

Es Kopi Susunya Murah dan Enak

Baru kali ini nyoba Es Kopi Susu di sini.
Sebelumnya yaa manual brew aja.Lagi ingin kopi susu, pesan deh ke sini.
Ternyata eh ternyata....
Wah enaaaakkk!!!

Foto Kavakoe Artisan Coffee

Kavakoe Artisan Coffee

The Icon Business Park, Blok Q No. 1
Jl. BSD Raya Barat, BSD, Serpong, Tangerang Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1576907326

Main Jauh ke Cisauk

Langsung aja pesan Hot Cappuccino, biar melek aja nih mata setelah perjalanan jauh.
Dan benar saja. Hot cap di sini bold, bisa bikin melek di pagi hari. After taste-nya kaya ada rasa cokelat gitu sih.Beans yang digunakan itu dari Expat, yang mana salah satu Roaster terkenal di Bali. Mantap!

Foto Kopi Saja

Kopi Saja

Ruko Pasar 8, Blok RC No. 28
Jl. Alam Utama, Alam Sutera, Serpong, Tangerang Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1580273727

Ngopi enak

Disini gw pesen lngsg 3 Menu ada - Es Kopi Saja (Favorit) - Green Tea Latte
- Es Lychee Tea (Non Coffee)
Ini menu nya unik unik dan khas smua πŸ€—πŸ€—πŸ€—Buat pecinta kopi ini sih kopinya Rasanya beda dan khas, musti cobain deh 😜😜😜

Foto Sedari Kopi dan Teh

Sedari Kopi dan Teh

Fresh Market Emerald Bintaro, Blok RB No. 23
Jl. Boulevard Bintaro, Bintaro, Tangerang Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1591777984

Eyecathing Coffeshop @ Bintaro

waktu itu pesen es kopi susu sedari rasanya itu yg creamy kopi gitu, personally sih suka karna emang lebih suka yg agak manis gitu.
Ada dua lantai, tapi yg atas hanya utk jual fashion dari tokosedari itu. Overall, menarik untuk dicoba!

Foto Cascara

Cascara

Ruko Darwin, No. 68
Jl. Permata Medang, Gading Serpong, Serpong, Tangerang

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1576907326

Nitro Coffee

Nitro Coffee - 22K. Mencoba Nitro Coffee nya punya Cascara Coffee yang mereka roasting sendiri. Dengan beans Arabica Kenawat. Sensasi asam dan segar kayak soda gitu. Mungkin itu kali yaa kenapa disebut Nitro Coffee. It's worth to try!es Kopi Susu nya juga. Rasanya unik.

Foto Ol' Pops Coffee

Ol' Pops Coffee

Ruko RJ, No. 3A
Jl. Ciater Raya, BSD, Serpong, Tangerang Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1444443894

Super Recommended 🀩

Penampilannya sungguh sangat meyakinkan bahwa kopi ini enak dan rasa kopinya beneran enaaak. Meskipun ini terbilang es kopi susu tapi rasanya kopinya bold dan manisnya pas. Recommended 🀩

Foto Dante Coffee

Dante Coffee

Summarecon Mall Serpong, Lantai Ground, Downtown Walk
Jl. Gading Serpong Boulevard, Gading Serpong, Serpong, Tangerang

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1453452549

Kopinya seterong

Dlm bayangan, yaa kalo latte2 mah ringan deh yah. Emg niatnya ga mau ngopi berat.
Cukup suka sm rasanya. Karena komposisi rasa pahit kopi, manis gula, dan gurihnya susu semuanya pas. Cumaaa.. Baru 5 tegukan kok jantung udah deg2an? haha. Ini gue yg lemah apa emg kopinya yg kuat? Love it anyway!

Foto Emmetropia Coffee

Emmetropia Coffee

Ruko Neo Arcade, Blok A No. 23
Jl. Boulevard Raya Gading Serpong, Gading Serpong, Serpong, Tangerang

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1536177983

BIG WINDOW

Untuk rasa kopinya, aku waktu itu beli flatwhite dan rasanya oke banget.

Foto Cotive

Cotive

Ruko Golden 8, Blok I No. 2
Jl. Ki Hajar Dewantara, Gading Serpong, Serpong, Tangerang

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1487913306

Harganya udah berubahπŸ˜‚

Manual Brew (V60 Toraja)
Enak menurutku, gak terlalu asem which is exactly what I prefer hehehe.

Foto Lemari Kopi

Lemari Kopi

Ruko Sektor 1.1, Blok RE2 No. 4
Jl. Griya Loka Raya, BSD, Serpong, Tangerang Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1426242429

Bukan Kafe Besar, Kopinya Enak!

Seperti biasa, kalau ngantuk saya pesan cappuccino supaya berasa kopinya. Kopi mereka kerasa bold, terasa manis susu dan sedikit after taste manis.

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?