Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

17 Coffee Shop di Jakarta Selatan yang Tempatnya Bagus & Nyaman

List Artikel
13 Oktober 2023 | 0 Komentar

Buat yang lagi cari rekomendasi coffee shop di Jakarta Selatan, kamu bisa menemukannya dengan mudah di PergiKuliner. Karena dengan aplikasi PergiKuliner, kamu bisa tahu nih informasi lengkap seputar tempat makan, cafe, maupun coffee shop di Jakarta Selatan yang mau kamu tuju. Baik menu, alamat, range harga, hingga review-nya. Sehingga kamu bisa menentukan apakah tempat makan yang mau kamu tuju worth atau tidak.


Jakarta Selatan memang sangat kental dengan kehidupan anak muda yang terkesan "gaul", modern, dan kekinian. Maka tidak heran kalau banyak cafe dan coffee shop di Jakarta Selatan yang bisa ditemukan dengan mudah. Ngomongin soal coffee shop di Jakarta Selatan, banyak coffee shop yang sudah terkenal akan rasa kopinya yang enak. Selain itu, banyak pula coffee shop di Jakarta Selatan yang instagramable dan bagus untuk foto-foto. 


Bukan hanya desainnya saja yang bagus, kenyamanan coffee shop juga perlu diperhatikan. Karena selain untuk OOTD, banyak juga orang yang pergi ke coffee shop untuk me-time, meeting ataupun mengerjakan tugas dan pekerjaan kantor. Buat kamu yang ingin mencari coffee shop bagus di Jakarta Selatan, yuk datangi 17 rekomendasi coffee shop di Jakarta Selatan yang tempatnya bagus dan nyaman berikut ini!

Foto Mad For Coffee

Mad For Coffee

Jl. Karbela Barat No. 2E, Setiabudi, Jakarta Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1662786893

Di Teras Rumah tapi Aesthetic!

Warna dan interior designnya bagus dan aesthetic banget 😍✨

Menu minuman disini juga banyak pilihan, Aku coba Kopi Susu Arennya, rasanya enak banget creamy terus ada rasa kacang sedikit.

Foto Bajawa Flores

Bajawa Flores

Jl. Tebet Timur Dalam Raya No. 37, Tebet, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1484323528

Unik, enak dan harga terjangkau

Bajawa mengusung konsep etnik khususnya NTT. Interior yang digunakan pun bertema etnik dengan nuansa berwarna cokelat. Tapi menurutku Bajawa ini tetap punya daya tarik tersendiri, tampilan barnya juga bagus banget dan aku suka.

Foto Mineral Cafe

Mineral Cafe

Jl. Gandaria Tengah III No. 17, Gandaria, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1444053968

Nasi goeng dendengnya enak❤

Tempatnya tidak terlalu spacious, punya area outdoor yang kecil di backyard. Interiornya simpel modern dan bernuansa industrial dengan dinding dan lantai berbahan semen yang terlihat unfinished. Tempatnya nyaman dengan jarak antar meja yang cukup berjauhan.

Foto Relung Kopi

Relung Kopi

Jl. Tebet Barat IX No. 17, Tebet, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1528372562

Coffee Shop Muat Banyak di Tebet

Relung Kopi ini namanya sudah cukup terkenal di Tebet, jadi salah satu tempat nongkrong teramai sejak buka. Letaknya persis dipinggir jalan jadi mudah sekali menemukannya. Relung kopi ini rumah, yang designnya pun tetap rumah dengan tambahan industrial vibe

Foto Toko Kopi Seduh

Toko Kopi Seduh

Jl. Durian Raya No. 15, Jagakarsa, Jakarta Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1452953088

coffeeshop dengan area taman yang sangat luas...

Toko Kopi Seduh yang berada di Jagakarsa ini justru tampil maksimal. Bangunan utama dengan halaman luas sangat menarik untuk dikunjungi. Saking luasnya, halaman yang disulap sebagai seating area outdoor ini mampu menampung seratusan lebih pengunjung sekaligus.

Foto Titik Temu Coffee

Titik Temu Coffee

Jl. Cipete Raya No. 37, Fatmawati, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1444053968

Ngopi di outdoor keren

Outlet Titik Temu Coffee di Cipete ini cukup spacious. Tempatnya keren dan sangat instagramable. Terbagi beberapa area di indoor, semi outdoor dan outdoor. Waktu saya datang suasananya belum begitu ramai, jadi masih dapat parkiran juga

Foto Chief Coffee

Chief Coffee

Jl. Kemang Raya No. 27D, Kemang, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1539615036

Coffee Shop enakkk

Santai sore di coffee shop yg cukup cozy ini. Lokasinya mudah ditemukan, signage terlihat jelas dan sangat besar. Lantai 1 utk coffee shop, lantai 2 barber shop. Tempatnya tdk luas tapi nyaman. Servicenya juga baik.

Foto Cecemuwe Cafe and Space

Cecemuwe Cafe and Space

Jl. Hang Jebat IX No. 6, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1443635018

Coffee shop dengan konsep unik

Coffee shop dengan konsep unik hadir di daerah jakarta selatan. Tempatnya juga bagus dengan interior yang minimalis modern serta kekinian.

Foto Harlan + Holden Because Coffee

Harlan + Holden Because Coffee

Pacific Place Mall, Lantai 1
Jl. Jenderal Sudirman, SCBD, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1444053968

Coffee shop yang instagramable

Interiornya keren modern dan minimalis dengan seating area ala amphiteather, instagramable banget deh untuk kamu yang suka ootd-an

Foto Kopi Muja

Kopi Muja

Jl. KH Ahmad Dahlan No. 18, Gandaria, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1444443894

Sesuai Selera 😋

Kita pilih ngopi di sini karna tempatnya asik, bersih, luas, dan menurut teman kuliner kita kopi disini bakal bikin kita jatuh cinta. Disini ada tiga pilihan tempat gengss, indoor, outdoor dan meeting room

Foto Kopikina

Kopikina

Jl. Tebet Timur Dalam Raya No. 43, Tebet, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1444443894

Rumaah Baruuu

Kopikina itu punya kenangan tersendiri untuk kita, pertama kali jatuh cinta dengan kopi ala kafe, pertama kali bisa menikmati kopi dan pertama kalinya mengerti bahwa biji kopi itu unik dengan berbagai jenis aroma serta rasa. Dirumah baru mereka ini tempatnya sangat luas dan ga perlu bingung buat parkir 😁.

Foto KINA

KINA

Jl. Birah II No. 82, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1484323528

Suka banget sama outdoornya

Bedanya tempat disini lebih luas, bagus, dan menarik. Interiornya serba kayu bernuansa cokelat dengan sentuhan vintage di beberapa sudut ruangan, rapi, bersih, nyaman dan bikin betah. Gue sih paling suka outdoor areanya yang dipenuhi banyak tanaman, ini jadi spot paling bagus buat yang mau ootd-an.

Foto Bukan Ruang

Bukan Ruang

Jl. Kemang Raya No. 29, Kemang, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1528372562

Pojok Nyelip Di Kemang.

Tempatnya sendiri ga begitu luas tapi kursinya lumayan banyak, design interiornya pun ga main-main jadi walaupun kecil tetep enak dipandang dan nyaman juga buat nongkrong lama.

Foto Up All Might

Up All Might

Dragon Flames, Lantai 3, Rooftop
Jl. Kemang Raya No. 29, Kemang, Jakarta Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1591777984

Instagramable Spot

Suka banget sama konsepnya yg minimalist di dukung warna pastel mint lucu jadi bikin instagramable banget, cafe yg skaligus bisa dijadiin multifunctional space ini tempatnya yg luas bikin nyaman di indoor buat nugas karna banyak colokan juga ataupun di outdoor (rooftop-an) gitu jadi enak banget

Foto Ghrana

Ghrana

Jl. Kirai I No. 36B, Darmawangsa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1473534253

Ambiencenya suka

Pas ke sini lagi sepi, jadi pewe banget. Tempatnya bagus dan ambiencenya aku suka. Baristanya pun ramah di sini. Suka banget duduk di deket jendela, berasa ga mau pulang saking nyamannya.

Foto First Crack

First Crack

Jl. Bumi No. 10, Blok M, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1539615036

Great Ambience

Outlet First Crack di sini sih gokil kerennya. Besar, homey, cozy. Ambiencenya bikin betah nongki.

Foto Coffee & Thyme

Coffee & Thyme

Jl. Tebet Timur Dalam Raya No. 53C, Tebet, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1644239820

Coffee shop cantik

cafe nya ada 2 lantai yg paling atas space nya cukup lega. tempat nya bagi aku nyaman buat me time dan kumpul bareng temen

Rangkuman ini dibuat berdasarkan review Teman Kuliner di aplikasi dan website PergiKuliner. Kalau kamu punya rekomendasi coffee shop di Jakarta lainnya, yuk ikutan share pengalaman kamu di PergiKuliner!

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?