Bagi pecinta kuliner Jepang, biasanya mereka akan lebih memilih untuk makan di restoran jepang ketimbang restoran lainnya. Di Tebet, hal tersebut bukanlah masalah. Pasalnya ada cukup banyak restoran Jepang di Tebet yang rasanya enak dan layak untuk dicoba. Restoran Jepang di Tebet ini tak hanya asal menyajikan menu khas Jepang aja ya, namun mereka juga memperhatikan dari segi kualitas dan juga keautentikan rasa tersebut. Beberapa menu yang tersaji di restoran Jepang di Tebet ini antara lain adalah sushi, ramen, katsu, curry, Japanese BBQ dan juga shabu-shabu. Meski bukan tersaji di Jepang langsung, namun restoran Jepang di Tebet ini tak kalah nikmat lho.
Jdi, kalau kalian termasuk sebagai penggila masakan Jepang, ada baiknya kalian simak beberapa rekomendasi restoran Jepang di Tebet yang sudah PergiKuliner rangkum berikut ini ya!
Menya Sakura
Kota Kasablanka, Lantai Upper Ground, Little Tokyo Kota Kasablanka
Jl. Casablanca Raya, Tebet, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Pork ramenn!!!
Makan pork ramen harus ke menya sakura dan pesen tonkotsu ramen. Enak bgt rasanya gurih, asin, dan porky ya. Topping nya ada jamur kuping, slice daging babi, taburan wijen, daun bawang. Daging babinya empuk bgt dan kuah ramennya kental, rasa ramennya pas dimakan enak banget.
Genki Sushi
Kota Kasablanka, Lantai Upper Ground
Jl. Casablanca Raya, Tebet, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Favorit!
Salmon Sashimi, 1 porsi isi 4, potongannya lumayan besar dan rasanya enak karena bener-bener fresh. kali ini gue pesen Fresh Salmon dan nyobain salah satu menu baru yaitu Salmon Cream Cheese. Semuanya enaaak, kalau yang salmon cream cheese lebih unik sih rasanya.
Menya Musashi Bukotsu
Kota Kasablanka, Lantai Lower Ground
Jl. Casablanca Raya, Tebet, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Free Refill
Menya musashi, ramen free refill halal.
Black ramen: cobain yang ini karena kok menarik. Ga taunya mereka pakai kuah black garlic jadinya rasa bawang putihnya strong tapi entah kenapa saya suka. Kuahnya ga terlalu kental, porsi pertama aja udah ngenyangin.
Sushi nya enak
Aku pesen sushi nya yg rouf yon dan salmon honey, untuk rasa nya cocok banget dilidah aku. Dan salmon nya ga amis. Aku jg pesen ramen volcano ramen, aku suka banget sama tektur ramen nya yg begitu kenyal dan seru aja makan diatas hot plate
Yoshinoya
Kota Kasablanka, Lantai Lower Ground
Jl. Casablanca Raya, Tebet, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Fave!
My favorite beef bowl in town! ❤️ Simpel, enak, cepat, murah. Salah satu menu kesukaan “Beef Bowl Egg Mayo”. Yg ukuran Regular aja udah sukses bikin kenyang. Dagingnya tipis meresap dan lembut, nasinya hangat, topping egg mayo enak juga fresh.
Kintan Buffet
Kota Kasablanka, Lantai Upper Ground, Little Tokyo Kota Kasablanka
Jl. Casablanca Raya, Tebet, Jakarta Selatan
Di atas Rp. 200.000 /orang
Mabok Daging
Gue order yang Reguler. Ini pun gue gak ambil semua daging, gue cuma banyak mesen karubi aja, terus nyoba chicken sausage dan chicken steak. Semuanya enak. Sempet nyoba udang dan squidnya, enak kok boleh laah buat selingan selain daging hehe.
Isshin
Kota Kasablanka, Lantai Upper Ground, Food Society
Jl. Casablanca Raya, Tebet, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Isshin
Restoran ini memiliki 3 menu signature, diantaranya adalah Combo Beef Set, Wagyu Beef Set, dan Salmon Set. Dipadukan dengan racikan kuah kaldu yang membuat cita rasa hidangan tersebut semakin sedap. Tersedia juga sayuran fresh dan telur setengah matang sebagai tambahan kondimen.
Sugakiya
Kota Kasablanka, Lantai Lower Ground
Jl. Casablanca Raya, Tebet, Jakarta Selatan
Di bawah Rp. 50.000 /orang
Ramen halal murah
Gw pesen Special Ramen. Topping ayamnya nikmat banget. Diiris tipis tipis dan lembuuuuttt banget. Pake banget. Chicken brothnya enak dengn soy yg cukup light. Bahkan kuah sampe abis. Approved by erosuke.
House Of Omurice
Kota Kasablanka, Lantai Upper Ground, Food Society
Jl. Casablanca Raya, Tebet, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Go for the omurice curry!
Never knew omurice could be this good! Omurice curry disini recommended sekalihh. Rasa currynya dapet banget, teksturnya juga kental layaknya curry yang seharusnya. Telurnya lembuuut dan melted di mulut. Oh it was heaven.
Marugame Udon
Kota Kasablanka, Lantai Lower Ground
Jl. Casablanca Raya, Tebet, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Udon enak dan terjangkau
Kayaknya tiap ke mal makan Marugame. Porsinya pas, banyak aneka gorengan yg yummy! Gw paling suka Katsu curry udon yg kuahnya kental dan enak. Ada Abura Udon yg kering tp banyak isinya. Gw juga suka Kake Udon, walaupun ga ada topping tp kuahnya mantep dan seger! Enak!
Shabu - Shabu Express
Kota Kasablanka, Lantai Upper Ground, Food Society
Jl. Casablanca Raya, Tebet, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Shabu shabu enak
Craving this delicious shabu shabu. Disini pilihan makanannya enak dan fresh, pilihan dagingnya juga. Untuk soupnya yang enak-enak bisa pilih Chicken Herbal / Chicken / Soya / Korean Beef Bone / Miso / Tomyum / Sukiyaki (Soup nya bisa 2 kombinasi). Yang pastinya disini halal dan NoMSG.
Zenbu
Kota Kasablanka, Lantai Upper Ground, Food Society
Jl. Casablanca Raya, Tebet, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Itadakimasu~
Cobain menu dari zenbu yang terkenal dari resto ini adalah mozaru. Gue order mozaru beef, dan sesuai dengan nama makanannya ini full of keju. Buat yang suka keju ini heaven bgt. Dan isian dalamnya gue pesen yang spaghetti cheese.
The Social Pot
Kota Kasablanka, Lantai Lower Ground
Jl. Casablanca Raya, Tebet, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
WORTH TO TRY 💗
Varian menu dan saucenya cukup banyak loh. Kami pesen yang set menu A. Kaldu ayamnya berasa dan legit, aromanya enak. Signature saucenya asli mantap banget dah, waitressnya juga ngeracikin saus bt daging yang mau digrill, jadi sebelum digrill dicelupin gitu ke sausnya. ENAK!!!
Kimukatsu
Kota Kasablanka, Lantai Upper Ground, Food Society
Jl. Casablanca Raya, Tebet, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
❣️Katsu❣️
Rasa makanannya oke punya, restoran jepang ini katsunya paling menggoda banget menurut aku. Cobain beef katsu sets original, disini yg paling favorit itu memang katsunya, bener2 enak banget dagingnya tebal rasanya oke, tepungnya ga terlalu tebal, dagingnya empuk
Kitasuka Shabu Shabu
Jl. Tebet Raya No. 53A, Tebet, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
GET THE WAGYU IF YOU PREFER YOUR MEAT LEAN, ALSO THE CHEESE POP MEATBALL IS A MUST TRY.
Great selection of meatball and fishballs you could try, our favourite was the striped orange white fish ball, when you eat it cheese oozes out. Yum. We chose Mala and Mushroom for the broth. Mala was good, as the name on the spicy side. Mushroom is great for a more subtle taste.
Shaburi Shabu Shabu
Kota Kasablanka, Lantai 1
Jl. Casablanca Raya, Tebet, Jakarta Selatan
Di atas Rp. 200.000 /orang
Shabu-shabu
One of the best restaurant to enjoy AYCE Japanese style shabu-shabu. Udah makan di sini beberapa kali dan selalu happy, mulai dari kualitas daging, pilihan side-dish, sayuran, minuman, dessert, pelayanan, juga ambience. Saya selalu pilih Original Konbu untuk sup.
Sushi Tei
Kota Kasablanka, Lantai 1
Jl. Casablanca Raya, Tebet, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Famous Sushi in town!
Siapa sih yg ga tau sushi tei? Salmon mereka sih udah jaminan fresh ya, aburi salmon juga melimpah abonnya. Utk makan salmon kmrn dikasih soyu yuzu, ya ada flavor yuzunya gitu sedikit. Negitoronya waww banyak nih porsinya, enak juga, sushi mentainya variannya banyak, enak semua.
Nama Sushi by Sushi Masa
Kota Kasablanka, Lantai Upper Ground, Food Society
Jl. Casablanca Raya, Tebet, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Spicy Salmon Skin Roll Endul!
Spicy Salmon Skin Roll: isinya ada 8 ya, dan enaaaaakkkkkkk woy! Jadi karena pake salmon skin, tengahnya gitu kriuk-kriuk. Duh, suka banget sih gue. Kalau makan disini lagi udah pasti bakal pesen ini lagi sih.