Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

21 Cafe Favorit di Thamrin yang Tidak Boleh Dilewatkan

List Artikel
4 Maret 2021 | 0 Komentar

Bekerja sambil nongkrong di cafe? Tidak jadi masalah! Pasalnya kini telah banyak cafe favorit di Jakarta yang menawarkan fasilitas lengkap sebagai penunjang pekerjaan. Misalnya saja, cafe dengan fasilitas wifi berkecepatan tinggi, stopkontak di setiap tempat duduk, bahkan ruang meeting yang mumpuni. Intinya, cafe yang umumnya dijadikan sebagai tempat nongkrong, kini bisa bertambah fungsi sebagai tempat kerja maupun tempat meeting yang asyik. Sebagai tambahan referensi, teman kuliner dapat menemukan cafe sejenis di kawasan Thamrin lho. Cafe favorit di Thamrin cocok banget untuk dijadikan tempat bekerja buat teman kuliner yang masih work from home (WFH) nih. Lokasinya yang strategis di tengah perkotaaan membuatnya mudah dikunjungi dari berbagai penjuru. Kalau teman kuliner bekerja di kawasan Thamrin, teman kuliner juga bisa nih bersantai sejenak sepulang ngantor ke cafe favorit di Thamrin. Berikut ini PergiKuliner sudah merangkum tempatnya lengkap dengan review dari para pengunjung yang sudah pernah kesana. Yuk simak daftar 21 cafe favorit di Thamrin dan tetap perhatikan protokol kesehatan jika ingin datang ke cafe tersebut ya!

Foto Ban Ban

Ban Ban

Grand Indonesia Mall, Lantai 3A, West Mall
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1543994547

Mantul banget!

Saya pesan yang Boba Pan. Dari tekstur rotinya empuk banget loh karena dibaluri dengan cream cheese terus bobanya juga gak pelit, rasanya enak dan bikin nagih. Aku suka sama roti ini, karena manisnya pas dan gak bikin eneg. Wajib banget buat dicoba!

Foto Haritts Donuts & Coffee

Haritts Donuts & Coffee

Plaza Indonesia, Lantai 3
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1430841797

Kopi dan donat dari Jepang

Aku pesan donat rasa blueberry dan rum raisin. Rasanya enak juga. Krim blueberrynya sedikit asam dan tidak terlalu manis. Aroma rumnya juga terasa sekali. Pesan sesame latte dan ternyata juga enak. Kopinya lumayan strong tapi terasa manis dan berasa banget sesamenya.

Foto SevenFriday Space

SevenFriday Space

Plaza Indonesia, Lantai 2
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1471840677

molten cakenyaaaaaaaa !

Ini rekomendasi dari waiternya. Sebelum saya sendok tengahnya saya udah berpikir apakah akan meleleh atau ngga nih dan ternyataaaaa meleleh bangettttt! Di bagian bawahnya ada strawberry ice creamnya. Enak banget deh ini saya suka banget!

Foto Cart Coffee

Cart Coffee

Sinarmas Land Plaza, Menara 2, Lantai Lower Ground
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1464173434

Tempat nongkrong baru di kantor..

Tempatnya kecil tetapi lumayan cozy dan enak buat nongkrong. Coffee saya memesan latte dan coffee mocha. Untuk makanan saya memesan quiche, rasanya lumayan enak. Untuk harga overall masih lumayan terjangkau untuk kalangan perkantoran.

Foto Fore Coffee

Fore Coffee

Gedung Djakarta Theater (Skyline), Lantai Ground
Jl. MH Thamrin No. 9, Thamrin, Jakarta Pusat

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1475857414 a

Aren lattenya enak!

Aren latte, surprisingly enak lho ini rasanya. Manisnya pas & kopinya cukup strong. Hot mocha, cup utk minuman hotnya unik. Minumannya sendiri cukup enak, dominan rasa coklat. Iced pandan latte, pake sirup rasa pandan, rasanya menyatu sempurna dg kopi & susunya.

Foto Gram Cafe & Pancakes

Gram Cafe & Pancakes

Plaza Indonesia, Lantai 2
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1561294178

Fluffy Pancake

Tekstur pancakenya lembut dan rasanya juga ok, terutama setelah dipadukan dengan cream, butter, dan maple syrup. Enak!

Foto Mokka Coffee Cabana

Mokka Coffee Cabana

Gedung Jaya
Jl. MH Thamrin Kav. 1 - 2, Thamrin, Jakarta Pusat

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

User tanpa foto profil

Outlet baru mokka

Congratulations mokka atas pembukaan cabang terbarunya di Gedung Jaya! Ini merupakan cabang ke 23 mereka sejak pertama kali berdiri pada tahun 2013.

Foto Saint Cinnamon & Coffee

Saint Cinnamon & Coffee

Plaza Indonesia, Lantai Basement
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1444876355

Emang Favorit

Yaaa basis cinnamon roll nya memang sudah enak, ditambahin topping apa pun rasanya tetap enak. Tekstur rotinya empuk dan lembut, lalu rasa manisnya seimbang dengan topping yang diberikan. Ughhh memang bener deh ini favorit gue!!

Foto The People's Cafe

The People's Cafe

Grand Indonesia Mall, Lantai 5, West Mall
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1526032115

Good 👍🏻

Tempatnya ok. Menunya lumayan beragam. Aku pesen pizza, nasi goreng gila, sama fish ang chips. Untuk nasi goreng ada cheatnya dia ternyata kalo pake telor nambah 12rb. Untuk rasanya enak semua.

Foto Lewis & Carroll Tea

Lewis & Carroll Tea

Grand Indonesia Mall, Lantai Upper Ground, East Mall, Central
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

User tanpa foto profil

Lewis and carol Tea

Makanannya enak, flavour dan banyak pilihan menunya, harga dan porsi makanannya sesuai, sambal matahnya pedasss sekali. Tempatnya sangat bagus dan menarik!

Foto Kopi Kenangan

Kopi Kenangan

Grand Indonesia Mall, Lantai Upper Ground, East Mall, Central, Lewis & Carroll Tea
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1460824758

Brown sugar coffee

Cobain kopi kenangan brown sugar. Ternyata enak dan unik. Selama ini brown sugar biasanya milk tea atau fresh milk. Nah kopi kenangan menyediakan coffee brown sugar. Enak dan ga eneg krn pahitnya kopi bikin ga eneg. So unique!

Foto Union Deli

Union Deli

Grand Indonesia Mall, Lantai Ground, East Mall, Central
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1416577369

Red Velvet Pie!

Perpaduan antara kelembutan dan kerenyahannya sangat sempurna! Really love it! Porsinya juga pas jika dibandingkan dengan Red Velvet Cake yang terlalu besar untuk dimakan sendirian.

Foto Uji Matcha

Uji Matcha

Grand Indonesia Mall, Lantai Lower Ground, West Mall
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1473605196

Original Kyoto’s Matcha

The place concept is adopted from Japanese dessert place, and all menus made from original Kyoto’s imported matcha. All of these Matcha desserts taste great, has balance components of selected green tea leaves, which makes it as a good Matcha.

Foto AMKC Atelier

AMKC Atelier

Plaza Indonesia, Lantai 1
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1472558402

Cake Rasa Lucu

Kue nya rasanya gemes gemes banget, rasanya mau makan semuanya. Tapi gue pesen yang bener2 gapernah gue temuin di manapun: Martabak Cake, Es Teler Cake, Choco Banana Rum, dan Teh Botol Cake. Untuk pelayanannya juga cepat dan tanggap. Bakal balik lagi buat nyoba kue lainnya!

Foto The Pancake Co. by DORE

The Pancake Co. by DORE

Grand Indonesia Mall, Lantai Lower Ground, West Mall, The FoodHall
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1539615036

Winter Berry Pancake

Kebetulan mereka ada menu limited edition edisi Magical Holiday Series, namanya “Winter Berry Pancake”. Taste good, level fluffy pancakenya pas, terasa lembut dan melt in your mouth, ga eneg sampai suapan terakhir 😋😋😋

Foto Joe & Dough

Joe & Dough

Plaza Indonesia, Lantai 2
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1527405170

Best Coffe Place to Hangout

MUST TRY!!!! The PB&J Cruffin mereka yang rich bgt kombinasi strawberry sauce n peanut butter nya sama buat pencinta kopi wajib cobain JD Cookie Cup. Even the cookie cup was delicious😍

Foto Pison

Pison

Jl. Teluk Betung No. 33, Thamrin, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1461517910

Good Food Good Service

Chicken Cordon Bleu (IDR 90,000) Fried Chickennya digoreng kering, dalemnya super empuk, ada stuffing Smoked Beef dan Cheese yang melelehhh pas dibelah. Sauteed Baby Potatoesnya empuk, Yellow Mustard Cream Saucenya tasty, platingnya pun cantik! Recommended!

Foto Benedict

Benedict

Grand Indonesia Mall, Lantai Lower Ground, East Mall
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1502844529

BEST MENU WITH EGGPORN

emua menu yang kita pesen gaada yang mengecewakan, paling favorit dari semua yang kita pesan adalah PORK BELLY BENEDICT. Tempatnya lumayan luas dan suasananya juga asik.

Foto PAUL

PAUL

Plaza Indonesia, Lantai 2
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1584449550

Strawberrynya the bomb

My most favorit kalo kesini, selalu pesen strawberry eclair, yaitu eclair/ kue sus panjang, yang difilling dengan cream, dan ada strawberry segarnya. Jadi rasanya unik, ada sensasi asem seger dari strawberrynya, creamy buttery dari creamnya, dan cruncy lembut dari eclair nya, menyatu dimulut.

Foto Ben Gong's Tea

Ben Gong's Tea

Plaza Indonesia, Lantai 4
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1543982566

Biscoff Lotus JUARAAAAAAK!

Gue pesen BISCOFF LOTUS. Dan ternyata... duhhhhhh endul banget wak! Diblendnya gak halus gitu, jadi masih agak-agak kasar. Jadi berasa banget biskuit lotusnya. Nanti juga dikasih 1 biskuit lotus yang masih utuh diatasnya.

Foto Supergrain

Supergrain

Grand Indonesia Mall, Lantai 3A, East Mall
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1444053968

Healthy Food

Saya pesan curated bowl Goma Salmon (100k++). Menu ini tampil cantik dan colourful di bowl yang tersaji di tray kayu. Sobanya enak, tasty dan fresh. Potongan salmonnya cukup tebal, fresh dan tasty.

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?