Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

3 Lounge di Jakarta Paling Cozy Buat Hangout dan Santai

List Artikel
22 Juni 2018 | 0 Komentar

Lounge di Jakarta memang sedang hits saat ini. Lounge sebenarnya merupakan tempat untuk bersantai yang didukung dengan alunan musik yang juga berirama santai dan tidak terlalu kencang. Lounge juga menawarkan berbagai konsep suasana, mulai dari lounge and bar untuk hangout hingga lounge dengan restoran fine dining romantis di dalamnya. Nah, sebagai referensi untuk kamu yang ingin menikmati waktu bersantai atau sedang mencari tempat untuk pertemuan bisnis, berikut ini ada 3 lounge terbaik di Jakarta yang bisa kamu kunjungi!


1. Bunk Lounge - Hotel Pullman



Sumber : Pergikuliner.com


Bunk Lounge berlokasi di Pullman Hotel di kawasan Central Park, Jakarta Barat. Apabila Hotel Pullman di daerah Thamrin memiliki lounge dengan interior yang cenderung classy, sementara lounge di Hotel Pullman Central Park ini memiliki interior yang artistik. Kamu akan melihat berbagai ornamen yang colorful dan artistic ketika menginjakan kaki di lounge ini. Untuk ukuran lounge di hotel, Bunk Lounge termasuk yang cukup luas dan memiliki area outdoor juga sebagai smoking area. Layaknya sebuah lounge, BUNK juga memiliki sofa-sofa yang membuat kamu rileks didukung dengan musik yang akan menemani. Pilihan minuman disini sangat beragam, baik dari non-alkohol hingga minuman beralkohol. Dari beberapa pilihan, yang paling menjadi favorit adalah Mai Tai yang berbasis rum dan Tiki Exotique yang berbasis liqueur.


2. Plumeria Lounge - Grand Mercure



Sumber : Pergikuliner.com


Plumeria lounge and bar telah beroperasi di Kemayoran sejak 2015. Lounge and bar yang terletak di lantai dasar Hotel Grand Mercure Maha Cipta Jakarta Kemayoran ini dirancang menerapkan desain interior bergaya modern stylist dengan ukiran batik yang telah dimodifikasi. Sehingga dapat dijadikan alternatif tempat untuk  kamu yang ingin meeting dengan kolega ataupun sekedar hangout bersama teman-teman. Nama Plumeria sendiri berasal dari kata Plumeri yang berarti bunga kamboja. Bunga ini menggambarkan keteduhan, kecantikan, dan tak mudah layu. Seperti arti dari namanya, lounge ini menawarkan suasana dan arsitektur yang membuat nyaman dan rileks. Aromanya pun menenteramkan dan tenang. Lounge and bar ini menyajikan beragam snack dan penganan asli Indonesia lainnya. Untuk minuman tersedia aneka healthy drink, coffee, hingga wine. Lounge ini dibuka setiap hari jam 10 pagi hingga jam 12 malam. Fasilitas yang tersedia diantaranya adalah wifi dan live music.


3. Fountain Lounge - Grand Hyatt



Sumber : Pergikuliner.com


Fountain Lounge berlokasi di level Mezzanine Hotel Grand Hyatt Jakarta. Lounge ini memiliki pemandangan spektakuler yang mengundang decak kagum. Jika sempat bertandang, pilihlah lokasi dekat jendela yang akan menyajikan hamparan pemandangan ikonik Jakarta, berupa Tugu Selamat Datang dan air mancurnya. Saat malam hari, kerlip lampu jalanan akan menambah keindahan pemandangan dari lounge ini. Untuk kamu yang suka menikmati afternoon tea, kamu bisa mencoba datang ke Fountain Lounge di Grand Hyatt Jakarta ini. Kamu bisa menikmati afternoon tea dengan aneka cemilan dan dessert yang bisa dinikmati sepuasnya. Afternoon tea dimulai dari jam 3 sore sampai jam 8 malam dengan harga IDR sekitar 200 ribuan per orang.


Demikianlah info mengenai lounge paling cozy di Jakarta yang bisa kami berikan. Wisata kuliner maupun bersantai di salah satu lounge diatas mungkin bisa menjadi alternatif pilihan untuk kamu di saat weekend atau pulang kerja. Selamat Mencoba!

Bunk Lounge - Hotel Pullman Central Park

Foto Bunk Lounge - Hotel Pullman Central Park
Foto Bunk Lounge - Hotel Pullman Central Park
Foto Bunk Lounge - Hotel Pullman Central Park

Plumeria Lounge - Hotel Grand Mercure Kemayoran

Foto Plumeria Lounge - Hotel Grand Mercure Kemayoran
Foto Plumeria Lounge - Hotel Grand Mercure Kemayoran
Foto Plumeria Lounge - Hotel Grand Mercure Kemayoran

Fountain Lounge - Grand Hyatt Jakarta

Foto Fountain Lounge - Grand Hyatt Jakarta
Foto Fountain Lounge - Grand Hyatt Jakarta
Foto Fountain Lounge - Grand Hyatt Jakarta

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?