Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

5 Cafe di Jakarta Selatan yang Ada Live Music

List Artikel
26 Maret 2019 | 0 Komentar

Apa agendamu di malam minggu nanti? Bagi masyarakat Jakarta, malam minggu atau akhir pekan memang sangat dinantikan. Setelah sibuk beraktivitas selama seminggu penuh, akhir pekan memang menjadi momen yang tepat untuk mengistirahatkan badan serta pikiran. Ada berbagai macam cara yang biasa dipilih untuk menghabiskan akhir pekan, ada yang memilih untuk berdiam saja di rumah, namun ada juga yang memilih untuk pergi hangout ke cafe bersama teman-teman. Nah, ada beberapa cafe di Jakarta Selatan yang bisa menjadi tempat yang tepat untuk acara nongkrong kamu nih. Tak hanya menyediakan tempat yang nyaman dan makanan serta minuman yang enak saja, cafe di Jakarta Selatan ini juga menyediakan fasilitas live music ya.  Cafe di Jakarta Selatan yang ada live music ini cukup diminati oleh berbagai kalangan, hal ini disebabkan live music mempunyai daya tarik tersendiri bagi para pengunjungnya. Cafe di Jakarta Selatan dengan fasilitas live music ini dipercaya mampu membuat pengunjungnya merasa lebih rileks dan betah, selain itu para pengunjung juga bisa menikmati aneka santapan yang disajikan di cafe tersebut sambil diiringi oleh alunan musik langsung yang tentunya menyenangkan. Buat kamu yang ingin mencari cafe di Jakarta Selatan yang ada live music, kamu tak perlu khawatir ya. Karena PergiKuliner sudah menyiapkan semuanya nih buat kamu. Langsung simak saja yuk 5 rekomendasi cafe di Jakarta Selatan yang ada live music yang harus kamu kunjungi akhir pekan nanti!

 

1. Hard Rock Cafe


Sumber : Hardrock.com


Kafe yang pertama ada Hard Rock Cafe yang terletak di di Jalan Jenderal Sudirman SCBD, Jakarta Selatan, tepatnya di Pasific Place Mall lantai dasar. Di sini kamu bisa mendengarkan live music bersama dengan teman-teman atau pacar sambil menyantap makanan ringan yang disajikan. "Favorite place untuk dine in dan chill dengar live music (since 2005- jaman Hard Rock Cafe masih di EX). Rekomendasi di sini: the RIBS and steak, other option: the Legendary Burger. Konsisten and satisfying!", menurut Patsyy.

 

2. Hause Rooftop




Sumber : Manual.co.id


Hause Rooftop yang terletak di Jalan Setiabudi Selatan No. 7, Jakarta Selatan, tepatnya di MD Place Tower lantai 6. "The outdoor space is my favouritest part of the cafe, nice place to chill with a lovely sky view. There is live music on certain nights check before going down. And this is the great place to hangout and have late night drinks with friends!", menurut Vigi Charwinda.

 

3. Flow



Sumber : Pergikuliner.com


Beralih ke kawasan Kuningan, ada Flow yang menjadi cafe dengan live music yang bisa kamu nikmati sambil nongkrong. Suasana di sini tidak terlalu bising sehingga kamu masih bisa bersantai dengan tenang. "Nggak pernah bosan bosan balik ke Flow, selain suasananya asik, musicnya kereeen, makanannya juga enak enak. Cocok banget buat hangout bareng temen temen, dinner sambil dengerin live music mereka!", ujar Hungry Mommy.

 

4. The Pallas



Sumber : Thepallas.id


Cafe dengan fasilitas live music berikutnya ditempati oleh The Pallas yang berlokasi di Fairgrounds SCBD, Kebayoran Baru. "Tempat ini masih megah dan besar seperti dulu, sangat spacious, interiornya semi classic dengan sofa-sofa yang cukup banyak dan meja bar yang panjang di tengah ruangan. Di bagian depannya ada panggung, biasanya setiap malam digunakan untuk live music atau DJ, jadi kalau malam The Pallas ini jadi tempat clubbing sih setahu gw, tapi kalau siang sore jadi tempat makan biasa", menurut Ladyonaf.

 

5. Ecology Bistro, Kemang


Sumber : Pergikuliner,com


Tempat makan terakhir yang mempunyai live music adalah Ecology Bistro yang berada di Jalan Kemang Raya No 6, Kemang, Jakarta Selatan. Semua pelayan disini amat sangat ramah, asik dan baik. Suasana disini juga enak, dengan ceiling yang tinggi membuat tempat ini sejuk. Walaupun porsinya kurang mengenyangkan tapi lidah termanjakan sekali.  Overall puas banget menghabiskan waktu disini, tempatnya asik dan katanya setiap rabu, jumat ada live music.


Itu dia cafe-cafe di Jakarta Selatan yang ada live music dan tentunya akan semakin membuat acara nongkrongmu menjadi semakin berkesan. Langsung segera datangi saja yuk!


Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?