Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

5 Cafe di Rawamangun yang Tidak Boleh Terlewatkan

List Artikel
11 Maret 2022 | 0 Komentar

Menjamurnya cafe di Rawamangun tak terlepas dari meningkatkan minat para pengunjung yang ada di daerah tersebut dan sekitarnya. Ramawangun yang merupakan salah satu kawasan di Jakarta Timur seolah tak mau kalah dengan daerah-daerah lain di Jakarta yang menjadi surga kuliner. Selayaknya kafe-kafe yang ada di Jakarta pada umumnya, cafe di Rawamangun ini menawakan beragam menu kuliner yang lezat sehingga bisa membuatmu ketagihan untuk datang lagi ke kafe tersebut. Menu kuliner yang ditawarkan bisa beragam, mulai dari minuman seperti kopi, cemilan yang bisa dijadikan sebagai teman mengobrol, hingga makanan besar untuk memuaskan perutmu yang sedang lapar. Tapi tak semua cafe di Rawamangun bisa kamu datangi begitu saja karena kamu harus mengecek terlebih dahulu apakah kuliner yang mereka sajikan enak atau tidak. Supaya tahu kalau cafe di Rawamangun yang kamu datangi punya kuliner enak, Pergikuliner punya lima rekomendasinya nih. Langsung aja simak daftar cafe di Rawamangun yang tidak boleh terlewatkan yuk!

Foto Kopi Nako

Kopi Nako

Jl. Perserikatan No. 9, Rawamangun, Jakarta Timur

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1444053968

Kopi Nako di Rawamangun

Kopi Nako - kopinya cukup creamy, kopinya nga strong dan tastenya cenderung fruity. Not bad.

Foto Koko.pi Omah Kopi

Koko.pi Omah Kopi

Jl. Sunan Drajad No. 22, Rawamangun, Jakarta Timur

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1484323528

Menu kopi dan non kopi sama-sama enak

Es kopi susu nenek pakai campuran coconut milk dan rasa kopinya nggak terlalu strong sedangkan es kopi susu koko adalah es kopi susu gula aren dengan rasa kopi yang cukup dominan, ini sedikit lebih pahit kalau dibanding es kopi susu nenek.

Foto Kopi Konnichiwa

Kopi Konnichiwa

Jl. Balap Sepeda No. 61, Rawamangun, Jakarta Timur

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1444053968

Godzilla Lattenya Enak

Kopinya berwarna kehitaman karena ada charcoalnya. Terasa creamy, kopinya cukup terasa, chocolatey. Dengan gula yang normal manisnya terasa pas. Enak deh, recommended.

Foto Simo Kopi

Simo Kopi

Jl. Waru No. 17A, Rawamangun, Jakarta Timur

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1528372562

Japan Vibes di Rawamangun

Untuk yang suka kopi pasti senang sekali kesini karena banyak beans manual brew line up disini, dan harganya murah juga.

Foto Pukul Satu Kopi

Pukul Satu Kopi

Jl. Waru No. 17, Rawamangun, Jakarta Timur

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1627748580

Kedai Kopi Nyempil Tapi enak❤️

kopi susu nya cukup creamy , manisnya pas. Rum Kopi nya : enakk! rum nya berasaa

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?