Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

5 Dessert dari Mesir yang Rasanya Manis Menggoda

List Artikel
25 Juni 2020 | 0 Komentar

Bagi para pecinta makanan manis, dessert menjadi salah satu kuliner yang sangat disukai. Dessert memiliki perpaduan cita rasa manis dengan tekstur yang legit. Jika berbicara tentang dessert, pastinya negara yang identik dengan dessert adalah Perancis. Tapi selain Perancis ternyata ada negara lain yang punya dessert manis dengan cita rasa yang enak yakni Mesir. Mesir tak hanya dikenal dengan negara yang identik dengan peradaban budaya kuni, tapi juga dessert-nya yang menggoda. Buat yag penasaran dengan dessert tradisional dari Mesir, PergiKuliner punya beberapa yang paling populer, yaitu:


1. Qara asali



Sumber: Foodyushouldtry.com


Dessert tradisional asal Mesir yang pertama adalah qara asali. Qara asali merupakan dessert yang dibuat dari bahan utama labu kuning lalu diberi campuran gula dan bahan-bahan lainnya lalu pada bagian atasnya diberi dengan crust atau caramel dan irisan almond. Cita rasanya manis legit dengan tekstur yang lembut tapi padat. Qara asali bisa disantap begitu saja, tapi juga bisa diberi topping es krim agar citarasanya berbeda.


2. Qatayef


Sumber: Kitchenofindonesia.com


Dari segi tampilannya, qatayef ini terlihat cantik karena perpaduan warnanya yang krem dan hijau muda. Ditambah lagi bentuknya unik karena seperti kerucut. Qatayef sering sekali dijuluki sebagai pancake dari Mesir karena adonan dan cara membuatnya mirip dengan pancake. Hanya saja jenis tepung yang digunakan adalah tepung semolina. Kue ini juga dibuat tanpa telur. Sedangkan pada bagian isiannya dibuat dengan bahan fla yang akan ditaburi dengan cincangan kacang pistaschio.


3. Roz Bil Laban



Sumber: Hungryvegannorwich.com


Selanjutnya ada roz bil laban yang menjadi salah satu dessert populer dari Mesir. Roz bil laban sebenarnya adalah puding nasi yang bercitarasa manis. Jadi hidangan ini dibuat dari bahan dasar nasi yang diolah dengan campuran susu, air, gula, dan bubuk kayu manis. Nantinya roz bil laban disajikan dengan taburan kismis kering dan juga keju parmesan sehingga cita rasanya jadi lebih kaya lagi.


4. Basbousa



Sumber: Lurpak.com


Basbousa memiliki tampilan yang cantik karena seperti kue. Basbousa merupakan dessert yang dibuat dari tepung semolina, tepung almond, telur, baking powder, gula, kelapa kering, butter, plain yoghurt, dan vanilla essense. Semua adonan ini dicampur dengan rata lalu disimpan dulu dalam kulkas selama kurang lebih 1-2 jam, baru kemudian dipanggang dalam oven yang lengkap dengan irisan kacang almond dan kacang pistaschio.


5. Umm ali



Sumber: Santhiserad.com


Terakhir umm ali yang dibuat dari bahan dasar roti atau pastry yang diberi campuran roti atau pastry yang kemudian dicampur dengan susu, gula bubuk, kayu manis, dan bubuk kapulaga sehingga aromanya menjadi sangat wangi. Selain itu ada campuran buah kering seperti kismis dan kacang-kacangan seperti almond dan kenari di dalamnya. Untuk citarasanya manis legit dengan tekstur yang creamy dan lembut.

Sajian dessert ini sangat kaya akan kandungan gizi.

 

Terlihat lezat bukan, kelima dessert dari Mesir di atas? Dari kelimanya ini, manakah yang paling cocok dengan seleramu? 

Maison Tremel

Foto Maison Tremel
Foto Maison Tremel
Foto Maison Tremel

La Casa Ice Cream Zangrandi

Foto La Casa Ice Cream Zangrandi
Foto La Casa Ice Cream Zangrandi
Foto La Casa Ice Cream Zangrandi

Haagen - Dazs

Foto Haagen - Dazs
Foto Haagen - Dazs
Foto Haagen - Dazs

NAMELAKA

Foto NAMELAKA
Foto NAMELAKA
Foto NAMELAKA

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?