Siapa
di antara kamu yang suka ngemil? Dalam bahasa Indonesia, ngemil berarti
mengonsumsi makanan atau minuman di luar jam makan utama alias bukan pada jam
makan pagi, makan siang, atau makan malam. Jadi bisa dikatakan kalau ngemil ini
dilakukan di sela-sela ketiga jam makan utama tersebut. Ada orang yang karena
terlalu banyak ngemil sehingga perut mereka terasa kekenyangan dan tidak bisa
menyantap menu makanan pada saat jam makan utama. Kebiasaan ngemil ini bisa
dilakukan oleh siapa saja, baik itu orang
tua maupun anak muda. Tapi jika diperhatikan, golongan yang paling banyak
ngemil adalah generasi milenial yang usianya berada di umur 15-25 tahunan.
Ternyata kebiasaan ngemil generasi milenial ini punya beberapa fakta yang perlu
kamu ketahui, yaitu:
1. Makan Cemilan Saat Beraktivitas
Fakta kebiasaan ngemil generasi milenial yang pertama adalah suka makan cemilan saat
sedang beraktivitas. Meski para pekerja kantoran atau orang tua juga melakukan
hal ini, tapi frekuensinya tidaklah sering. Berbeda dengan generasi milenial
yang selalu menikmati cemilan saat mereka sedang beraktivitas, misalkan saja
ketika sedang belajar, mengobrol bersama dengan teman, atau saat sedang
mengerjakan sesuatu. Faktor-faktor yang membuat mereka menyantap cemilan hanyalah karena
iseng. Apalagi kalau mereka sedang tidak sedang sendirian alias bersama dengan teman-teman, maka kemungkinan untuk mengonsumsi cemilan ini akan lebih
besar.
2. Makan Cemilan yang
Direkomendasikan Teman
Fakta lainnya dari kebiasaan generasi milenial yang suka ngemil ini adalah seringnya
menyantap cemilan yang direkomendasikan oleh teman-teman mereka. Ketika sedang
berkumpul atau nongkrong bersama, biasanya ada yang membawa cemilan
dan menawarkan kepada teman-teman lainnya untuk mencoba. Jika dirasa enak,
pasti kamu akan mencari tahu di mana kamu bisa membeli cemilan tersebut. Jika susah
ditemukan, terkadang kamu juga akan titip kepada teman untuk membelikannya.
3. Mencoba Cemilan yang Sedang Viral
Rasanya
bagi generasi milenial, rata-rata hampir sebagian besar dari mereka akan
mencoba cemilan yang sedang viral di sosial media. Alasan utamanya sudah pasti
karena penasaran dengan cita rasanya. Sedangkan alasan lainnya adalah karena
tidak ingin ketinggalan dengan teman-teman yang lain. Untuk alasan yang pertama
sudah pasti mereka adalah pecinta kuliner. Sedangkan untuk alasan yang kedua,
mereka biasanya hanya ikut-ikutan saja dan hanya ingin mencoba karena iseng.
4. Makan Cemilan untuk Hilangkan
Stress
Ada
juga faktor kebiasaan generasi milenial yang suka ngemil karena alasan ingin
menghilangkan rasa stres, baik itu karena urusan belajar, pacar, atau keluarga.
Mereka menganggap kalau dengan ngemil, maka stress bisa hilang dan mood bisa
kembali ceria. Rata-rata cemilan yang disantap ini kebanyakan adalah cemilan
bercita rasa manis seperti es krim, cake, hingga cokelat. Tapi ada juga beberapa
generasi milenial yang menyantap cemilan gurih seperti kentang goreng atau
popcorn.
5. Cemilan Gurih dan Manis Sama-sama
Disukai
Faktor
terakhir adalah ternyata cemilan gurih dan manis sama-sama disukai oleh
generasi milenial, meski waktu menyantapnya ini berbeda-beda tergantung dari
situasi dan mood. Untuk cemilan manis, sudah pasti akan lebih banyak dikonsumsi
pada saat sedang stress. Sedangkan untuk cemilan gurih lebih banyak disantap
saat sedang nongkrong bersama dengan teman-teman sambil mengobrol.
Itulah beberapa fakta kebiasaan generasi milenial yang suka ngemil. Kalau kamu sendiri suka ngemil tidak nih teman PergiKuliner? Beberapa tempat makan dibawah ini bisa dijadikan alternatif lho untuk kegiatan ngemil kamu!