Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

5 Gorengan Khas Indonesia yang Populer Sebagai Cemilan dan Lauk

List Artikel
17 September 2020 | 0 Komentar

Gorengan menjadi salah satu camilan yang paling banyak dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia. Gorengan seolah memiliki daya tarik tersendiri sehingga banyak disukai. Selain cita rasanya yang gurih asin, gorengan punya tekstur yang sangat garing dan renyah sehingga ketika kamu santap akan menimbulkan sensasi krenyes yang nikmat saat disantap. Gorengan sebenarnya paling sering dikonsumsi sebagai cemilan karena bentuknya yang tidak terlalu besar sehingga bisa habis dalam satu hingga dua kali gigit. Tapi gorengan ternyata juga cocok dijadikan sebagai lauk pauk untuk disantap bersama dengan nasi. Ada beberapa gorengan terpopuler di Indonesia yang sangat cocok untuk dijadikan cemilan sekaligus lauk pauk, yaitu:


1. Bakwan



Sumber : Pergikuliner.com


Pertama ada bakwan yang merupakan gorengan dengan isian sayur mayur di dalamnya. Bakwan terbagi menjadi dua jenis, yakni bakwan sayur dan bakwan jagung. Untuk bakwan sayur, isiannya ada tauge, wortel, daun bawang, dan seledri. Jenis kedua ada bakwan jagung yang bahan dasarnya jagung manis yang dipipil. Setelah sayur-sayuran tersebut dipotong kecil-kecil, barulah diberi campuran tepung dan aneka bumbu rempah baru kemudian digoreng hingga garing.


2. Tempe Goreng



Sumber: Doyanresep.com


Tempe goreng menjadi salah satu cemilan kesukaan masyarakat Indonesia. Tempe goreng yang sering dijadikan sebagai cemilan biasanya diberi lapisan tepung sehingga teksturnya jadi lebih garing. Tempe goreng tepung ini jika dijadikan cemilan akan disantap dengan sambal kecap atau cabai rawit, tapi jika dijadikan sebagai lauk bisa disantap dengan nasi dan sayuran seperti sayur asem. Selain tempe goreng, ada tempe mendoan yang juga bisa dijadikan cemilan sekaligus lauk pauk untuk disantap bersama dengan nasi.


3. Tahu Isi



Sumber: Diahdidi.com


Selain tempe goreng, ada tahu isi yang juga cocok dijadikan sebagai cemilan sekaligus lauk pauk. Tahu isi adalah tahu yang di dalamnya diisi dengan isian sayur-sayuran seperti tauge, wortel, daun bawang, dan seledri. Setelah diberikan isian, maka tahu akan dibaluri dengan adonan tepung, barulah kemudian digoreng hingga garing.  Tahu yang digunakan untuk tahu isi bisa berupa tahu cokelat segitiga, tahu kuning, hingga tahu putih. Tekstur tahu isi bagian luarnya garing, sedangkan bagian dalamnya empuk.


4. Lumpia Bihun



Sumber: Indozone.id


Siapa yang suka lumpia? Lumpia merupakan salah satu cemilan dari Jawa Tengah yang punya cita rasa dan tekstur unik. Lumpia punya beberapa jenis seperti lumpia Semarang, lumpia bihun, lumpia ayam, dan lain sebagainya. Dari sekian banyak jenis lumpia, ada lumpia bihun yang juga cocok untuk dijadikan cemilan sekaligus lauk pauk nikmat. Sesuai namanya, lumpia bihun dibuat dari bahan isian bihun yang dibumbui lalu dilapisi dengan kulit lumpia dan digoreng hingga matang.


5. Pangsit Goreng



Sumber: Resepkoki.id


Terakhir ada pangsit goreng yang juga cocok dijadikan cemilan sekaligus lauk pauk. Pangsit goreng dibuat dari bahan dasar kulit pangsit yang di dalamnya diberi isian ikan tenggiri atau dada ayam cincang lalu dibumbui dengan rempah dan diberi tepung dan digoreng hingga matang. Biasanya pangsit goreng disantap dengan cocolan saus. Tapi jika dijadikan lauk pauk, pangsit goreng bisa disantap dengan mie ayam atau bakso.

 

Itulah beberapa gorengan terpopuler di Indonesia yang cocok untuk cemilan dan lauk. Dari kelimanya ini, manakah yang paling sering kamu konsumsi? 

Tahu Kriuk Yes

Foto Tahu Kriuk Yes
Foto Tahu Kriuk Yes
Foto Tahu Kriuk Yes

Pisang Goreng Madu Bu Nanik

Foto Pisang Goreng Madu Bu Nanik
Foto Pisang Goreng Madu Bu Nanik
Foto Pisang Goreng Madu Bu Nanik

Pisang Goreng Djakarta

Foto Pisang Goreng Djakarta
Foto Pisang Goreng Djakarta
Foto Pisang Goreng Djakarta

Remboelan

Foto Remboelan
Foto Remboelan
Foto Remboelan

Restaurant Sarang Oci

Foto Restaurant Sarang Oci
Foto Restaurant Sarang Oci
Foto Restaurant Sarang Oci

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?