Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

5 Kreasi Minuman Kelapa Muda yang Cocok untuk Berbuka Puasa

List Artikel
19 Maret 2024 | 0 Komentar

Kelapa muda pada bulan Ramadhan menjadi salah satu buah yang paling banyak dicari karena sering dijadikan sebagai minuman untuk berbuka puasa. Saat bulan Ramadhan, kamu bisa menjumpai banyak pedagang kelapa yang menjajakan dagangannya di pinggir jalan hingga di trotoar jalan. Kelapa muda merupakan kelapa yang dipetik saat masih muda sehingga daging buahnya masih sangat empuk dan saat disantap akan langsung lumer di mulut. Tak hanya empuk, daging kelapa muda juga cenderung memiliki rasa yang manis, begitu juga dengan air kelapa muda. Menjadi buah yang paling mudah dijumpai saat bulan Ramadhan membuat kelapa muda diolah menjadi banyak pilihan minuman yang dapat kamu icip. Ada lima kreasi minuman kelapa muda yang cocok untuk menu berbuka puasa karena rasanya yang manis dan menyegarkan, yaitu:

 

1. Es Jeruk Degan


Sumber: Dcostseafood.id


Kreasi minuman kelapa muda yang pertama adalah es jeruk degan. Menu ini paling sering dikonsumsi sebagai menu berbuka puasa. Perpaduan kelapa dan jeruk bisa membuat rasa dari minuman menjadi lebih menyegarkan karena ada perpaduan manis dan asamnya. Untuk membuat es jeruk degan, biasanya jenis jeruk yang digunakan adalah jeruk peras. Selain jeruk peras, jenis jeruk sunkish juga bisa digunakan. Es jeruk degan juga bisa ditambahkan dengan madu atau susu kental manis untuk menambah rasa manisnya.

 

2. Es Teler


Sumber: Pergikuliner.com


Kita beralih ke kreasi minuman kelapa muda lainnya yang juga tak kalah enaknya sehingga cocok untuk dijadikan sebagai menu berbuka puasa. Ada es teler yang dibuat dari bahan dasar kelapa muda, alpukat, dan nangka yang dicampur dengan santan kelapa, susu kental manis, dan es batu. Rasa dari es teler memiliki perpaduan manis dan menyegarkan. Selain itu ada tekstur creamy dan legit di dalamnya sehingga cocok dijadikan sebagai menu untuk berbuka puasa. 

 

3. Es Doger



Sumber: Pagarindonesia.com


Minuman kelapa muda selanjutnya yang cocok untuk menu berbuka puasa adalah es doger. Minuman ini sangat hits di era tahun '90 hingga 2000-an. Meski keberadaannya agak sulit untuk dijumpai, es doger masih tetap memiliki banyak penggemar. Minuman menyegarkan ini memiliki tampilan yang sangat cantik karena berwarna merah muda. Di dalamnya terdapat potongan buah kelapa, ketan hitam, dan tape ketan yang dicampur dengan es yang dibuat dari campuran santan dan sirup merah. Penyajian es doger bisa berbeda-beda tergantung daerahnya, ada yang menambahkan potongan roti tawar dan ada juga yang menambahkan buah alpukat.

 

4. Es Oyen



Sumber: Pergikuliner.com


Selanjutnya ada es oyen yang berasal dari Jawa Barat. Es oyen sangat dikenal sebagai minuman kelapa muda yang cocok untuk berbuka puasa. Minuman menyegarkan ini dibuat dari bahan dasar daging buah kelapa muda yang masih sangat lembut, buah alpukat, nangka, dan pacar cina yang disiram dengan kuah santan, es serut, dan sirup merah. Warna dari es oyen ini tak kalah cantik dengan es doger karena tampilannya berwarna-warni sehingga sangat menarik.

 

5. Es Campur



Sumber: https://id.pinterest.com/nindamaulid/


Kreasi minuman kelapa muda yang terakhir adalah es campur. Minuman ini bisa dengan mudah dijumpai di berbagai daerah di Indonesia. Pada dasarnya, isian es campur bisa berbeda-beda tergantung daerah yang menjualnya. Hanya saja ada beberapa isian yang wajib disertakan dalam sajian minuman ini, yakni daging kelapa muda, cincau hitam, mutiara merah muda, dan kolang kaling. Selain bahan-bahan ini, es campur juga terkadang ditambahkan alpukat atau nangka.

 

Bagaimana menurut kamu mengenai kreasi minuman kelapa muda yang ada di atas? Apakah kamu sering mengonsumsinya sebagai menu minuman untuk berbuka puasa? Nah, berikut ini rekomendasi kreasi minuman kelapa muda dari PergiKuliner yang bisa kamu nikmati saat berbuka puasa! 

 

Es Campur Ko Acia

Foto Es Campur Ko Acia
Foto Es Campur Ko Acia
Foto Es Campur Ko Acia

Es Teler Sumatera Aho

Foto Es Teler Sumatera Aho
Foto Es Teler Sumatera Aho
Foto Es Teler Sumatera Aho

Sinar Garut

Foto Sinar Garut
Foto Sinar Garut
Foto Sinar Garut

Es Kode

Foto Es Kode
Foto Es Kode
Foto Es Kode

Es Campur Jelly Acen (Es Pluit Sakti Raya)

Foto Es Campur Jelly Acen (Es Pluit Sakti Raya)
Foto Es Campur Jelly Acen (Es Pluit Sakti Raya)
Foto Es Campur Jelly Acen (Es Pluit Sakti Raya)

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?