5 Kuliner Ini Sering Dicap Buruk Bagi Kesehatan, Padahal Aslinya Menyehatkan
List Artikel 9 Mei 2018 | 0 KomentarTak hanya public figure yang mengalami pro dan kontra,
beberapa kuliner ternyata juga ada yang terkena pro dan kontra. Malah beberapa
di antaranya ada yang dicap buruk dan bisa merugikan bagi kesehatan. Tapi
sebenarnya anggapan tersebut belum tentu benar karena terkadang anggapan buruk
tersebut hanyalah mitos belaka alias tidak pernah terbukti kebenarannya secara
ilmiah. Lantas ada kuliner apa saja yang sering dicap buruk bagi kesehatan,
padahal aslinya bisa menyehatkan bagi tubuh kamu? Yuk, lihat lebih lanjut lagi!
1. Popcorn
Sumber : Pergikuliner.com
Banyak
orang yang mengira kalau menyantap popcorn itu bisa berpengaruh buruk bagi
kesehatan karena popcorn mengandung kolesterol yang cukup tinggi dikarenakan penggunaan
mentega di dalamnya. Padahal sebenarnya popcorn memiliki kandungan polifenol
yang lebih tinggi dari buah dan sayuran. Polifenol ini berperan sebagai
antioksidan yang bisa melindungi tubuh dari kerusakan sel, mencegah
osteoporosis serta penyakit jantung. Untuk mendapatkan manfaat maksimal dari
popcorn ini, kamu disarankan untuk mengonsumsinya tanpa garam.
2. Cokelat
Sumbere : Pergikuliner.com
Cokelat
seringkali dianggap bisa membuat badan jadi lebih melar dan menyebabkan jerawat
bagi para perempuan. Padahal cokelat memiliki banyak sekali manfaat untuk tubuh
seperti bisa menurunkan tekanan darah, melindungi kerusakan sel, hingga
meningkatkan fungsi otak, mencegah alzheimer, hingga meredakan stress. Kamu
bisa mengonsumsi minuman cokelat panas atau cokelat batangan yang sudah
dicampur dengan kacang-kacangan. Jenis cokelat yang bagus untuk dikonsumsi
adalah jenis dark chocolate yang minim kandungan gula.
3. Telur
Sumber : lifestyle.okezone.com
Kadar
kolesterol pada kuning telur selalu menjadi alasan banyak orang untuk
menghindari santapan telur. Padahal, kuning telur juga memiliki banyak manfaat
bagi tubuh jika kamu mengonsumsinya dalam jumlah yang wajar. Telur memiliki
protein yang tinggi dan kandungan lutein dan zeaxanthin yang bisa berfungsi
sebagai antioksidan bagi tubuh. Telur juga bisa mengatur berat badan agar tetap
stabil dan mencegah resiko jantung koroner.
4. Kopi
Sumber : Pergikuliner.com
Selain
makanan-makanan di atas, ada kopi yang sering menuai pro dan kontra. Kopi
dianggap bisa meningkatkan darah dan menyebabkan kanker pankreas. Padahal kopi
punya segudang manfaat untuk kesehatan, mulai dari melindungi kamu dari
penyakit jantung, diabetes tipe 2, hingga penyakit parkinson. Jika diminum
secara rutin, kopi bisa mengurangi penyakit demensia sehingga bagus dikonsumsi
oleh orang lanjut usia.
5. Alkohol
Sumber : Pergikuliner.com
Terakhir ada alkohol yang sudah dicap sebagai minuman yang tidak baik dikonsumsi bagi tubuh. Alkohol ternyata bisa mengurangi resiko penyakit jantung. Minuman beralkohol seperti wine mampu meningkatkan daya ingat pada otak sehingga kamu terhindari dari pikun. Senyawa pada anggur juga membantu menghalangi pertumbuhan sel lemak sehingga bisa mengurangi berat badan dan mencegah obesitas. Sedangkan bagi perempuan, beer bisa membantu memerangi osteoporosis.
Nah! Itu dia, beberapa kuliner yang sering kamu cap buruk bagi kesehatan ternyata banyak manfaatnya ya. Sekarang waktunya kamu cobain yuk kuliner yang sudah disebutkan di atas dan sudah PergiKuliner rekomendasikan di bawah ini yuk!