Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

5 Makanan yang Wajib Ada Saat Paskah di Indonesia

List Artikel
19 April 2019 | 0 Komentar
Paskah merupakan hari raya keagamaan paling agung yang dirayakan oleh orang Kristiani. Hari Paskah selalu dirayakan dengan penuh suka cita, berkumpul dengan keluarga menjadi momen wajib yang tidak boleh terlewatkan. Biasanya ada cukup banyak makanan yang disajikan saat merayakan hari Paskah untuk disantap bareng dengan segenap keluarga tercinta. Penasaran dengan makanan apa saja yang disajikan saat merayakan hari Paskah ini? Intip saja yuk di bawah ini!

1. Telur Paskah


Sumber : Fimela.com

Telur paskah seringkali dijadikan sebagai simbol khas di setiap perayaan hari Paskah hampir di seluruh negara di dunia. Telur melambangkan kehidupan baru dan merupakan jenis makanan yang dipantang selama masa prapaskah. Telur Paskah dihias dengan warna-warni yang cantik dan menarik. Di zaman yang modern ini, telur paskah banyak dibuat dari cokelat, marzipans, jelly beans dan masih banyak lagi. Telur ini biasanya dibagikan kepada anak-anak bersama hadiah paskah lainnya.

2. Aneka Snack


Sumber : Pergikuliner.com

Beberapa snack ini disajikan di atas meja di dalam toples. Biasanya ada kue kering atau bisa juga kue basah yang disajikan di atas nampan pada saat hari Paskah. Nah, mumpung Paskah, kamu bisa bikin nih kue kering bertema paskah seperti bentuk telur atau bisa juga bentuk kelinci paskah ya, atau kamu juga bisa beli di salah satu toko kue favorit kamu.

3. Roti


Sumber : Eliabakery.co.id

Pada perayaan paskah, roti yang biasanya digunakan adalah roti sobek. Secara tradisi, kue ini dimakan di Inggris pada perayaan paskah. Roti ini dilumuri gula beku dan berisi kismis di dalamnya. Pada saat malam paskah, roti ini biasanya di makan. Di mana orang bisa membawa keranjang roti di satu tangan, sementara tangan lainnya membawa lilin paskah.

4. Soto Ayam


Sumber : Pergikuliner.com

Di Indonesia, sebenarnya tidak ada hidangan utama khusus yang menjadi ciri khas saat perayaan Paskah. Namun, menu makanan yang mudah dimasak menjadi pilihan utama di momen ini. Berdasarkan sebuah survey, soto ayam dan rawon menduduki posisi teratas sebagai menu hidangan utama saat Paskah nih. Jadi jangan heran ya jika kamu akan sering menemukan menu soto ayam saat perayaan Paskah.

5. Permen atau Manisan

Sumber : Bali.tribunnews.com

Sajian penutup di hari paskah yaitu permen dan manisan. Seperti yang kalian perhatikan memang makanan khas Paskah ini sebagian besar bercita rasa manis ya? Anak kecil pasti doyan banget sama jenis makanan yang satu ini. Jadi jangan lewatkan permen dan manisan disajikan di rumahmu ya?

Nah, itu dia kelima makanan yang wajib ada saat Paskah di Indonesia. Bagaimana dengan Paskahmu? Jika kamu tak mau repot membuat dan mempersiapkan sederetan makanan tersebut sendiri, kamu bisa membelinya di beberapa tempat di bawah ini ya!

Sollie Cafe & Cakery

Foto Sollie Cafe & Cakery
Foto Sollie Cafe & Cakery

Soto Ayam Lamongan Cak Har

Foto Soto Ayam Lamongan Cak Har
Foto Soto Ayam Lamongan Cak Har
Foto Soto Ayam Lamongan Cak Har

La Maison

Foto La Maison
Foto La Maison
Foto La Maison

Francis Artisan Bakery

Foto Francis Artisan Bakery
Foto Francis Artisan Bakery
Foto Francis Artisan Bakery

Union Deli

Foto Union Deli
Foto Union Deli

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?