Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

5 Makanan yang Wajib Disantap Saat Kamu Kurang Tidur

List Artikel
7 Juli 2020 | 1 Komentar

Kurang tidur memang bisa menyebabkan beragam masalah pada kesehatan. Kurang tidur, baik itu karena begadang maupun insomnia atau susah tidur memang seringkali dialami oleh banyak orang. Tak hanya orang dewasa saja yang bisa mengalaminya, tapi anak-anak dan remaja juga kerap kali kurang tidur. Kurang tidur ini bisa menyebabkan kita merasa lemas dan pusing ketika terbangun di keesokan harinya. Padahal, tidur yang lelap dan cukup bisa menjadikan tubuh terasa lebih segar dan bertenaga. Efek kurang tidur yang tidak bagus bagi tubuh ini ternyata bisa diatasi dengan menyantap aneka makanan yang bergizi tinggi sehingga tubuh bisa kembali segar dan bertenaga. Ada beberapa makanan yang bisa kamu santap saat kurang tidur, yaitu:


1. Telur



Sumber: Pergikuliner.com


Telur diketahui sangat kaya akan kandungan nutrisinya. Jadi kalau kamu kurang tidur, jangan lupa untuk menyantap telur saat sarapan. Telur bisa mengurangi rasa lemas karena kurang tidur karena di dalamnya ada kandungan protein dan lemak yang seimbang. Telur bisa menjaga gula darah agar tetap stabil dan meningkatkan metabolisme tubuh agar bisa memproduksi energi untuk beraktivitas nanti seharian.


2. Oatmeal



Sumber: Acouplecooks.com


Selain telur, oatmeal juga bagus dikonsumsi saat kamu kurang tidur. Oatmeal bisa membuat tubuh yang kurang tidur menjadi segar kembali karena oatmeal berfungsi untuk melawan rasa kantuk. Dalam oatmeal terdapat kandungan serat yang sangat tinggi sehingga bisa membantu menyeimbangkan kadar gula darah, menjaga fungsi pencernaan, serta memberikan energi yang dapat digunakan untuk beraktifitas karena ada kandungan vitamin B di dalamnya. Ditambah lagi kadar magnesium dalam oatmeal dapat meningkatkan suasana hati.


3. Sayuran dan Hummus



Sumber: Fodmapeveryday.com


Berikutnya ada perpaduan sayuran dan hummus yang jika dipadukan bisa menjadi makanan yang wajib disantap saat kurang tidur. Perpaduan hummus dengan sayuran memiliki kandungan yang kaya akan vitamin B, C, zat besi, dan magnesium sehingga bisa melawan efek-efek negatif saat kamu kurang tidur. Selain itu, keduanya juga bisa memberikanmu energi ekstra serta menjadikan tubuh menjadi lebih segar.


4. Buah-buahan



Sumber: Nst.com.my


Buah-buahan memiliki banyak kandungan nutrisi yang jika dikonsumsi saat kurang tidur bisa membantu tubuh menjadi lebih fit. Ketika kurang tidur, maka akan ada penurunan gula darah keesokan harinya. Jika kamu langsung menyantap makanan yang manisnya tidak alami alias buatan, maka kadar gula darah akan naik secara tiba-tiba tapi turun lagi dengan drastis. Oleh karena itu, sebaiknya santaplah buah-buahan yang punya kadar manis alami sehingga tidak menyebabkan lonjakan gula darah.


5. Kacang-kacangan dan Biji-bijian



Sumber: Acsh.org


Terakhir ada kacang-kacangan dan biji-bijian yang berfungsi sebagai camilan di siang hari jika kamu kurang tidur. Kandungan dalam kacang-kacangan dan biji-bijian yang kaya serat juga dapat membuat kamu merasa kenyang lebih lama dan pastinya selalu bertenaga. Tak jauh berbeda dengan telur, kacang-kacangan dan biji-bijian ini mengandung lemak sehat dan juga protein yang seimbang sehingga bagus dikonsumsi saat kurang tidur.

 

Sekarang kamu sudah tahu bukan, apa saja makanan yang bisa disantap ketika kurang tidur. Kebanyakan makanan-makanan yang dianjurkan memang makanan sehat ya, teman kuliner. Nah, kalau kamu kepingin juga makan-makanan yang sehat, Pergikuliner sudah punya rekomendasi tempatnya nih, cek di bawah ini ya!

Lula Kitchen & Coffee

Foto Lula Kitchen & Coffee
Foto Lula Kitchen & Coffee

Back Office Bistro

Foto Back Office Bistro
Foto Back Office Bistro
Foto Back Office Bistro

Fedwell

Foto Fedwell
Foto Fedwell
Foto Fedwell

Sal En Co

Foto Sal En Co
Foto Sal En Co
Foto Sal En Co

Topik artikel ini:
1 Komentar
[ ... ]
Foto user umum
Sangat bermanfaat..sebagai pengetahuan asupan gizi..mksh ya
tiarasopyan@gmail.com | 21 Jan 2021 pk. 11:20 AM

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?