5 Negara dengan Burger Terlezat di Dunia, Wajib Coba Kalau Traveling ke Sini!
List Artikel 16 Maret 2023 | 0 KomentarBurger menjadi kuliner yang mendunia dan memiliki banyak sekali penggemar karena selain cita rasanya yang bikin nagih, burger sangat mudah disantap sehingga cocok untuk kamu yang memiliki aktivitas padat. Kuliner yang terdiri dari dua tangkup roti yang di bagian tengahnya terdapat daging, keju, daun selada, tomat, acar mentimun, mayonaise, dan mustard ini dimiliki seluruh negera di dunia. Rasanya tidak ada satupun negara di dunia yang tidak memiliki hidangan ini. Meski demikian, ada lima negara yang punya burger terlezat di dunia sehingga ketika kamu traveling ke negara-negara tersebut, kamu harus icip burgernya. Ingin tahu ada negara apa saja? Langsung kita lihat bersama saja yuk!
Sumber: Pergikuliner.com
1. Amerika
Serikat
Pertama ada Amerika Serikat yang sudah pasti memiliki burger lezat karena negara ini merupakan penghasil burger terbesar di dunia. Negara ini memiliki Black Label Burger, The Shack Burger, hingga Pie n Burger yang tersebar di banyak kota-kota besar Amerika Serikat. Selain itu, Amerika Serikat juga selalu berinovasi dalam menciptakan aneka olahan burger terlezat dengan bahan campuran daging atau roti yang melapisi daging burger.
2. Australia
Australia terkenal akan daging sapinya yang sangat lezat. Tak heran kalau di negara ini juga punya burger lezat juga karena salah satu bahan dasar burger adalah daging sapi yang akan digunakan untuk daging burger. Ada tiga burger terbaik yang ada di negara ini dan wajib kamu coba saat datang ke Australia, yaitu Chur Burger, Belles Hot Chicken, dan Burger Projects yang berada di kota Sydney.
3. Inggris
Selain fish and chips, ternyata Inggris juga punya burger lezat yang banyak diburu para warga lokal maupun wisatawan asing. Inggris memiliki beragan jenis burger, termasuk burger vegetarian di restoran Farmacy di London yang masuk dalam jajaran burger terenak di dunia. Selain itu, ada beberapa gerai burger yang patut kamu kunjungi saat datang ke Inggris adalah Daniel Boulud’s Piggy Burger, Brain Burger, serta Wolfgang Puck’s Burger.
4. Denmark
Beralih ke negara Denmark yang burgernya juga masuk dalam jajaran burger lezat di dunia. Burger dari Denmark ini memiliki cita rasa daging yang menggoda dan roti yang lembut sehingga membuat siapa saja jatuh hati ketika menyantapnya. Burger lezat di Denmark ini bisa kamu jumpai di kota Copenhagen, tepatnya di Gasoline Grill yang terletak di bekas pom bensin sehingga tampilan restorannya terbilang cukup unik.
5. Jepang
Siapa sangka, ada negara Asia yang masuk dalam jajaran negara yang punya burger terlezat di dunia. Kamu bisa menemukan burger lezat di MOS Burger yang berlokasi di Tokyo, Jepang. Gerai burger yang sudah dibuka sejak tahun 1972 ini masih tetap mempertahankan kelezatannya hingga menyabet gelar burger terlezat di Asia. Jadi, kalau pergi ke Jepang jangan lupa isip burgernya ya!
Itu dia lima negara dengan burger-burger yang wajib kamu coba saat kamu traveling. Tapi, sebelum kamu coba kelima burger di atas, kamu wajib juga cobain lima burger di Jakarta berikut ini!