Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

5 Street Food Khas Belanda yang Sangat Menggugah

List Artikel
28 Maret 2019 | 0 Komentar
Bagi masyarakat Indonesia, kuliner-kuliner dari negeri Belanda tampaknya memang sudah tidak asing terdengar karena ada banyak sekali kuliner Indonesia yang diadaptasi dari kuliner negeri kincir angin ini. Beberapa kuliner Belanda juga bisa dengan mudah kamu jumpai di Indonesia. Jika kamu ke Belanda, jangan lupa untuk mencoba aneka jajanan kaki lima alias street food. Street food khas Belanda ini tak kalah enaknya dibanding street food dari negara-negara Eropa lainnya. Dari sekian banyak street food khas Belanda, ada lima yang masuk dalam daftar list wajib coba, yaitu:

1. Poffertjes



Sumber : Anset.blogspot.com


Pertama ada poffertjes yang di Indonesia diadaptasi menjadi kuliner bernama kue cubit. Poffertjes merupakan pancake mini yang dibuat dengan cara memanggang adonan tepung dan ragi pada sebuah cetakan kecil. Poffertjes disajikan bersama dengan aneka topping, mulai dari gula halus, sirup maple, kacang-kacangan, buah-buahan, oreo, hingga permen cokelat. Jajanan ini selalu dihidangkan saat masih panas dan bisa ditemukan saat pagi hari.

 

2. Stroopwafel



Sumber : Awesomeamsterdam.com


Kedua ada stroopwafel yang menjadi camilan street food Belanda favorit. Stroopwafel merupaka wafel yang berbentuk bulat dan tipis sehingga mudah disantap di mana saja. Biasanya stroopwafel ini hanya disajikan dengan sirup karamel saja. Tapi ada juga yang memberikan siraman lainnya seperti cokelat. Stroopwafel ini bisa disantap sebagai camilan atau menu sarapan karena bisa ditemukan setiap saat di Belanda.

 

3. Bitterballen



Sumber : Expatexplore.com


Selanjutnya ada bitterballen yang merupakan sejenis kroket dengan isian daging, tepung, mentega, kaldu daging, bawang bombay, dan aneka bumbu rempah lainnya. Setelah adonan tercampur rata kemudian dibentuk bulat-bulat seperti bola dan dicelupkan ke dalam kocokan telur dan tepung roti, baru kemudian digoreng hingga matang. Bitterballen bisa disantap bersama dengan mustard atau saus sambal dan saus tomat.

 

4. Oliebol



Sumber : Weekendnotes.com


Oliebol merupakan yang terbuat dari tepung, susu, ragi dan telur. Di Indonesia, kita mengenal kuliner yang serupa dengan nama kue bantal. Bedanya oliebol khas Belanda ini di dalamnya berisi kimis atau buah kering lainnya. Adonan yang sudah tercampur rata kemudian digoreng hingga matang dan disajikan dengan taburan gula halus. Biasanya oliebol lebih banyak dijumpai pada bulan November karena kuliner ini identik dengan kuliner khas Natal.

 

5. Patatje Oorlog



Sumber : Atlassobscura.com

 
Kalau street food di atas semuanya memiliki cita rasa manis, kali ini ada street food khas Belanda yang memiliki cita rasa gurih yakni patatje oorlog yang merupakan kentang goreng khas Belanda. Bedanya dari kentang goreng kebanyakan adalah potongannya agak besar dan disajikan bersama dengan berbagai macam pilihan saus seperti saus tomat, mayonaise, bumbu kacang dan bawang bombay cincang. Nggak kebayang bukan bagaimana cita rasanya?

Sekarang kamu sudah tahu bukan beberapa street food khas Belanda. Dari kelima street food di atas, kamu ingin menyantap yang mana dulu saat berlibur ke Belanda?

Goedkoop

Foto Goedkoop

Bistik Delaris

Foto Bistik Delaris
Foto Bistik Delaris

Dutch Kitchen

Foto Dutch Kitchen
Foto Dutch Kitchen
Foto Dutch Kitchen

Mangia - Verse Hotel

Foto Mangia - Verse Hotel
Foto Mangia - Verse Hotel

Hi Fries

Foto Hi Fries

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?