Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

6 Cafe di Gandaria City Buat Nongkrong Sembari Nyemil

List Artikel
9 Januari 2017 | 0 Komentar

Gandaria City merupakan salah satu mall yang berada di kawasan Jakarta Selatan. Mall yang memiliki tujuh lantai ini dibuka pada tahun 2010 ini menjadi titik temu yang sangat strategi di Jakarta Selatan. Gandaria City menjadi mall dengan beragam restoran dan juga cafe dengan aneka konsep yang berbeda-beda sehingga kamu tak akan bosan mendatanginya. Buat kamu yang tak ingin makan besar dan mengenyangkan, kamu bisa menyambangi enam cafe di Gandaria City yang memiliki aneka menu camilan lezat untuk menemani kamu ngobrol bersama dengan teman atau sahabat. Mulai dari camilan asin hingga camilan manis, kamu tinggal pilih lebih suka yang mana. Daripada penasaran, yuk langsung kita lihat listnya!

Foto Hong Kong Cafe

Hong Kong Cafe

Gandaria City, Lantai Lower Ground, Mainstreet Dining
Jl. Sultan Iskandar Muda, Gandaria, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1458040331

Durian Pancake Enak!

Makan disini sekalian meeting
Untuk menu yang diorder adalah:
- Durian Pancake
Ini nih yg enak banget! Suka

Foto Eric Kayser Artisan Boulanger

Eric Kayser Artisan Boulanger

Gandaria City, Lantai Upper Ground
Jl. Sultan Iskandar Muda, Gandaria, Jakarta Selatan

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1426242429

Cocok untuk ngobrol maupun meeting

Di sini, kita bisa pesan menu main course maupun cake. Karena yang banyak diomongin adalah cake nya, jadi saya cobain Opera cake. Rasa coklatnya ga terlalu manis, cakenya lembut dan padat, dan rasanya enak banget menurut saya.

Foto Lady Alice Tea Room

Lady Alice Tea Room

Gandaria City, Lantai 2, Mainstreet Dining
Jl. Sultan Iskandar Muda, Gandaria, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1413290357

Lady Alice Tea Party

Lady Alice Tea Party yang sudah berisi complete dengan tea dan juga kue-kue untuk menemani tea tersebut yang berisi steam cheesecake, green tea cake, Japanese cheesecake, sandwich, krim, selai, chimney cake, dan fruit tart. Recommended deh!

Foto Roppan

Roppan

Gandaria City, Lantai Ground, Mainstreet Dining
Jl. Sultan Iskandar Muda, Gandaria, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1427215809

rotinya enak dan murah

dari penampilan rotinya bagus2 dan banyak pilihan, sangat menggoda banget untuk di coba. rotinya 9k per piece, lumayan lah buat nongkrong sambil ngobrol ringan. minumannya juga banyak apalagi milk teanya banyak pilihan, rasanya lumayan juga.

Foto Tous Les Jours

Tous Les Jours

Gandaria City, Lantai Ground, Mainstreet Dining
Jl. Sultan Iskandar Muda, Gandaria, Jakarta Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1448460689

The Best Bread in Town

Untuk saat ini roti-roti nya Tous Les Jours sing ada lawan bagiku. Apple Cinnamon Pastry, Peach Pastry, Cheese Bread, Egg Tart, dan masih banyak lagi...tekstur-tekstur rotinya begitu pas, rasanya pun tidak manis & tidak juga tawar...highly recommended untuk roti masa kini..

Foto North Pole Cafe

North Pole Cafe

Gandaria City, Lantai 1
Jl. Sultan Iskandar Muda, Gandaria, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1473534253

Cafe with Cute Dessert

Untuk di cabang Gandaria City ini mereka mempunyai special flavour yang hanya ada di cabang ini yaitu regal biscuit flavour. Aku sempat memcoba testernya. Rasa regalnya sih cukup terasa. Kali ini aku memesan bubblegum wonderland untuk dessertnya dan magic lemonade untuk minumannya.

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?