Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

6 Tempat Nongkrong Murah di Sentul yang Nyaman

List Artikel
23 Oktober 2023 | 0 Komentar

Berkumpul bersama teman-teman atau yang biasa disebut nongkrong sudah menjadi kegiatan yang banyak dilakukan masyarakat, khususnya anak-anak muda. Tak heran jika tempat nongkrong pun kini semakin menjamur. Salah satunya yakni Sentul Bogor yang memiliki sejumlah tempat nongkrong yang asyik dan seru. Meski sebagian besar tempat nongkrong di Sentul ini terbilang instagramable, namun tidak semua harganya bersahabat dengan kantong. Maka dari itu, kamu mesti cermat memilih tempat nongkrong, terutama kalau ingin dapat tempat nongkrong murah di Sentul yang instagramable. Kebetulan sekali, PergiKuliner punya rekomendasi cafe murah di Sentul yang bisa kamu jadikan tempat buat berkumpul maupun bersantai. Cafe ini juga punya suasana yang nyaman tak kalah dengan cafe-cafe yang ada di Jakarta. Ditambah lagi, pemandangan alamnya yang masih asri dan sejuk sungguh menenangkan pikiran. Buat yang kelaparan, disini ada beragam menu makanan dan minuman buat bersantap. Mulai dari snack, dessert hingga makanan berat. Minumannya pun banyak pilihan buat menemani menu bersantap. Inilah 6 rekomendasi tempat nongkrong murah di Sentul yang paling asyik dan seru!

Foto Anthology Coffee and Tea

Anthology Coffee and Tea

Sentul City, Danau Teratai
Jl. MH. Thamrin, Sentul, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1461517910

NICE PLACE!

Sukaaa banget sama ambience disini! Sejuk, rindang, calm, dan super peaceful! View ke danaunya bagus banget! Makanan dan kopinya juga enak. One recommended getaway coffee shop!

Foto Popolo Coffee

Popolo Coffee

Sentul City, Taman Budaya Sentul
Jl. Siliwangi No. 1, Sentul, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1452953088

rumah kaca yang sejuk dan nyaman...

Dengan konsep yang tembus pandang, alias dindingnya hanya dihalangi oleh kaca. Kita bisa menikmati 3 hal, kopi, pemandangan dan orang yang berlalu-lalang.

Foto Kopi Nako

Kopi Nako

Sentul City, Taman Budaya Sentul
Jl. Siliwangi No. 1, Sentul, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1633346828

Kopi Nako Cabang Taman Budaya Sentul yang selalu rame.

Ada spot indoor dan outdoor. Kalo aku lebih suka di outdoor karna banyak juga yang pengen diliat. Cuaca nya adem karna dikelilingi pohon-pohon. Untuk harga pas dikantong. Menu enak harga pas. Worth it!

Foto Tujuh Cerita

Tujuh Cerita

Sentul City, Taman Budaya Sentul
Jl. Siliwangi No. 1, Sentul, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1667881501

Kecil-kecil cabe rawit

Coffee shop yang tempatnya kecil, ngga terlalu besar & luas tapi karena penataannya yang rapih & cantik jadi terkesan luas & estetik tentunya. Makanya review di sini ku beri judul "kecil-kecil cabe rawit" xixixi. Ngopi di sini berasa ngopi di taman belakang rumah, betah lama-lama di sini.

Foto Soi Bakehouse

Soi Bakehouse

Komplek Danau Teratai
Jl. MH. Thamrin, Sentul, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1442460771

SERVICE OK KUENYA ENYAK

Diajak teman mampir ke sini saat long weekend, dan bersyukur banget walau pengunjung banyak tapi masih bisa menikmati suasana sekitar dan pemandangan danau. Kuenya juga enak-enak.

Foto Tad's Delights

Tad's Delights

Sentul City, Taman Budaya Sentul
Jl. Siliwangi No. 1, Sentul, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1453560734

Rum raisin

Ruangannya ada indoor dan outdoornya juga. Cukup luas juga sih dining areanya. Gw pesen yang cup dapet pilihan 2 rasa. Pilih yang rum raisin sama tiramisu. Yang rum raisin sih kata waiternya pake rum asli, jadi mengandung alkohol ya.. untuk rasanya sih cukup OK.

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?