Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

7 Cafe di Setiabudhi Bandung Paling Recommend

List Artikel
20 November 2019 | 0 Komentar

Siapa sih yang tak tahu kawasan Setiabudhi Bandung? Kawasan yang punya sederetan cafe dan tempat nongkrong ini memang sudah populer sekali di kalangan anak muda. Terdapat beragam cafe di Setiabudhi Bandung yang unik dan nyaman yang bisa menjadi alternatif tempat hangout kamu saat suntuk. Cafe di Setiabudhi ini memiliki cukup banyak varian menu yang nikmat dan pastinya menggoda lho, mulai dari aneka sajian pasta, pizza, minuman kopi, masakan Indonesia, maupun menu-menu makanan non halal. Meski berupa cafe dan mempunyai varian menu yang lezat, deretan cafe di Setiabudhi Bandung ini memiliki rentang harga yang cukup wajar lho. Oleh karena itu, tak heran dong kalau cafe-cafe yang berada di Setiabudhi ini selalu dipenuhi oleh customer, baik yang berasal dari Bandung maupun dari luar Bandung?

Nah, jika kamu punya rencana untuk liburan ke Bandung dalam waktu dekat ini, PergiKuliner sudah rangkumkan beberapa cafe di Setiabudhi yang paling recommend berikut ini ya! Langsung simak aja yuk!

Foto Saka Bistro & Bar

Saka Bistro & Bar

Jl. Karangsari No. 2, Setiabudhi, Bandung

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1442460771

Personal Art Latte

Saya suka sama pastanya, porsi pas. Love the creamy pasta, tenang gak akan bikin eneg kok. Ketika art latte datang, my goodness... personal banget rasanya. Yg saya pesan cappuccino ada doggy lucu yang berusaha meraih kitty cat di caffe latte; pesanan teman. Love it!

Foto Foodpedia Bandoeng

Foodpedia Bandoeng

Jl. Dr. Setiabudhi No. 192, Setiabudhi, Bandung

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1461305972

Murah meriah

Fettuccine Carbonara: Aku memutuskan untuk pilih penne aja dan tingkat kematangan penne nya pun pas. Saus carbonaranya creamy dan seasoning nya pas, ada beberapa potongan sosis, taburan keju dan parsley juga.

Foto Lalune

Lalune

Jl. Hegarmanah No. 12, Setiabudhi, Bandung

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1519066716

Bukber di Lalune

Pesen Devil Chicken, jadi ini nasi terus di atasnya pake saus gitu, isinya ada irisan paprika, jamur enoki, bawang bombay, rasa sausnya enak dan pedas, dan paling atas dikasih mirip kaya popcorn chicken gitu dan cukup banyak. Rasanya enak sih, nasinya pulen, saus dan ayamnya juga oke banget.

Foto Holywings

Holywings

Jl. Karangsari No. 10, Setiabudhi, Bandung

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1501644150

Surprisingly Serving Good Foods Beside of Good Beverages and Live Music

Pork Belly Sambal Matah Rice Bowl:Rice Bowlnya enak banget, porsinya juga pas. Potongan pork bellynya benar-benar royal, tekstur nya empuk, juicy, dan tidak amis. Pork belly-nya semakin nikmat ketika disantap bersamaan dgn telur setengah matang yang meleleh dan

Foto Common Grounds

Common Grounds

Jl. Dr. Setiabudhi No. 49 - 51, Setiabudhi, Bandung

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1565437470

I'll Always Come Back

I really love this place.The coffee, the brunch menu, the cake, the vibe. Their brunch is one of a kind. That mashed avocado though! The additional salmon is making me broke but it's worth it. It's like being broke for a good taste
The flat white is amazing, latte art is also cute

Foto 372 Kopi

372 Kopi

Jl. Karangsari No. 21, Setiabudhi, Bandung

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1552841519

Hidden playground with nice meal inside

Kita dapat sepaket nasi, ayam penyet dilumuri sambal yang cihuy, gak lupa ada tahu & tempe goreng serta lalap dan taburan bawang goreng di nasi. Rasanya oke juga, ukuran ayamnya sedang, kematangannya pun pas di gue, gak terlalu kering, tapi gak basah juga.

Foto Sonowae Coffee Pastry Kitchen

Sonowae Coffee Pastry Kitchen

Jl. Dr. Setiabudhi No. 170, Setiabudhi, Bandung

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1552841519

The day I had too much coffee

Untuk kopinya sendiri, ada beberapa pilihan, tapi gue tertarik dengan house blendnya. Penyajian espressonya dalam gelas shot dan didampingi segelas air es, espressonya memang mantap, rasanya bold dan juga cukup balance dengan aciditynya.

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?