Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

7 Coffee Shop di Serpong yang Nikmat dan Nyaman

List Artikel
24 Oktober 2019 | 0 Komentar
Kopi merupakan salah satu jenis minuman yang paling banyak peminatnya di Indonesia. Tak heran jika kedai kopi atau coffee shop bisa dengan mudahnya ditemukan di segala sudut daerah, salah satunya yaitu kawasan Serpong. Ada beberapa coffee shop di Serpong yang menyajikan aneka menu kopi berkualitas dan nikmat yang pastinya akan disukai oleh para pecinta kopi. Beberapa coffee shop di Serpong ini juga memiliki suasana yang nyaman dan bikin betah lho, sehingga tak heran jika coffee shop ini begitu ramai dikunjungi para pengunjung. Selain itu harga yang cukup terjangkau juga menjadi alasan kuat di balik tingginya minat warga untuk ngopi-ngopi di deretan coffee shop di Serpong ini.
Jika kamu termasuk pecinta kopi dan mau main ke daerah Serpong, beberapa rekomendasi coffee shop di Serpong ini wajib banget buat simak nih!
Foto Nala Coffee

Nala Coffee

Ruko New Jasmine Extension, Blok HA16 No. 15
Jl. Kelapa Gading Selatan I, Gading Serpong, Serpong, Tangerang

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1473534253

Minumannya ok banget !

Nala bomb Signature drink. Terdiri dari espresso ball, susu dan coklat. Rasanya sih enak. Saya suka banget. Campuran ketiganya pas. Aku ada coba coklatnya. Rasanya manis tapi ga eneg, jadi ga pure dark chocolate karena kalau tidak salah sudah dicampur cream dan gula.

Foto Tanamera Coffee Roastery

Tanamera Coffee Roastery

Summarecon Digital Center Mall, Lantai Ground, Garden Walk
Jl. Scientia Boulevard Gading, Gading Serpong, Serpong, Tangerang

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1536177983

White Cold Brew is the Best

Favoritku disini cold white, dia itu cold brew ditambah susu sm brown sugar. Pembuatannya fresh bangetRasa kopinya dapet n manisnya ga dominan tp kerasa sedikit, pas lah.

Foto Scandinavian Coffee Shop

Scandinavian Coffee Shop

Ruko Graha Boulevard, Blok D No. 15
Jl. Gading Serpong Boulevard, Gading Serpong, Serpong, Tangerang

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1428070018

long time no see!

Saya pesan Cappuccino saja, beans yg digunakan katanya sih Bengkulu dan ada campuran robusta juga. overall tastenya enak, body light dgn sedikit nutty terasa, ada asam fruity jg yg terasa tp ga mencolok bgt.

Foto Phos Coffee

Phos Coffee

Alam Sutera Town Center, Blok 10C No. 2
Jl. Alam Utama, Alam Sutera, Serpong, Tangerang Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1542012321

Must visit coffeeshop in Alam Sutera

Pho's Coffee is a really instagenic and instagrammable place!
One of the must-try things here is their Es Kopi Susu Jadoel – the sweetness from the milk and the bitterness of the coffee blend perfectly! Really, you should try that

Foto Turning Point Coffee

Turning Point Coffee

Ruko Golden 8, Blok G No. 5
Jl. Ki Hajar Dewantara, Gading Serpong, Serpong, Tangerang

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1428070018

wajah baru TP!

lbh luas, konsep interiornya juga berubah. kesannya warm dan cozy, nyaman utk beragam aktifitas.
Gw cuma cobain Flat White, tasted good! nyaman di lidah, ga pahit ataupun asam, susunya terasa creamy tp ga bikin kemanisan, yum!

Foto Asagao Coffee House

Asagao Coffee House

Ruko Graha Boulevard, Blok A No. 9
Jl. Gading Serpong Boulevard, Gading Serpong, Serpong, Tangerang

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1470322421

Coffee Shop ala Jepang

Suasananya enak, pewe banget, apalg ala2 jepang gitu.
Aku nyobain kori kohi alias ice cubes.. Jd kopinya uda berbentuk es batu gitu, tinggal dikasih susunya aja.. Lucu banget dan rasanya jg enak..

Foto Little M Coffee

Little M Coffee

Ruko Golden Boulevard, Blok L No. 1
Jl. Pahlawan Seribu, BSD, Serpong, Tangerang Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1426242429

Kafe Nyaman di Ruko yang Padat

cukup nyaman untuk ngopi sejenak ataupun buka laptop.
Kopi yang saya coba Cappuccino dan Iced Mocha. Iced Mocha ini enak karena cokelatnya pekat dan ga manis, imbang dengan rasa kopi yang cukup nendang. Recommended deh.

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?