Hampir sebagian besar masyarakat Indonesia memilih teh sebagai minuman untuk berbuka puasa. Tapi jika terus-terusan berbuka dengan teh tentunya kamu akan bosan. Nah, kamu bisa memodifikasi teh dengan aneka campuran seperti buah-buahan dan rempah agar rasanya sedikit berbeda. Selain itu paduan buah dan rempah pada teh juga dipercaya dapat menambah khasiat kesehatan. PergiKuliner kali ini akan ulasan mengenai tujun kreasi minuman teh yang menyegarkan untuk buka puasa. Yuk simak!
1. Orange Iced Tea
Sumber : recipeforperfection.com
Dengan menambahkan jeruk ke dalam teh mampu membuat rasa dan
aromanya semakin kaya. Tak hanya daging buah jeruknya saja yang bisa digunakan,
kulit jeruknya juga bisa kamu gunakan. Campurkan kulit jeruk ke dalam teh yang
sedang di seduh dengan air panas selama tiga hingga lima menit lalu saring selanjutnya masukkan gula, batu es, dan irisan daging buah jeruk.
2. Strawberry Iced Tea
Sumber : divascancook.com
Rasa asam dari stawberry ternyata bisa menjaga kandungan flavonoid yang ada pada teh. Rasa manis asam dari strawberry bisa menambah rasa segar pada teh original. Campurkan irisan strawberry ke dalam teh dan gula, lalu diamkan selama kurang lebih 10-15 menit baru kemudian tambahkan es batu.
3. Minty Iced Tea
Sumber : gourmandeinthekitchen.com
Kamu pasti sudah tahu kalau daun mint mengandung banyak manfaat untuk kesehatan. Masukkan daun mint yang diremas sedikit ke dalam teh yang diseduh air panas. Diamkan selama lima menit baru tambahkan gula dan es batu. Rasa manis dan dingin akan berpadu dengan aroma daun mint yang sangat khas.
4. Dates Iced Tea
Sumber : jakarta.tribunnews.com
Dates iced tea atau es teh kurma ini biasanya dipadukan juga dengan kayu manis untuk menambah aroma. Rasa manis dari kurma membuat kamu tak perlu menambahkan gula terlalu banyak dalam teh kamu. Memarkan beberapa buah kurma lalu masukkan ke dalam teh hangat yang sudah diberi kayu manis. Diamkan sekitar lima menit, aduk, dan tambahkan es batu.
5. Apple Iced Tea
Sumber : centercutcook.com
Siapa bilang kalau apel hanya bisa dimakan begitu saja. Apel juga bisa dijadikan campuran dalam teh lho. Rasanya? Sangat segar dan menambah aroma. Berbeda dengan campuran lainnya, irisan apel harus dimasukkan saat teh yang diseduh sudah mulai dingin supaya warna apel tidak berubah. Pilih apel dengan tekstur renyah seperti apel Malang.
6. Lemon Ginger Iced Tea
Sumber : paleogrubs.com
Paduan lemon dan jahe dengan teh membuat minuman ini kaya akan rasa dan aroma serta sangat baik untuk meredakan asam urat. Iris-iris lemon dan jahe lalu rebus dengan air kemudian saring. Air lemon dan jahe tersebut lalu gunakan untuk menyeduh teh. Setelah dingin tambahkan irisan lemon dan es batu.
7. Melon and Watermelon Iced Tea
Sumber : theluxediary.com