Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

7 Makanan Ini Bisa Dijadikan Stok Selama PSBB

List Artikel
8 Mei 2020 | 1 Komentar

Krisis kesehatan di dunia akibat virus Corona membuat beberapa negara di dunia memberlakukan sistem lock down yang mana membuat segala aktifitas dan mobilitas terhambat, tak terkecuali di Indonesia. Meningkatnya angka pasien Covid-19 membuat pemerintah Indonesia memberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) untuk saat ini sampai waktu yang belum ditentukan. Aktifitas terhambat membuat sedikit sulitnya mencari bahan makanan selama masa pembatasan sosial ini. Makanan beku, menjadi salah satu alternatif yang paling cocok untuk distok di masa saat ini. Lalu, selain nugget dan sosis, apa saja kira-kira makanan yang bisa kamu jadikan stok selama PSBB? Cek rekomendasinya di bawah ini!


1. Buah Kering



Sumber: Blog.myfitnesspal.com


Pertama ada buah kering yang merupakan salah satu makanan yang bisa bertahan lama sehingga dapat distok dalam waktu yang lama. Buah kering ini biasanya dibuat dari berbagai macam jenis buah seperti nanas, berry, kiwi, nanas, anggur, dan lain sebagainya. Buah kering memang tidak memiliki serat yang tinggi seperti buah segar. Hanya saja kandungan vitamin dan mineralnya juga termasuk tinggi.


2. Buah Kaleng



Sumber: Foodnetwork.com


Selain buah kering, ada buah kaleng yang bisa bertahan hingga berbulan-bulan, bahkan bertahun-tahun. Buah kaleng merupakan buah-buahan potong yang dikemas dalam bentuk kalengan. Tidak semua buah bisa dijadikan buah kaleng. Biasanya jenis buah yang dijadikan buah kaleng adalah jeruk, tomat, peach, leci, mangga, apel, nanas, cherry, dan anggur. Selain buah kaleng, ada juga sayuran kaleng yang juga bisa kamu simpan. Sayuran kaleng biasanya sangat terbatas jenisnya. Beberapa sayuran kaleng yang bisa kita temui adalah kacang polong, tomat, jagung, serta kacang-kacangan.


3. Sayuran Beku



Sumber: Indiamart.com


Jika ingin jenis sayuran yang lebih beragam, kamu bisa menyetok sayuran beku. Sayuran beku bisa bertahan hingga berbulan-bulan jika disimpan dalam freezer. Beberapa jenis sayuran yang sering dijumpai dalam bentuk beku adalah wortel, kacang polong, jagung, serta kentang. Sebelum menggunakannya, sebaiknya letakkan sayuran beku dalam suhu ruangan terlebih dulu selama kurang lebih setengah jam. Setelah itu barulah kamu bisa mengolahnya.


4. Kacang-kacangan



Sumber: Cloudinary.com


Kacang-kacangan juga bisa disimpan dalam jangan waktu yang lama sehingga dapat dijadikan sebagai stok makanan saat pandemi covid-19. Kacang-kacangan yang dimaksud di sini adalah kacang mentah ya, bukan kacang yang sudah dimasak. Kacang yang sudah dimasak tidak bisa bertahan dalam jangka waktu lama. Berbeda dengan kacang mentah, jika kamu menyimpannya dalam keadaan benar-benar kering, maka bisa bertahan hingga berbulan-bulan.

 

5. Ikan Kaleng



Sumber: Thedailymeal.com


Ikan kaleng sangat tahan lama dan bisa disimpan hingga berbulan-bulan bahkan bertahun-tahun. Ikan yang dijadikan sebagai ikan kaleng biasanya adalah ikan laut seperti tuna, salmon, hingga makarel. Secara umum, ada 2 jenis ikan kaleng, yakni yang hambar alias hanya diberi bumbu garam saja. Selain itu ada ikan kaleng yang sudah dibumbui seperti sarden kalengan dengan bumbu tomat.


6. Umbi-umbian



Sumber: Pergikuliner.com


Bagi kamu yang merupakan orang Indonesia sejati pastinya sering menyantap umbi-umbian seperti singkong, talas, serta ubi. Umbi-umbian ini bisa bertahan lama jika kamu menyimpannya di tempat yang kering. Daya tahannya bisa sampai berbulan-bulan lamanya. Tapi kalau disimpan di tempat lembab, maka akan mudah berjamur. Selain umbi-umbian, pisang juga terbilang awet untuk disimpan lama. Tapi jika ingin pisang awet, simpan dalam lemari es ya!

 

7. Frozen Food



Sumber: Indiamart.com


Terakhir ada frozen food yang pastinya awet disimpan dalam waktu yang lama. Frozen food bisa berupa nugget, sosis, tempura, dimsum, dan lain sebagainya. Kebanyakan frozen food ini adalah lauk pauk atau camilan. Berhubung frozen food biasanya dikemas dalam plastik, setelah membukanya, lebih baik pindahkan dalam wadah tertutup atau kedap udara agar lebih tahan lama.


Itu dia beberapa makanan yang bisa dijadikan stok semalam masa PSBB berlaku. Nah, kalau kamu kehabisan bahan makanan tersebut dan belum bisa beli lagi, jangan khawatir! Kamu masih bisa makan enak dengan memanfaatkan jasa layanan pesan antar #bebasongkir dari beberapa restoran di bawah ini!

Lewis & Carroll Tea

Foto Lewis & Carroll Tea
Foto Lewis & Carroll Tea
Foto Lewis & Carroll Tea

Kedai Pak Ciman

Foto Kedai Pak Ciman
Foto Kedai Pak Ciman
Foto Kedai Pak Ciman

Nasi Jeruk Tanggal Tua

Foto Nasi Jeruk Tanggal Tua
Foto Nasi Jeruk Tanggal Tua
Foto Nasi Jeruk Tanggal Tua

Tikala Bistro

Foto Tikala Bistro
Foto Tikala Bistro
Foto Tikala Bistro

Kyochon

Foto Kyochon
Foto Kyochon
Foto Kyochon

Topik artikel ini:
1 Komentar
[ ... ]
Picture 1588951566
Frozen salah satu pilihan paling tepat... Kita selama #dirumahaja bisa memasak sendiri dgn waktu yg singkat tanpa perlu takut gagal.
Firmanwy | 08 May 2020 pk. 10:45 PM

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?