Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

7 Seafood Kelapa Gading yang Bisa Bikin Kamu Ketagihan

List Artikel
10 September 2018 | 0 Komentar

Selain Pantai Indah Kapuk (PIK), Kelapa Gading menjadi kawasan di Jakarta Utara yang dijuluki dengan nama surga kuliner karena ada banyak sekali tempat kuliner yang ada di sana, baik itu cafe, kedai kopi, restoran, hingga kaki lima. Jadi kalau kamu datang ke Kelapa Gading, dijamin tidak akan kelaparan karena ada banyak sekali pilihan tempat makan. Dari sekian banyak pilihan tersebut, kawasan ini terkenal akan tempat makan seafood yang bisa membuat kamu tergila-gila karena kelezatannya. Nah, jika kamu dan kelurga atau teman-teman kamu punya agenda untuk makan seafood di Kelapa Gading, PergiKuliner sudah menyiapkan tujuh rekomendasi restorannya buat kamu nih. Kamu bisa menikmati aneka olahan ikan, udang hingga kepiting dengan berbagai macam cita rasa yang pastinya enak dan bisa bikin kamu ketagihan. Jadi, daripada banyak berbasa-basi, langsung aja yuk lihat rekomendasi tempat makan seafood di Kelapa Gading versi PergiKuliner di bawah ini!

Foto Seafood Ayu

Seafood Ayu

Komplek Gedung Gading Marina
Jl. Boulevard Bukit Gading Raya, Kelapa Gading, Jakarta Utara

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1499341704

Must try : Baronang Goreng Saos Mentega

Seafood Ayu cukup enak, walaupun ga terlalu spesial banget. Beberapa yang patut dicoba kalo ke sini :
1. Kepiting Saos Padang
2. Cumi Goreng Tepung
3. Cah Tauge Teri
4. Baronang Goreng Saus Mentega

Foto Live Seafood Amitaba

Live Seafood Amitaba

Jl. Kelapa Hibrida Raya Blok QH12 No. 5 (Sebelah Sekolah Taipei), Kelapa Gading, Jakarta Utara

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1443635018

Seafood fresh, enak dan harga terjangkau.

Seafoodnya cukup banyak variasi dan semuanya fresh, kita bisa pilih sendiri seafoodnya, lalu ditimbang dulu jadi harganya bener2 sesuai timbangan. Dengan kualitas yang fresh seperti ini, harganya menurut aku tidak terlalu mahal. Enak semua seafoodnya.

Foto Ayam & Seafood EGP

Ayam & Seafood EGP

Jl. Boulevard Raya Blok QF1 No. 1, Kelapa Gading, Jakarta Utara

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1503680099

Sambelnya itu loh

Ketemu lagi nih tempat makan seafood yang yahud sambalnya. Ada ikan, cumi, kepiting, udang dan ayam. Sayurannya juga ok punya loh..Nagih deh makan di sini.

Foto Ikan Nila Pak Ugi

Ikan Nila Pak Ugi

Jl. Boulevard Raya Blok FX1 No. 1, Kelapa Gading, Jakarta Utara

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1522448159

Ikan Bakar Lembut Porsi Gede

Kita pesen ikan nila bakar + sayur asem. Ikan nila nya pas buat di makan sharing berdua, kalau sendiri sih full banget ini. Sambel nya menurut kita kurang pedes, sayur asem nya B aja sih, ga habisin kita πŸ™€

Foto Ever Fresh Fish Market

Ever Fresh Fish Market

Mall Artha Gading, Lantai Basement
Jl. Boulevard Artha Gading, Kelapa Gading, Jakarta Utara

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1499856597

Fresh Seafood Resto in Town

Udh lama ngga mampir ke @everfresh.arthagading, n nyobain salah satu menu favoritnya πŸ˜‹ yass! Ikan gurame tim, ikannya gede n kuahnya endolita guys πŸ‘Œ
Happy lunch!
πŸ‘… 4/5

Foto Pondok Pangandaran

Pondok Pangandaran

Jl. Boulevard Raya Blok QA1 No. 22, Kelapa Gading, Jakarta Utara

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1461757992

Udang goreng telur asinnya juara!

Gurame Saus Mangga. Gurame goreng tepung diguyur saus mangga. gw kurang suka saus mangganya karena cenderung manis. Udang goreng telur asin. Ini favorit gw dr semua menu yang kita pesan. Telur asinnya berasa bgt dan buttery gitu. So good!

Foto Cut The Crab

Cut The Crab

Jl. Boulevard Raya Blok TA2 No. 25, Kelapa Gading, Jakarta Utara

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1508231867

Makan crab enak di kelapa gading

Kita pesen crab untuk porsi 2 orang dengan level yg pedes karene kita suka banget sama pedesπŸ‘ŒπŸ˜ untuk rasanya enaaaakk banget ga pake bohong rasa pedesnya mantap bumbunya meresap ke crabnya, untuk paket crab nya udah ada jagung, sosis, ubi.

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?