Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

7 Seafood Platter Jakarta yang Pas Untuk Disantap Ramai-ramai

List Artikel
5 September 2018 | 0 Komentar

Di Indonesia, penggemar seafood sangatlah banyak bahkan bisa dibilang hampir mayoritas orang Indonesia suka mengolah dan mengkonsumsi aneka jenis sumber daya yang berasa dari laut seperti ikan, udang, cumi hingga rumput laut. Untuk itulah dapat dengan mudahnya menemukan restoran atau tempat makan seafood di Indonesia dan tak terkecuali di Jakarta. Ngomongin soal tempat makan seafood di Jakarta, beberapa restoran seafood menyediakan satu menu yang isinya beragam jenis makanan laut dan dikenal dengan seafood platter. Seafood platter merupakan sajian seafood yang di dalamnya terdiri dari berbagai macam jenis seafood seperti kepiting, udang, lobster, kerang, cumi, hingga ikan yang sudah dibumbui dan dimasak lalu diletakkan dalam satu wadah yang sama, baik itu di atas mangkuk maupun piring. Berhubung kuliner ini memiliki porsi yang cukup besar, maka kamu tidak akan bisa menghabiskannya sendiri. Cocok banget kan buat kamu yang ngakunya seafood lover. 

Nah, buat kamu yang mau menikmati sajian lezat dari seafood platter di Jakarta, kali ini PergiKuliner sudah punya tujuh rekomendasi restorannya buat kamu. Penasaran ? Langsung aja simak daftarnya di bawah ini dan jangan lupa ajak teman-teman atau keluarga kamu untuk makan bareng biar semakin seru!

Foto LOVEster Shack

LOVEster Shack

Jl. Terogong Raya No. 36, Pondok Indah, Jakarta Selatan

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1501151922

Delicious seafood platter

Disinilah tempatnya dimana kita dimanjakan dgn sajian seafood yg fresh banget terutama lobsternya. Hampir rata2 menunya saya suka khususnya seafood platter karena semuanya tersaji dgn harga yg masih terjangkau. Variant pastanya juga recommended ,

Foto Havana

Havana

Pondok Indah Mall 1, Street Gallery, Lantai R
Jl. Metro Pondok Indah, Pondok Indah, Jakarta Selatan

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1443635018

Lounge and bar keren

Seafood to share platter : 42 hours braised octopus, prawns, clams, mussels, squid, charcoal barramundi, saffron rice. Plating menu ini juga messy banget, disajikan dengan potongan jagung. Lumayan sih seafoodnya fresh, barramundinya enak, udangnya juga besar dan manis.

Foto Fish Streat

Fish Streat

Jl. Tebet Timur Dalam Raya No. 44B, Tebet, Jakarta Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1440564346

Seafood platter!!

Ngeliat seafood platter jadi pengen, akhirnya pesan itu. Untuk harga 69.000, menurut saya ini wow banget. Bumbu di ikannya meresap banget, dagingnya juga empuk. Udangnya enak banget, dan kerang ijo nya pake saus yg creamy gitu. Saya suka deh. Mantap

Foto Fishology

Fishology

Jl. Danau Agung Tengah IV No. 8, Sunter, Jakarta Utara

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1501638942

Murmer, Enak, Recomended!

Nah makanan nya aku recomended yang Small Platter 3. Isinya ada Kepiting, Lobster, Kentang Goreng, Jagung sama brokoli. Pake saus Balinese yang keliatannya WAH PEDES BANGET. Pas dimakan ternyata gak sepedes itu gengs. Lobster & kepitingnya super fresh. Daging nya masih merah2 seger kenyel2.

Foto Dapur Seafood

Dapur Seafood

Pantai Mutiara, Blok TG No. 7
Jl. Pantai Mutiara, Pantai Mutiara, Penjaringan, Jakarta Utara

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1428812064

Makan Kepiting Besar Di Pinggir Laut

Saya sarankan ke sini pada saat sore menjelang malam agar tidak kepanasan. Menu makanan yang direkomendasikan adalah:Kepiting Saos Singapore
Seafood Platter (menu untuk ramai-ramai)
American Pizza

Foto Fish & Cheap

Fish & Cheap

Ruko Garden Shopping Arcade, Blok B No. 8BJ & BH
Jl. Letjen S. Parman, Tanjung Duren, Jakarta Barat

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1463640845

Makan Enak dan Murah

Big Ben Platter. Buat menu ini isinya ada udang, kepiting soka dan kepala salmon yang dikasih saus asam manis dan salad. Buat kepiting sokanya aku suka sama rasanya, Udangnya juga enak, sausnya meresap dan gak bau amis.

Foto Fish & Co.

Fish & Co.

Gandaria City, Lantai Ground, Mainstreet Dining
Jl. Sultan Iskandar Muda, Gandaria, Jakarta Selatan

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1507652203

A plater of happiness

The amazing presentation that you see here looks exactly like it does on the menu.The squid and paella were really the star of the show. The squid was a bit chewy, I mean like enjoyable chewy. The paella was nothing to compare for. Rich in flavor and tons of spices.

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?