Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

8 Tempat Makan Dekat Kampus UNJ (Universitas Negeri Jakarta)

List Artikel
27 April 2018 | 0 Komentar
Universitas Negeri Jakarta atau yang biasa disebut dengan UNJ ini merupakan salah satu universitas yang jadi favorit di Jakarta, karena menciptakan lulusan-lulusan yang berkualitas. Diantara kamu, ada nggak nih yang kepingin banget masuk UNJ atau bahkan alumni dari kampus yang terletak di Rawamangun, Jakarta Timur ini? Kalau kamu termasuk alumni, pasti kamu sudah hafal deh tempat nongkrong atau tempat untuk makan siang di dekat UNJ. Tapi, untuk mengembalikan ingatan kamu sekaligus membantu teman PergiKuliner lainnya yang bingung mau makan apa di dekat kampus UNJ, PergiKuliner akan kasih kamu rekomendasinya. Dari sekalian banyak cafe, restoran dan tempat nongkrong di dekat UNJ kamu pasti bingung kan mau makan siang dimana? Jadi, PergiKuliner kasih delapan tempat makan dekat kampus UNJ dengan daftarnya seperti di bawah ini!
Foto Bebek Malio

Bebek Malio

Jl. Pemuda No. M7, Rawamangun, Jakarta Timur

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1503392088

One of The Best Bebek Kremes

Saya suka Tekstur bebek gorengnya yang sangat crunchy di luar namun dagingnya tetap empuk dibagian dalam. Dan Kremesannya pun juara dunia. Kremesan disini terasa tidak pelit dengan bumbu.

Foto Warung Mak Dower

Warung Mak Dower

Jl. Pemuda No. 72, Rawamangun, Jakarta Timur

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1443635018

makanan khas betawi

Semuanya enak-enak, suka deh, ternyata masakan betawi tu enak ya, seumur-umur baru pernah makan masakan betawi model begini. Next time pasti gw akan balik lagi makan disini.

Foto Mie Ayam Bakso Kangen

Mie Ayam Bakso Kangen

Jl. Pemuda No. 16, Rawamangun, Jakarta Timur

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1508860064

Selalu sukaaaa makan disiniii❤

KWETIAUW AYAM BAKSO TELOR (16k). Ini kwetiauw rebus yg paling gue suka hahaha enaaak gengs! Kwetiauwnya empuk, ga lengket, pas lah pokoknya~
Utk tempatnya karna ini barengan sama ropisbak jadi yaaaa selalu rameee, tp ga pengap kok. Yey.

Foto Warung Enon

Warung Enon

Jl. Pemuda (Seberang Rabbani), Rawamangun, Jakarta Timur

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1493718427

Tempat Kongkow di jalan Pemuda

Saya disana pesan Black beef burger dengan minumannya Strawberry enon. Untuk minumannya enak banget. Untuk suasana tempat lumayan enak buat kongkow bareng temen. Suasannya seperti bengkel. Waktu gw kesana juga lagi rame dengan anak2 muda.

Foto Bebek Kaleyo

Bebek Kaleyo

Jl. Pemuda No. 290, Rawamangun, Jakarta Timur

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1505127105

Bebek Kaleyo best bebek goreng at Jakarta

masih menjadi bebek goreng terbaik di Jakarta, bebeknya Krispy dan bumbunya meresap sampai ke tulang. Sambelnya pedes parah tapi bikin jadi ketagihan,

Foto Subshack

Subshack

Jl. Pemuda Kavling No. 30, Rawamangun, Jakarta Timur

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1507885574

Super Size

walaaa... Porsinya luar biasa besar...
menurut info panjangnya 18” dan toppingnya juga ngga pelit, isinya banyak & rasanya cukup bisa mengobati rasa kangen kita akan subway..

Foto nominomi delight

nominomi delight

Jl. Pemuda No. 72 - 73DE, Rawamangun, Jakarta Timur

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1501676177

Kuahnya nikmat! 👌

Porsinya mengenyangkan,topping nya pun banyak tidak hanya basa-basi sebagai hiasan,ada katsuobushi,daun bawang,beef,telur,jamur,fish cake serta fish roll. Tekstur udon nya juga kenyal. Beef nya empuk. Dan yang saya suka kuahnya,terasa banget

Foto Tekko

Tekko

Jl. Pemuda No. 291H/A-B, Rawamangun, Jakarta Timur

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1460214190

resto penyetan terenak dan ternyaman

Siapa yang tahan kelezatan sambel nya Tekko ini, ya at least kita sih 😄. Seneng bgt kalo uda makan di Tekko, cukup pake Jamur goreng + sambel dan sayuran, pake nasi putih, hmmm Jawaraa!! Jamur nya kriuk bgt enakkk, masih anget dan gak berminyak.

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?