Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

8 Tempat Nongkrong di Gandaria yang Paling Asik

List Artikel
23 November 2021 | 0 Komentar
Mau nongkrong tapi males ke mal? Bosan dengan suasana mall yang itu-itu aja? Kamu tidak perlu khawatir karena hiburan di Jakarta tak hanya mengunjungi pusat perbelanjaan saja. Banyak sekali tempat nongkrong yang tidak berada di dalam mal seperti halnya di daerah Gandaria. Mungkin jika berbicara tentang wilayah ini, yang pertama kali terlintas ialah Gandaria City Mall. Namun, nyatanya banyak lho cafe-cafe di sekitaran mal yang sayang untuk dilewatkan! 

Di sini kalian akan menemukan ketenangan dan kenyamanan yang biasanya sulit didapat ketika nongkrong di mal. Ragam makanan dan minuman siap memanjakan perut kalian sekaligus menemani waktu senggang kalian. Nah, untuk kalian yang butuh referensi tempat nongkrong di Gandaria, PergiKuliner sudah menyiapkan 8 rekomendasi tempatnya buat kamu di bawah ini!
Foto Magia Coffee

Magia Coffee

Jl. Gandaria I No. 69A, Gandaria, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1584449550

tempat asik buat ngopi

Menu disini cukup lengkap, baik coffee maupun non coffee.
Kalo laper, cuss tersedia juga aneka pastry dan juga nasi serta snack.
kalo kesini wajib banget cobain coffee manual brew nya yg wangi dan enak.

Foto Kongkow Coffee & Eatery

Kongkow Coffee & Eatery

Jl. Gandaria I No. 59A, Gandaria, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1499594666

Mari kita kongkow~

Suasana disini oke, nyaman. Apalagi toiletnya bersih banget huhu, seneng dan nilai+ bagi gue kalo ke resto/kafe ada toilet tp toiletnya bersih dan tertata dengan baik. Pelayananpun juga ramah dan cepet.

Foto Kopi Nyai

Kopi Nyai

Jl. Percetakan I No. 41, Gandaria, Jakarta Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1584449550

asik buat nongkrong

Tempat gak begitu besar, ada area indoor dan outdoornya juga, dg design yg simpel tapi cukup eye catching. aduh rasanya seger banget 😭😭, yuyur segelas langsung ludes, entah aku kehausan atau emang enak, ini sih recomended.

Foto Kopi Perempuan Tani

Kopi Perempuan Tani

Jl. Gandaria Tengah III No. 11, Gandaria, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1497119025

Instagram: @spot.kuliner

Cafe khas Indonesia banget nih guys! Mulai dari minuman, makanan berat sampe kudapannya. Disini juga menjual camilan maupun essential oil made in Indonesia.

Foto Suasana Kopi

Suasana Kopi

Jl. Gandaria Tengah II No. 22, Gandaria, Jakarta Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1576907326

Tempatnya milenial Jaksel~

Tempatnya lebih luas daripada cabang yang di Kemang dan tentunya Instagram-able. Es Kopi Susu ML adalah Manis Lembut.
Kenapa gitu? Karena komposisi dari Es Kopsus mereka adalah adanya Es Krim Vanilla.
Itu yg membuat manis lembut gue rasa.

Foto Kopi Muja

Kopi Muja

Jl. KH Ahmad Dahlan No. 18, Gandaria, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1473534253

Tempatnya besar

Tempatnya dari luar terlihat besar dan lahan parkirnya juga cukup besar. Di bagian dalam ada area smoking room yang dibatasi oleh kaca. Simple sih dekorasinya. Ambiencenya sendiri ok dan pewe kalau berlama - lama di sini.

Foto Uma Kopi

Uma Kopi

Jl. KH Ahmad Dahlan No. 37, Gandaria, Jakarta Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1528372562

A small gateaway in South Jakarta.

Walaupun masih ada di pinggir jalan tapi ketika masuk bisa buat suasana yang tenang, berbanding terbalik dengan ramainya Jakarta. Menu yang ditawarkan disini juga menarik semua. Kopinya enak, non kopinya juga enak.

Foto Mineral Cafe

Mineral Cafe

Jl. Gandaria Tengah III No. 17, Gandaria, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1419141394

Cafe Di Rumah

Untuk parkiran bisa valet jadi ga perlu khawatir, terus tempat nya juga cozy. Dan yang gue suka adalah ga ada smoking room nya, cuma smoking area.

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?