Siapa diantara kamu yang sering melewatkan sarapan pagi? Biasanya ada beberapa faktor nih yang menjadi alasan mengapa orang sering melewatkan sarapan. Diantaranya karena malas sarapan, takut gemuk, kesiangan dan sebagainya. Padahal sarapan sangat penting loh untuk membangun energi sebelum beraktivitas. Sebagai penggantinya, kamu bisa mengundur waktu sarapanmu ke waktu brunch. Aduh, apalagi itu brunch? Brunch merupakan istilah yang sering digunakan untuk orang-orang yang makan di antara waktu sarapan dan makan siang. Istilah brunch sendiri berasal dari gabungan kata breakfast dan lunch. Jadi, kalau dirasa sarapan pagi terlalu berat untukmu atau kamu selalu tidak sempat untuk sarapan, kamu bisa menggantinya dengan brunch. Saat ini sudah banyak kok tempat makan dan restoran yang menyajikan menu brunch untuk pelanggannya. Hal ini untuk memenuhi kebutuhan masyarakat urban yang sebagian besar tidak sempat untuk sarapan di rumah. Salah satunya ialah tempat makan brunch di Kemang. Buka dari jam 7 pagi, sederetan tempat makan brunch di Kemang siap mengisi perut kamu dengan aneka menu ringan namun mengenyangkan. Dimana saja lokasinya? Simak nih 9 rekomendasi brunch di Kemang buat kamu yang tidak sempat sarapan!
Sophie Authentique
Chic Mart
Jl. Kemang Raya No. 55, Kemang, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Cute place, yummy pastries.
Roti-roti yang disajikan di sini sangatlah enak. Waktu itu saya memesan Croque madame, yaitu roti dengan isi ham, cheese, dan juga salad dan dilengkapi dengan telur setengah matang diatasnya. Ketika masuk ke mulut, kita benar benar bisa merasakan apa yang namanya kebahagiaan.
Brunch
Suka banget sama egg benedict nya trus fried mushroom nya juga oke bangeett, luarnya crunchy dalemnya juicy. Trus kopinya juga enak loh, cappuccino pas banget di mulut ga terlalu panas atau dingin. Dan rasa kopinya agak2 chocolate dan nutty.
Kiila Kiila Cafe
Kemang Kolonie
Jl. Kemang Timur No. 9E, Kemang, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Shirataki Enak
Nyobain makan shirataki, mie yang rendah kalori. Shirataki sambal cakalang ini rasanya keasinan menurut aku, dan ga terlalu berasa pedesnya. Tapi entah kenap malah nagih dan pengen makan lagi. Cakalangnya banyak dan tebel-tebel. Tekstur mienya kenyal. Porsinya juga banyak.
Java Soul Coffee
Jl. Kemang Timur Raya No. 50E, Kemang, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Ngopi sambil ngebakmie
Mie Ayam Jamur (65k++) bumbunya meresap banget di mienya, ditambah makan bareng pangsit gorengnya makin nikmat. Nasi Goreng Teri & Nasi Goreng Kampung (65k++) porsi jumbo, banyak banget isiannya. Rasanya pun sedap pas deh bumbunya tidak sampai kegurihan gitu.
Koi
Centra Kemang 72
Jl. Kemang Raya No. 72, Kemang, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Their Brunch Menu Are Awesome!
Salah satu menu brunch yang jadi favorit saya adalah Eggs Benedict nya. Cuma karena biasanya selalu mesen itu, akhirnya saya mesen Eggs Florentine dengan salmon (115k). Gak pernah kecewa sama kualitas makanan KOI karena emang enak banget dan harganya reasonable.
Seed
Plaza Kemang 88
Jl. Kemang Raya No. 86 - 88, Kemang, Jakarta Selatan
Di atas Rp. 200.000 /orang
SUPERB HEALTHY BRUNCH AT KEMANG
Smashed Avocado toast, typical brunch ala Western yang harus kamu coba, rasanya enak pake banget!! Wangi roti nya, bagian pinggir nya crusty, crispy dan dalam nya itu moist, fluffy dan perfecto. Smashed Avocado nya itu fresh, banget, matang nya merata, legit deh.
1/15 One Fifteenth Coffee
Jl. Kemang Raya No. 37, Kemang, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
So comfy!
Utk makanan pesen egg Benedict and salmon. Aku suka sama matengnya telor, perfecto! Rasanya sudah pasti memanjakan lidah. Tempatnya juga cozy dan comfy.
Mood - Wellness Studio and Kitchen
Jl. Benda Raya No. 5, Kemang, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
makan sehat ala Santorini...
Mood Fixer Breakfast (Rp.100.000,-) two eggs, hash brown, sautee mushroom, baked beans, roasted cherry tomatoes, sautee horenzo and toast. Rotinya yang renyah sekaligus empuk, milky dan kaya ada manis-manisnya gitu.
Journey To The South
Jl. Kemang Raya No. 10, Kemang, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Eat-Drink-Chit-Chat-Chit-Chat-Chit-Chat
Saya pesan Lemon Chicken, Mongolian Beef, Kungpao Chicken & Crispy Chicken Sambal Matah, JTTS Pao Platter. Tempatnya yang nyaman bikin kami betah lama² disini. Makan ngga terlalu banyak tapi ngga kerasa ngobrol hampir 2.5 jam 😁