Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

9 Tempat Makan di Setiabudi Jakarta yang Tidak Boleh Dilewatkan

List Artikel
17 Oktober 2022 | 0 Komentar
Mencari tempat makan enak di Jakarta memang susah-susah gampang. Terkadang tempat makan yang enak hanya direkomendasikan di tempat-tempat yang mewah dan mahal, padahal ada pula tempat makan enak di lokasi yang terlihat sederhana dan biasa saja. Seperti beberapa tempat makan di Setiabudi, Jakarta Selatan berikut ini, dari tempat makan yang murah hingga yang mahal ada, dari yang menunya Indonesia sampai menu mancanegara pun juga ada, dan dari yang tempatnya sederhana hingga yang mewah juga ada. Penasaran? Berikut PergiKuliner telah merangkum 9 tempat makan di Setiabudi dengan rasa terbaik dan akan buat kamu merasa ketagihan untuk datang lagi ke sini. Apalagi untuk kamu yang berkantor di daerah Setiabudi, tempat makan-tempat makan di Setiabudi ini akan memudahkanmu untuk makan siang ataupun sekadar makan setelah selesai bekerja. Ayo disimak!

Foto Hause Rooftop

Hause Rooftop

MD Place, Tower 2, Lantai 6
Jl. Setiabudi Selatan No. 7, Setiabudi, Jakarta Selatan

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1443635018

Happiness is hausemade

Tadi gw pesen Oxtail soup - enak empuk banget, Nasi goreng - enak, Pizza barbeque chicken - enak, Salted caramel cake - enak, Swiss roll ovomaltin - enak banget tapi sayang potongannya mini banget, Swiss roll nutella - enak banget tp sayang potongannya minii banget.
7. Creamy potato leek soup - kaya soup mashed potato. enak banget! Overall tempatnya cozy, makanannya enak, ok banget deh tempat ini!

Foto Anomali Coffee

Anomali Coffee

Setiabudi One, Lantai 1
Jl. HR Rasuna Said, Setiabudi, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1435124030

Best place to Chill in Setiabudi One

Hampir semua menu dimsum disini enak, pesan kebanyakan hampir saja ga habis & di charge harga normal.

Foto Arts Cafe - Raffles Jakarta Hotel

Arts Cafe - Raffles Jakarta Hotel

Raffles Jakarta Hotel, Lantai 1
Jl. Prof Dr Satrio No. 3 - 5, Karet Kuningan, Setiabudi, Jakarta Selatan

Di atas Rp. 200.000 /orang

Picture 1414346572

luxurious place with tons of beauty

Saya memesan 2 menu dessert yaitu Tiramisu Cake & Coconut Pudding. Tiramisu Cakenya unik banget, bentuknya dibuat seperti es krim batangan dan diberi rempahan biskuit dan siraman saus coklat sedangkan kuenya sendiri teksturnya lembut banget lalu dibagian luarnya diberikan serbuk coklat yang merata. Kalau Coconut Puddingnya sih yang paling saya rekomendasi ya karena puddingnya diletakkan di dalam batok kelapa yang ternyata terbuat dari coklat putih, di atas pudding terdapat es krim vanilla dan di sekitarannta diberikan siraman saus lemon. Rasa untuk keduanya tentu saja enak banget dan saya senang karena tidak terlalu manis.

Foto The Writers Bar - Raffles Jakarta Hotel

The Writers Bar - Raffles Jakarta Hotel

Raffles Jakarta Hotel, Lantai Ground
Jl. Prof Dr Satrio No. 3 - 5, Karet Kuningan, Setiabudi, Jakarta Selatan

Di atas Rp. 200.000 /orang

Picture 1444225330

Afternoon Tea yang Sempurna

Pada saat afternoon tea, kami memesan Raffles Tower (250k ++) yang disusun dengan indah pada rak kayu dua tingkat yang minimalis yang isinya terdiri dari:
Madelines: tekstur yang pas, konsistensi lembut dan ringan, Macarons: paling favorit saya adalah yang matcha, merupakan rasa filling matcha terenak sejauh yang pernah saya coba, Scones: tekstur yang sempurna tidak terlalu manis dan itu sempurna yang pas dipadukan dengan selai strawberry, blueberry dan cream yang disediakan bersama scones-nya.

- Eclair: yang éclairs dengan hiasan yang indah dan rasa yang sangat enak, favorit saya yang lain selain macarons matcha, Salmon canapé : tekstur baguette yang sempurna, salmon asap dan kaviar dengan rasa yang luxury, salah satu sentuhan lain dari kesempurnaan. Selain makanan manis dan gurih di Raffles Towers, kami juga mencoba makanan kecil lainnya, yaitu:
Bouchees à grignoter: meatballs berwarna-warni yang memiliki 3 warna yang berbeda dan rasa yang berbeda tiap warnanya (merah) rasa daging sapi, (kuning), rasa daging kambing pedas (hijau) dengan rasa udang thailand. Dan yang paling favorit saya adalah merah, lembut dan lezatnya daging sapi terasa pas sekali, Truffle French Fries: ini adalah kentang goreng truffle yang sempurna, minyak truffle berpadu dengan mayo truffle, sungguh tidak pernah saya temukan di tempat lain, Singapore chili crab bun: mantau hitam yang sayang sekali saya tidak coba, karena saya harus duluan pulang. Dan ya, apalah artinya teh sore tanpa teh yang sempurna, jadi ya; sekarang mari kita bicara tentang tehnya. Semua teh mereka disajikan yang diolah dengan sempurna oleh TWG dan kami mencoba beberapa the yang direkomendasi: Pai Mun Tea; ini teh pesanan saya, ada di dalam list white tea, enak, lembut, dan memiliki aftertaste yang sangat menenangkan, Yellow Tea Buds: yang paling mahal dan paling langka dari semua teh, di petik hanya sekali setahun, dan rasanya enak dan ringan sekali, teh ini biasa disediakan kepada raja2 di jaman kekaisaran dulu, Raffles Tea Jakarta: teh ini adalah salah satu pilihan dalam list black tea, dan itu adalah khusus yang dibuat oleh TWG hanya untuk Raffles Hotel, sehingga Anda hanya dapat menemukan teh ini di Raffles Hotel, rasanya, kuat, tajam dan relaxing pada saat yang sama, Lemon Tea Bush: teh ini adalah salah satu daftar list red tea, rasa tajam, dan segar dan identik rasa lemon tea tapi juga lembut dan nyaman serta menyegarkan. Secara keseluruhan, saya sangat merekomendasikan tempat ini untuk teh sore yang sempurna, semua pilihan teh dan makanan disajikan dengan sempurna dan dan semua rasanya enak. Pengalaman teh sore terbaik yang pernah saya rasakan sejauh ini

Foto Animale Restaurant

Animale Restaurant

MD Place, Lantai 11
Jl. Setiabudi Selatan No. 7, Setiabudi, Jakarta Selatan

Di atas Rp. 200.000 /orang

Picture 1440687357

Beautiful place & yummy food

Untuk makanan enak2 banget! Terutama untuk octopus nya! Salmon nya pun juga enak dan porsi nya lumayan banyak, pizza nya pun enak wangi truffle nya berasa banget! Dan si Bone marrow yang disajikan unik dicampur dengan pasta rasanya gurih wangi! Sooo yummy!

Foto Bebek Perdikan

Bebek Perdikan

Jl. Guru Mughni Gg. Susu, Karet Kuningan, Setiabudi, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1659025345

Bebek Kepayang bikin mabuk kepayang❤️😍

Bebek madura bumbu hitam yang mantep. Rasa dan bau rempahnya medog, gak terlalu oily bumbunya, bebeknya lembut gak amis.

Foto South Kitchen

South Kitchen

Jl. Taman Setiabudi II No. 54, Setiabudi, Jakarta Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1461517910

Nice Ambience

Nasi Putih dengan Beef Teriyaki yang juicy dan gurih, Telur Mata Sapi, dan Toge. Simply delicious!

Foto Daitokyo Sakaba

Daitokyo Sakaba

Jl. Bek Murad No. 62, Karet Kuningan, Setiabudi, Jakarta Selatan

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

User tanpa foto profil

ramennya enak

kesan pertama yang aku rasain itu kaldunya rich banget tapi gak yang bikin enek. flavorful pokonya setiap rasa pas gak ada yang dominan atau gimana. recommended💯

Foto NORU

NORU

Nostoi, Rooftop
Jl. Karet Belakang Barat No. 4, Setiabudi, Jakarta Selatan

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1612869781

Roooftop Lounge Cozy di Jakarta

Untuk makanannya, aku cobain Veal Scaloppini. Imagine makan spaghetti carbonara, tapi pastanya diganti sama daging tipis-tipis, terus di bagian tengah dikasih mashed potato. It’s quite good actually 👍🏻

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?