Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Alasan Logis Kenapa Kopi Bisa Meningkatkan Produktivitas Tubuh

List Artikel
16 Februari 2021 | 0 Komentar

Siapa di antara teman kuliner yang suka banget ngopi? Pasti banyak nih jumlahnya! Pecinta kopi selalu meningkat setiap tahunnya, apalagi di zaman sekarang. Hadirnya coffee shop atau kedai kopi memberikan pengaruh yang cukup besar dalam dunia per-kopian. Ragam inovasi minuman kopi pun bermunculan, seperti yang hits belakangan ini adalah es kopi susu. Kegiatan menyeruput kopi setiap hari sudah menjadi salah satu bagian hidup di masyarakat. Jika diibaratkan, tidak lengkap rasanya jika sehari tidak menyeruput kopi. Bagai sayur kurang garam, katanya sih begitu. Kebiasaan minum kopi tentu memberikan efek yang berbeda-beda di tubuh setiap orang. Kalau teman kuliner memiliki riwayat penyakit GERD tentu harus mengurangi atau bahkan harus menghindari mengonsumsi minuman berkafein ini. Tapi bagi teman kuliner yang terbiasa minum kopi, tentu ada beberapa efek baik yang dirasakan oleh tubuh sehabis minum kopi. Selain menghilangkan kantuk, kopi juga dikenal sebagai minuman yang kaya akan antioksidan dan dapat melindungi tubuh dari radikal bebas. Selain itu, kopi juga dipercaya sebagai minuman yang bisa membantu meningkatkan produktivitas tubuh. Kenapa begitu ya? Simak alasannya yuk!



Sumber: Pergikuliner.com 


Kopi sebagai minuman yang bisa membantu meingkatikan produktivias tubuh sering kali dianggap sebagai mitos saja. Faktanya, kopi memang benar-benar bisa meningkatkan produktivitas tubuh loh. Ada alasan ilmiah yang pastinya menjadi alasan logis kengapa kopi bisa meningkatkan produktivitas. Kopi mengandung senyawa kimia yang disebut dengan kafein. Kafein ini memegang peranan penting dalam meningkatkan produktivitas, terutama jika tubuh mendapatkan asupan kafein di pagi hari. Meminum kopi di pagi hari dapat meningkatkan adrenalinmu dikarenakan kafein yang terdapat dalam kopi mampu masuk ke dalam sistem tubuh dan merangsang kelenjar adrenalin di mana hormon kortisol berada. Kortisol sendiri adalah hormon yang berperan dalam mengendalikan kadar stres seseorang. Hormon ini ternyata bisa dilepaskan setelah kamu mengonsumsi kopi di pagi hari.



Sumber: Pergikuliner.com 


Jika hormon kortisol ini dilepas, maka perasaan seseorang akan menjadi lebih lega dan tubuh akan merasakan lonjakan energi sehingga tingkat kesadaran akan semakin meningkat. Energi-energi yang muncul ini dapat meningkatkan produktivitasmu sehingga tak heran kalau beberapa menit setelah minum kopi, membuat teman kuliner bisa lebih giat beraktivitas, baik itu bekerja, mengerjakan tugas, belajar, dan lain sebagainya. Tak hanya itu saja, hormon kortisol yang dilepaskan setelah minum kopi juga bisa meningkatkan kadar gula dalam aliran darah sehingga otak bisa mendapatkan asupan glukosa yang cukup. Jika asupan glukosa untuk otak cukup, maka kamu bisa berpikir dan berkonsentrasi dengan lebih baik. Itulah alasan logis mengapa kopi bisa meningkatkan produktivitas. Meski demikian, tapi efek ini hanya berlangsung selama beberapa jam saja, tergantung dari berapa banyak tubuhmu mengonsumsi kafein dari kopi yang kamu minum. Jadi jangan heran kalau produktivitasmu akan meningkat selama 3-4 saja. Berhubung tak berlangsung lama, maka setelah minum kopi, segeralah untuk melakukan aktivitasmu sehingga kamu bisa tetap menjaga produktivitas yang sedang meningkat.


Bagaimana teman kuliner? Alasan logis kopi dapat meningkatkan produktivitas tubuh yang PergiKuliner jabarkan sudah mampu membuat kamu percaya belum kalau kopi merupakan minuman menyehatkan dan memiliki banyak manfaat untuk tubuh? Selama teman kuliner tidak berlebihan mengonsumsi kopi, maka tentu saja kopi sangat aman untuk dikonsumsi setiap hari. Setelah membaca artikel ini, teman kuliner jadi ingin berburu kopi? Langsung aja datengin coffee shop kece rekomendasi PergiKuliner di bawah ini!

Dancing Goat Coffee Co.

Foto Dancing Goat Coffee Co.
Foto Dancing Goat Coffee Co.
Foto Dancing Goat Coffee Co.

Chief Coffee

Foto Chief Coffee
Foto Chief Coffee
Foto Chief Coffee

Giyanti Coffee Roastery

Foto Giyanti Coffee Roastery
Foto Giyanti Coffee Roastery
Foto Giyanti Coffee Roastery

Soth.Ta Coffee

Foto Soth.Ta Coffee
Foto Soth.Ta Coffee
Foto Soth.Ta Coffee

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?