Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Aneka Ragam Nasi Goreng Khas Indonesia yang Bikin Kamu Ingin Coba Semuanya

List Artikel
27 Agustus 2017 | 0 Komentar

Nasi goreng merupakan salah satu kuliner yang sangat mudah dibuat dan sering dijadikan sebagai menu sarapan atau makan malam. Nasi goreng pada dasarnya adalah kuliner nasi yang digoreng bersama dengan bumbu dan bahan-bahan lainnya. Meski nasi goreng bisa kamu jumpai di beberapa negara Asia, tapi nasi goreng Indonesia memiliki ciri khas dan cita rasa yang tak dimiliki beberapa negara lainnya. Kelezatan nasi goreng Indonesia bahkan sudah diakui oleh dunia. Tapi tahukah kamu kalau nasi goreng Indonesia memiliki banyak ragamnya? PergiKuliner punya lima ragam nasi goreng khas Indonesia yang cita rasanya berbeda-beda sehingga bikin kamu kepengen nyobain semuanya. Ini dia list-nya!

 

1. Nasi Goreng Terasi



Sumber: resepkoki.com


Nasi goreng terasi menjadi nasi goreng yang paling banyak dijual di Indonesia. Nasi goreng terasi ini bisa kamu temukan di penjual nasi goreng kaki lima atau gerobak. Sesuai dengan namanya, nasi goreng ini menggunakan tambahan terasi pada bumbunya sehingga memiliki aroma dan cita rasa yang sangat khas. Nasi goreng terasi biasanya ditambahkan dengan daging ayam suwir.

 

2. Nasi Goreng Kambing


Sumber: pergikuliner.com


Nasi goreng kambing merupakan nasi goreng yang memiliki perpaduan daging kambing di dalamnya. Nasi goreng kambing memiliki tambahan bumbu rempah-rempah yang lebih bervariasi dan beragam dibanding nasi goreng biasa karena penggunaan rempah-rempah pada nasi goreng kambing sangatlah penting untuk menghilangkan aroma khas daging kambing. Nasi goreng kambing biasanya dijual bersama dengan sop kambing.

 

3. Nasi Goreng Jawa


Sumber: oostethys.org


Nasi goreng Jawa adalah nasi goreng khas Jawa yang memiliki cita rasa yang agak manis jika dibanding nasi goreng Indonesia lainnya. Bumbu nasi goreng Jawa sangatlah sederhana karena hanya menggunakan bawang merah, bawang putih, cabai, kecap manis, dam garam. Nasi goreng Jawa ini biasanya disajikan bersama dengan acar timun atau irisan tomat segar.

 

4. Nasi Goreng Mawut



Sumber: bukuresep.net


Kamu pasti sering mendengar nama nasi goreng mawut. Nasi goreng mawut memang susah ditemukan di Jakarta, tapi di daerah Jawa Tengah dan Jawa Timur, nasi goreng ini bisa dengan mudah kamu temukan. Nasi goreng mawut merupakan perpaduan antara nasi dan mie yang digoreng bersama dengan bumbu bawang merah, bawang putih, cabai merah, kecap, garam, serta aneka sayur-sayuran seperti seledri, kol, dan sawi.

 

5. Nasi Goreng Ikan Asin


Sumber: daftarmenuresep.blogspot.com


Nasi goreng ikan asin adalah nasi goreng yang cita rasanya khas Indonesia sekali karena menggunakan campuran ikan asin di dalamnya sehingga cita rasanya jadi lebih gurih. Selain itu, ada tambahan sawi hijau dan telur kocok serta bumbu-bumbu lainnya seperti bawang putih, cabai merah, merica, dan minyak wijen yang menambah aroma nasi goreng jadi lebih wangi lagi.


Itu dia ragam nasi goreng yang rasanya khas Indonesia banget. Nah, diantara teman PergiKuliner siapa nih yang suka nasi goreng? Ada nggak ya tempat makan nasi goreng enak di Jakarta? Eits, bukan PergiKuliner namanya kalau nggak tau. Dari pada bikin kamu penasaran, PergiKuliner sudah kasih rekomendasi tempat makan nasi goreng enak di Jakarta nih. Lihat di bawah ini ya!

Nasi Goreng Kambing Kebon Sirih Sejak 1958

Foto Nasi Goreng Kambing Kebon Sirih Sejak 1958
Foto Nasi Goreng Kambing Kebon Sirih Sejak 1958
Foto Nasi Goreng Kambing Kebon Sirih Sejak 1958

Nasi Goreng Kebuli Apjay

Foto Nasi Goreng Kebuli Apjay

Nasi Goreng Batavia

Foto Nasi Goreng Batavia
Foto Nasi Goreng Batavia

Nasi Goreng Mafia

Foto Nasi Goreng Mafia
Foto Nasi Goreng Mafia
Foto Nasi Goreng Mafia

Nasi Goreng Orang Kaya

Foto Nasi Goreng Orang Kaya

Jangan lupa untuk review nasi goreng yang kamu coba di PergiKuliner ya!


Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?