Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Beragam Khasiat Ikan Salmon Bagi Kesehatan

List Artikel
13 Oktober 2015 | 0 Komentar
Ikan salmon adalah salah satu jenis ikan yang memiliki rasa lezat. Namun, intinya bukanlah soal rasa yang lezat saja tapi khasiat kesehatan yang terkandung di dalamnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ikan salmon mengandung gizi tinggi yang baik untuk kesehatan tubuh. Salah satu kandungannya adalah Omega-3. Berikut ini adalah beberapa khasiat ikan salmon bagi kesehatan tubuh:

1. Pengembangan otot
Kandungan protein dan asam amino yang terdapat di dalam ikan salmon adalah zat terbaik untuk proses pengembangan otot. Selain itu, nutrisi ini juga terkenal untuk mengembangkan jaringan tubuh.

2. Meningkatkan Fungsi Otak dan Memori
Ikan salmon memiliki kandungan berupa vitamin A dan asam amino yang mampu merangsang perkembangan otak dan mengoptimalisasi fungsi memori. Komponen ini memiliki peran besar terhadap pertumbuhan serta perkembangan sel otak, lho!

3. Meningkatkan Metabolisme Tubuh
Ikan salmon juga memiliki kandungan nutrisi yang mampu menyerap gula di dalam tubuh yang dikenal dengan proses pencegahan terhadap diabetes serta pengendalian gula darah. Mengkonsumsi ikan salmon juga dipercaya dapat meningkatkan metabolisme tubuh.

4. Mengurangi Depresi
Aktivitas yang padat yang kamu lakukan rentan membuat stres dan depresi. Nah untuk mencegahnya, maka kamu bisa mengkonsumsi ikan salmon sebagai salah satu alternatifnya. Omega-6 yang terkandung di dalam ikan salmon dipercaya dapat mengatasi depresi dan berbagai jenis stres.

5. Mencegah Serangan Jantung
Ikan salmon adalah makanan terbaik yang bisa dikonsumsi untuk penderita penyakit jantung. Hal ini dikarenakan ikan salmon dapat membantu mengatasi masalah kardiovaskular. Jadi, mengonsumsi ikan salmon dapat membantu kamu mencegah risiko terkena serangan jantung, lho!

Nutmeg Cuisine and Bar

Foto Nutmeg Cuisine and Bar
Foto Nutmeg Cuisine and Bar
Foto Nutmeg Cuisine and Bar

Wilshire

Foto Wilshire
Foto Wilshire
Foto Wilshire

The Fctry Bistro & Bar

Foto The Fctry Bistro & Bar

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?