Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Cantiknya Jajanan Tradisional yang Berbentuk Mirip Bunga

List Artikel
6 Juni 2022 | 0 Komentar

Indonesia sangat terkenal akan keaneragam budayanya, termasuk kulinernya. Ada banyak sekali kuliner tradisional yang bisa kamu icip tanpa perlu merasa bosan. Tak hanya makanan besarnya saja yang beragam, tapi juga aneka jajanan tradisionalnya. Jajanan tradisional kebanyakan adalah jajanan basah hingga kering yang dimasak dengan cara dikukus, digoreng, hingga dipanggang. Beberapa di antaranya ternyata ada yang memiliki tampilan sangat cantik dan menarik karena bentuknya ini mirip sekali dengan bentuk bunga. Biasanya aneka jajanan tradisional berbentuk bunga ini dihasilkan dari cetakan yang berbentuk bunga. Jika kamu penasaran ada jajanan tradisional Indonesia apa saja yang berbentuk bunga, Pergi Kuliner sudah punya daftarnya buat kamu!

 

1. Carabikang



Sumber: Detikfood.net.id


Pertama ada carabikang yang menjadi jajanan tradisional yang berbentuk mirip bunga. Carabikang adalah kue tradisional yang asalnya dari Surabaya, Jawa Timur. Kue ini dibuat dari bahan dasar tepung beras yang dicampur dengan santan kelapa, gula pasir, garam, dan pewarna makanan. Biasanya pewarna yang digunakan adalah warna cerah seperti hijau dan merah muda. Tapi ada juga yang memberikan warna cokelat. Untuk membuatnya, semua bahan dicampur lalu dicetak dalam cetakan khusus dan dicungkil bagian bawahnya lalu tahan hingga bentuknya merekah seperti bunga. Carabikang memiliki cita rasa yang manis dan gurih.

 

2. Kue Cucur



Sumber: Miro.medium.com 


Jajanan tradisional yang berbentuk mirip bunga selanjutnya adalah kue cucur. Kue ini dari segi warna memang tidak memiliki warna cerah karena warnanya kecoklatan yang dihasilkan dari campuran gula merah, tapi jika kamu melihat dari segi bentuknya, maka akan terlihat bentuk bunga. Kue cucur dibuat dari bahan dasar tepung beras, tepung terigu, gula merah, gula pasir, garam, dan air. Untuk membuatnya, kamu harus mencampur semua adonan lalu menggorengnya dalam minyak panas. Kue ini cita rasanya manis legit.

 

3. Kue Bingke



Sumber: Tamasyapuriwisata.com


Kita lanjut ke jajanan tradisional yang berbentuk mirip bunga lainnya yakni kue bingke. Kue bingke adalah kue yang asalnya dari Pontianak. Bentuknya seperti bunga berkelopak enam dengan warna kuning kecoklatan. Kue bingke dibuat dari bahan dasar tepung terigu, telur, gula pasir, margarin, garam, santan kental, dan biji wijen yang disangrai. Beberapa orang ada yang menambahkan kentang kukus yang dihaluskan dalam adonan sehingga tektur kue jadi lebih padat. Untuk cara membuatnya, setelah semua bahan dimasukkan, kue kemudian dipanggang dalam oven dalam jangka waktu sekitar satu jam. Cita rasa dari kue bingke ini manis dan legit.

 

4. Kembang Goyang



Sumber: languangenak.com


Kembang goyang menjadi jajanan tradisional berbentuk mirip bunga yang paling sering dijumpai pada saat perayaan hari raya Lebaran. Sesuai dengan namanya, kue ini dibuat dengan cetakan berbentuk bunga dan dibuat dengan cara menggoyangkan cetakan dalam minyak panas. Kembang goyang dibuat dari bahan dasar tepung beras, gula pasir, santan, dan gula pasir. Kembang goyang punya tekstur garing renyah dengan cita rasa yang gurih manis. Kembang goyang bisa dengan mudah dijumpai di daerah yang ada di Jakarta, Jawa, dan Sumatera.

 

5. Putu Ayu



Sumber: Detik.net.id


Jajanan tradisional yang berbentuk mirip bunga terakhir adalah putu ayu. Kue ini memiliki tampilan bentuk bunga yang seolah belum mekar. Bagian bawahnya berwarna hijau sementara bagian atasnya berwarna putih karena berisi parutan kelapa. Untuk bahan dasar putu ayu adalah tepung terigu, maizena, gula pasir, telur, vanili, santan, dan pasta pandan yang dicampur lalu dimasukkan cetakan khusus putu ayu dan dikukus bersama dengan parutan kelapa. Cita rasanya gurih dengan campuran rasa manis di dalamnya.

 

Itulah beberapa aneka jajanan tradisional yang bentuknya mirip bunga. Dari kelimanya, manakah menurutmu yang tampilannya paling mirip dengan bunga dan terlihat paling cantik? 

Strawberry Pastel Ufo

Foto Strawberry Pastel Ufo
Foto Strawberry Pastel Ufo
Foto Strawberry Pastel Ufo

Fins Recipe

Foto Fins Recipe
Foto Fins Recipe
Foto Fins Recipe

Nadine Wibowo Pie Pisang Bogor

Foto Nadine Wibowo Pie Pisang Bogor
Foto Nadine Wibowo Pie Pisang Bogor
Foto Nadine Wibowo Pie Pisang Bogor

Sylvie Bika Ambon Medan

Foto Sylvie Bika Ambon Medan
Foto Sylvie Bika Ambon Medan
Foto Sylvie Bika Ambon Medan

Nas-Tar by Ritz

Foto Nas-Tar by Ritz
Foto Nas-Tar by Ritz
Foto Nas-Tar by Ritz

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?