Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Dapatkan 7 Manfaat Menyantap Sup Bagi Kesehatan Tubuh

List Artikel
26 Oktober 2020 | 0 Komentar

Siapa yang tak suka menyantap sup. Kuliner berkuah ini sangat banyak penggemarnya dan bisa kamu jumpai di seluruh negara dalam bentuk variasi yang berbeda. Indonesia memiliki jenis sup yang menyatukan bahan utama sayuran dan daging dalam porsi yang sama. Sup dikenal di Indonesia sejak zaman penjajahan Belanda. Pada masa itu, sup dikenal dengan nama "soep" dalam bahasa Belanda. Awalnya, masyarakat Indonesia  hanya menggunakan wortel, seledri, buncis, dan daging ayam sebagai bahan utamanya. Namun sekarang variasi sup Indonesia jadi lebih beragam. Bagi kamu yang suka menyantap sup, ternyata ada banyak manfaat sup untuk kesehatan tubuh kamu loh. Yuk, lihat!



Sumber: Bedahresep.com


1. Mengembalikan Cairan Tubuh yang Hilang

Sup memiliki bahan dasar utama air sekitar 70-80% sehingga jika kamu menyantap sup maka asupan dan kebutuhan cairan yang ada pada tubuh kamu bisa terpenuhi. Oleh karena itu, sup sangat cocok jika dikonsumsi pada siang hari karena bisa mengganti cairan tubuh yang hilang setelah beraktivitas dan juga bisa sekaligus menyegarkan.

 

2. Memiliki Kandungan Gizi dan Nutrisi yang Tinggi

Dalam satu mangkuk sup biasanya terdapat aneka jenis sayuran seperti wortel, kentang, buncis, daun seledri, daun bawang, kacang merah, dan lain sebagainya. Selain sayuran juga ada potongan daging sapi atau ayam. Semua bahan-bahan tersebut tentunya memiliki kandungan gizi dan nutrisi yang sangat tinggi. Itulah kenapa sup juga disebut dengan nama one dish meal karena dalam satu porsi sup setara dengan sajian makanan berat untuk satu kali waktu makan.

 

3. Rendah Lemak Tapi Mengenyangkan

Sup pada umumnya menggunakan banyak bahan sayuran dan dimasak dengan cara direbus. Walaupan ada penggunaan minyak di dalamnya, itu pun hanya untuk tumisan bumbu saja. Hal inilah yang membuat sup jadi kuliner yang rendah lemak tapi tetap mengenyangkan. Sup menjadi kuliner favorit yang disantap saat sedang berdiet karena kandungan serat dan airnya bisa membuat perut terasa kenyang lebih lama. Sup juga tidak membuatmu menimbun kalori yang berlebihan.

 

4. Kandungan Gizinya Tidak Mudah Hilang

Kandungan gizi dalam sup tetap lengkap saat kamu menyantapnya. Hal ini dikarenakan kamu tidak membuang rebusan air yang digunakan untuk merebus sayur dan daging yang menjadi sumber nutrisi dan protein dalam sup. Oleh karena itu, jangan sekali-kali membuang air rebusan sayur dan daging karena di dalamnya terdapat banyak kandungan gizi. Air kaldu yang kaya akan gizi ini sangat bermanfaat jika kamu menyantapnya bersama dengan bahan isian sup lainnya.

 

5. Memperlancar Sistem Pencernaan

Sup memiliki kandungan serat yang tinggi dari sayuran-sayuran yang ada di dalamnya sehingga bisa memperlancar pencernaan kamu dan mengurangi resiko terkena sembelit. Saat kamu rutin menyantap sup dengan porsi yang seimbang, maka kebutuhan seratmu akan terpenuhi dengan baik. Porsi yang seimbang adalah porsi sayuran dan daging yang setara. Jangan sampai isian sup kamu lebih banyak daging dibanding sayuran.

 

6. Mudah Dicerna Ketika Kamu Sakit

Selain sangat cocok untuk berdiet, sup juga sangat identik dengan kuliner yang disantap saat sedang kamu sedang sakit. Alasan utamanya adalah karena sup sangat mudah dicerna. Bahan isian sup memiliki tekstur yang cukup empuk dan kuah sup bisa membantu kamu untuk menelan makanan dengan lebih cepat. Jadi kalau kamu bosan menyantap bubur saat sakit, maka kamu bisa menyantap sup.

 

7. Meringankan Penyakit Tertentu

Jika disajikan dalam keadaan yang masih hangat, sup bisa meredakan atau meringankan beberapa penyakit tertentu seperti flu, demam, dan batuk. Ketika kamu sakit, bahan dasar sup yang terdiri dari berbagai macam jenis sayuran dan daging juga bisa mencukupi kebutuhan gizimu sehingga kamu jadi lebih cepat pulih dari sakit. Sup juga bisa membantu daya tahan tubuhmu agar tak mudah terserang penyakit. 


Nah, itu dia ketujuh manfaat menyantap sup bagi kesehatan tubuh. Sekarang kamu sudah tahu kan, selain mengenyangkan ternyata sup memiliki segudang manfaat yang bagus untuk tubuh kamu. Sekarang ini, sudah banyak ragam tempat makan sup yang bisa ditemui. Sup daging sapi ataupun danging ayam, hingga sup iga menjadi sajian kuliner yang selalu punya tempat sendiri di hati para pecinta kuliner. Kalau kamu ingin makan sup enak, tapi malas untuk masaknya, kamu bisa sambangi tempat makan sup rekomendasi Pergikuliner di bawah ini!

Sop Ayam Pak Min Klaten

Foto Sop Ayam Pak Min Klaten
Foto Sop Ayam Pak Min Klaten
Foto Sop Ayam Pak Min Klaten

Sop Ikan Batam

Foto Sop Ikan Batam
Foto Sop Ikan Batam
Foto Sop Ikan Batam

Amertha Warung Coffee

Foto Amertha Warung Coffee

Soto & Sop Khas Betawi Bang Nawi

Foto Soto & Sop Khas Betawi Bang Nawi
Foto Soto & Sop Khas Betawi Bang Nawi
Foto Soto & Sop Khas Betawi Bang Nawi

Sop Tulang Nusantara

Foto Sop Tulang Nusantara
Foto Sop Tulang Nusantara
Foto Sop Tulang Nusantara

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?