Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Fakta Unik Ba Bao Fan yang Jadi Dessert Warna-warni Khas Imlek

List Artikel
22 Februari 2024 | 0 Komentar

Nuansa kemeriahan Tahun Baru Imlek masih belum sepenuhnya habis. Jejak-jejak perayaan seperti ragam hiasan berwarna merah dengan perpaduan warna keemasan khas Imlek masih dapat kita lihat di berbagai tempat. Selain hiasan-hiasan, kuliner khas Imlek juga merupakan salah satu aspek yang paling menarik, seperti kue keranjang, kue bulan, jeruk mandarin, mie, ikan, hingga ba bao fan. Layaknya kuliner Imlek pada umumnya, ba bao fan juga memiliki makna tersendiri sehingga menjadi makanan khas Imlek. Ba bao fan adalah dessert berwarna-warni yang memiliki rasa manis dengan tekstur legit yang dominan. Dibandingkan makanan manis khas Imlek lainnya, ba bao fan memang tidak sepopuler kue keranjang dan kue bulan, tapi kuliner manis ini sarat akan makna. Untuk lebih mengenal tentang ba bao fan, ada baiknya kamu mengenalnya lebih dalam lagi dengan membaca beberapa fakta unik dari dessert khas Imlek yang satu ini.

 

Dessert Warna-warni Pelambang Keberuntungan



Sumber: foodnetwork.com


Ba bao fan memiliki tampilan warna yang sangat menarik dengan perpaduan warna putih, merah, hijau, kuning, hingga warna-warna cerah lainnya. Ragam warnanya ini ternyata melambangkan keberuntungan keuangan bagi siapa saja yang menyantapnya pada saat Imlek. Bahan dasar ba bao fan adalah beras ketan yang dicampur dengan gula dan aneka topping kacang-kacangan serta buah kering. Jadi, bisa diibaratkan bahwa beras ketan ini adalah rumah, sedangkan kacang dan buah kering sebagai topping adalah harta yang berada di rumah tersebut. Warna-warni ini melambangkan harta atau keuangan yang nantinya akan diterima oleh orang yang menyantapnya.   

 

Simbol Delapan Harta Karun

Masih berkaitan dengan pembahasan sebelumnya, topping pada ba bao fan ini dianggap sebagai simbol delapan harta karun. Mengapa disebut sebagai simbol delapan harta karun? Karena harus ada delapan jenis kacang atau buah kering sebagai topping. Biasanya, bahan yang kerap dijadikan sebagai topping adalah jujube, winter melon, walnut, kelengkeng, goji berry, biji teratai, leci, aprikot, kismis, kumquat, kiwi, hingga buah delima. Dalam kepercayaan masyarakat Tionghoa, angka delapan melambangkan keberuntungan, keharmonisan, dan kehidupan yang mulus.

 

Disajikan untuk Merayakan Kemenangan

Ada satu mitos yang beredar di kalangan rakyat Tionghoa bahwa kuliner ba bao fan ini awalnya disajikan untuk merayakan kemenangan. Konon, ba bao fan muncul pada tahun 1600 Sebelum Masehi untuk merayakan kemenangan dari delapan pejuang yang telah berjasa menyelamatkan King Wu dalam menaklukkan Zhou. Mengapa yang disajikan adalah ba bao fan? Ini karena rasa manis yang dianggap sesuai dengan rasa manis dari kemenangan yang telah diraih. Dari mitos inilah, ba bao fan jadi mulai sering muncul pada sajian dessert Imlek. Hal ini ditujukan agar yang menyantap kuliner ini bisa merayakan kemenangan seperti yang dirasakan oleh delapan pejuang.

 

Itulah beberapa fakta unik tentang ba bao fan yang menjadi dessert warna-warni yang bisa kamu temukan saat perayaan Tahun Baru Imlek. Menurut kalian, masih adakah makna lain di balik manis dan legitnya ba bao fan ini? Buat kamu yang sedang mencari atau ingin menyantap aneka kue atau jajanan tradisional, di bawah ini ada beberapa rekomendasi tempat yang bisa kamu kunjungi!

Sari Sari Aneka Kue Jajan Pasar

Foto Sari Sari Aneka Kue Jajan Pasar
Foto Sari Sari Aneka Kue Jajan Pasar
Foto Sari Sari Aneka Kue Jajan Pasar

Fins Recipe

Foto Fins Recipe
Foto Fins Recipe
Foto Fins Recipe

Bakpau A Satu

Foto Bakpau A Satu
Foto Bakpau A Satu
Foto Bakpau A Satu

Yinyang Dimsum

Foto Yinyang Dimsum
Foto Yinyang Dimsum
Foto Yinyang Dimsum

Ocean 8 Seafood & Dimsum Bar

Foto Ocean 8 Seafood & Dimsum Bar
Foto Ocean 8 Seafood & Dimsum Bar
Foto Ocean 8 Seafood & Dimsum Bar

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?