Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Ini Dia Alasan Mengapa Tak Perlu Takut Makan Sushi Mentah!

List Artikel
23 Februari 2019 | 0 Komentar
Siapa yang tak kenal sushi? Kuliner khas Jepang  ini memang sangat terkenal di kalangan masyarakat Indonesia. Sushi terbuat dari bahan dasar utama nasi dan ikan mentah yang dibentuk dengan ukuran kecil sehingga bisa langsung disantap dalam sekali lahap. Berhubung menggunakan ikan mentah, kita seringkali merasa takut atau khawatir menyantapnya. Hal ini dikarenakan ikan mentah sangat rentan akan bakteri serta parasit yang ada di dalamnya. Bakteri bisa berkembang dengan cepat pada ikan yang tidak segar dan bisa memproduksi enzim histamin. Enzim ini sangat berbahaya bagi tubuh karena bisa menyebabkan keracunan, masalah pencernaan dan penyakit syaraf. Jadi tak heran kalau kita merasa takut dan khawatir saat menyantap sushi mentah. Tapi mulai sekarang buang jauh-jauh rasa takutmu itu karena ada beberapa alasan yang bisa membuat kamu tak takut lagi makan sushi yang ada ikan mentahnya, yaitu:


Sumber : Pergikuliner.com


1. Dibuat Oleh Profesional
Tidak semua orang bisa membuat sushi dan tidak semua orang yang bisa memasak alias chef bisa membuat sushi. Untuk membuat sushi, kamu harus mempelajarinya terlebih dahulu karena ada banyak teknik yang digunakan untuk membuat sushi. Mulai dari teknik cara membersihkan hingga memotong ikan yang benar. Semua itu harus kamu pelajari supaya bisa menjadi ahli pembuat sushi. Menurut para ahli gizi dan pakar kesehatan, sushi yang dibuat oleh ahli sushi profesional akan aman disantap karena sudah pasti dibuat sesuai dengan peraturan yang ditetapkan oleh Food and Drug Administration (FDA).

2. Restoran Sushi Sudah Memiliki Nomor Usaha Resmi
Jika kamu ingin menyantap sushi, pastikan terlebih dahulu kalau restoran yang akan kamu datangi sudah memiliki nomor usaha resmi. Restoran sushi yang sudah memiliki nomor usaha resmi akan melakukan beberapa tahapan serta proses khusus dalam menangani, mempersiapkan, dan menyajikan ikan-ikan mentah pada sushinya seperti mendinginkan ikan dalam sushi minus 20 derajat celcius atau dibekukan selama 15 jam supaya bakteri dan parasit yang ada di dalamnya bisa mati. Ditambah lagi mereka juga akan mempekerjakan seorang ahli pembuat sushi yang profesional.

3. Nasi Pada Sushi Bisa Membunuh Bakteri

Alasan lainnya kenapa kamu tidak perlu khawatir lagi saat menyantap sushi dengan ikan mentah adalah karena adanya nasi. Nasi yang disajikan bersama dengan ikan mentah memiliki cita rasa yang berbeda karena dibuat dengan bahan campuran cuka. Campuran ini bisa membuat pH nasi menjadi turun menjadi 4.1 dan akan membuat mikroba atau bakteri jahat pada ikan mentah bisa hilang ketika disantap dengan nasi.

4. Wasabi dan Acar Jahe Juga Bisa Hilangkan Bakteri

Bukan tanpa sebab kalau wasabi dan acar jahe selalu disajikan pada sushi. Jahe dan wasabi memiliki kandungan khusus yang bersifat anti bakteri sehingga bisa membuat santapan sushimu jadi lebih aman untuk dikonsumsi. Untuk wasabi, kamu bisa menyantapnya berbarengan dengan sushi sedangkan untuk acar jahe disarankan untuk menyantapnya setelah menyantap sushi atau dimakan secara terpisah supaya manfaat yang diberikan bisa maksimal.

Jadi sekarang kamu sudah tahu bukan alasan kenapa kita tidak perlu lagi takut menyantap sushi dengan ikan mentah di dalamnya? Nah, langsung saja yuk mampir ke beberapa pilihan tempat makan sushi di bawah ini!

Sushi Masa

Foto Sushi Masa
Foto Sushi Masa
Foto Sushi Masa

Genki Sushi

Foto Genki Sushi
Foto Genki Sushi
Foto Genki Sushi

Umamya Sushi

Foto Umamya Sushi
Foto Umamya Sushi
Foto Umamya Sushi

Sushi Go!

Foto Sushi Go!
Foto Sushi Go!
Foto Sushi Go!

Sushi Tengoku

Foto Sushi Tengoku
Foto Sushi Tengoku

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?