Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Ini Nama Lain Pemanis Buatan yang Perlu Kamu Tahu!

List Artikel
16 Januari 2019 | 0 Komentar
Secara umum, ada dua golongan pecinta kuliner yakni penyuka kuliner pedas dan penyuka kuliner manis. Bagi penyuka kuliner manis, menyantap dessert, permen, cake, hingga minuman dingin bertabur whipped cream, lelehan cokelat, dan taburan meises menjadi kenikmatan tersendiri. Pasalnya dengan menyantap kuliner manis, kamu bisa meningkatkan mood menjadi lebih baik. Kandungan gula yang ada pada kuliner manis ini bisa melepas hormon serotonin. Bagi kamu yang suka menyantap kuliner manis, ada beberapa nama pemanis buatan yang perlu kamu ketahui, simak yuk!


Sumber : Foodandwine.com

1. Sakarin
Pertama ada sakarin yang merupakan pemanis buatan yang sudah ada sejak zaman dahulu. Sakarin memiliki indeks kemanisan mulai dari 300 hingga 500 dari gula pasir. Penggunaan sakarin dalam batas wajar masih diizinkan oleh BPOM (Badan pengawas Obat dan Makanan). Meski dikonsumsi dalam batas wajar, sakarin bisa berpotensi menyebabkan kegemukan jika dikonsumsi secara terus menerus.

2. Aspartam
Aspartam merupakan pemanis buatan yang paling sering dipakai dalam industri makanan. Kelebihan dari aspartam dibanding pemanis buatan lain adalah karena aspartam tidak menyisakan after taste rasa pahit di lidah. Meski begitu, derajat kemanisannya sangat tinggi yakni sekitar 60-220 kali gula pasir. Dari semua jenis pemanis buatan, aspartam juga bisa dirombak dengan cepat oleh tubuh sehingga tidak mengandung kalori sama sekali.

 
3. Xylitol
Xylitol mungkin tidak terlalu sering terdengar dan terasa asing bagi kamu, tapi penggunaan xylitol sebagai pemanis buatan ini sangat banyak digunakan pada produk permen dan jelly. Hal ini dikarenakan xylitol tidak menyebabkan karies sehingga aman bagi gigi dan tidak merusak. Silitol memiliki kalori sangat rendah karena hanya memiliki kandungan 2,4 kkal/ gram. Kadar kemanisannya pun tidak jauh berbeda dengan gula pasir.

4. Siklamat
Siklamat merupakan nama pemanis buatan yang tingkat derajat kemanisannya 30 kali lipat dari gula pasir. Jika dikonsumsi dalam batas yang wajar, siklamat tidak berbahaya bagi tubuh. Meski begitu, beberapa negara ada yang tidak membolehkan penggunaan siklamat pada makanan. Negara yang melarang menggunakan siklamat salah satunya adalah Amerika Serikat dan Kanada.

5. Sukralosa
Terakhir ada sukralosa yang memiliki rasa manis 600 kali lipat lebih tinggi dari gula pasir sehingga penggunaannya hanya sedikit saja. Sukralosa tidak menyebabkan kerusakan pada gigi dan tidak menyebabkan diabetes jika dikonsumsi dalam batas yang masih wajar. Kelebihan dari sukralosa adalah bisa diolah dalam suhu tinggi alias bisa dimasak tanpa mengurangi rasa manisnya atau cita rasanya tidak akan menjadi pahit.

Itu dia nama lain pemanis buatan yang perlu kamu tahu. Tentunya akan lebih aman dan sehat jika manis yang dihasilkan berasal dari gula pasir bukan? Nah, jadi buat kamu yang termasuk dalam kategori pecinta makanan manis, kamu bisa coba meyantap beberapa makanan manis yang aman berikut ini ya!

Colette & Lola

Foto Colette & Lola
Foto Colette & Lola
Foto Colette & Lola

Chateraise

Foto Chateraise
Foto Chateraise
Foto Chateraise

Eric Kayser Artisan Boulanger

Foto Eric Kayser Artisan Boulanger
Foto Eric Kayser Artisan Boulanger
Foto Eric Kayser Artisan Boulanger

MOREAU Chocolatier's Cafe

Foto MOREAU Chocolatier's Cafe
Foto MOREAU Chocolatier's Cafe
Foto MOREAU Chocolatier's Cafe

C for Cupcakes & Coffee

Foto C for Cupcakes & Coffee
Foto C for Cupcakes & Coffee
Foto C for Cupcakes & Coffee

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?