Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Jadi Tren Makanan Sehat dari Jepang, Kenalan Dulu Yuk dengan Wakame!

List Artikel
31 Maret 2018 | 0 Komentar

Suka menyantap makanan Jepang? Pastinya kamu tak asing lagi dengan rumput laut. Saat mendengar nama rumput laut Jepang, yang teringat dalam kepala kamu pasti nori alias rumput laut kering yang berbentuk lembaran. Tapi tahukah kamu kalau ada jenis rumput lain selain nori? Belakangan ini di Indonesia sedang ramai aneka kuliner yang menggunakan wakame. Wakame merupakan salah satu jenis rumput laut yang memiliki warna hijau tua dan muda transparan dengan bentuk tipis panjang. Sekilas, kamu bisa salah mengenali wakame ini dengan sayuran bayam hijau yang telah direbus atau di-blanch.

 


Sumber: pergikuliner.com


Jenis rumput laut wakame banyak ditemukan di perairan Jepang sehingga negeri sakura ini menjadi produsen terbesar wakame di dunia. Di negara asalnya, wakame sangat sering digunakan sebagai pengganti sayuran hijau. Penggunaannya bisa untuk sup, makanan pendamping atau lauk, salad, hingga topping sushi. Meski terbagi dalam dua jenis, yakni wakame kering dan wakame basah, penggunaan wakame basah lebih sering digunakan.



Sumber : mhunters.com


Seperti yang kamu tahu, tren pola hidup sehat sedang digandrungi banyak masyarakat. Hal inilah yang membuat wakame menjadi sangat terkenal di kalangan para pecinta hidup sehat. Wakame mengandung serat yang sangat tinggi sehingga bagus untuk pencernaan. Selain itu, wakame juga memiliki kandungan magnesium, yodium, kalsium, dan masih banyak lagi. Kenapa bagus disantap oleh orang yang sedang berdiet? Kandungan senyawa dalam wakame ternyata dapat membantu pembakaran lemak. Tak hanya itu saja, meski wakame memiliki nilai gizi yang tinggi, lemak dan kalori yang terkandung di dalamnya sangat rendah sehingga aman dikonsumsi tanpa takut berat badan bertambah. Wakame juga punya manfaat lainnya seperti bisa mencegah penyakit jantung, hipertensi, diabetes, stroke, serta obesitas.


Sumber: pergikuliner.com 


Inilah yang menyebabkan wakame menjadi sangat terkenal sebagai makanan sehat yang berasal dari Jepang. Tren menyantap wakame di Indonesia mulai terkenal sejak dicampurkannya wakame dalam sajian poke bowl dan salad, meski sebenarnya keberadaan wakame di Indonesia awalnya hanya bisa kamu jumpai pada sajian sushi. Selain dicampurkan dalam poke bowl dan salad, wakame juga bisa digunakan sebagai pengganti salad pada sajian sandwich dan juga burger. Nah! Buat kamu yang ingin mencoba hidup sehat, coba saja aneka olahan makanan dengan wakame yang ada di bawah ini!

Honu Poke & Matcha Bar

Foto Honu Poke & Matcha Bar
Foto Honu Poke & Matcha Bar
Foto Honu Poke & Matcha Bar

Pokinometry

Foto Pokinometry
Foto Pokinometry
Foto Pokinometry

Burgushi

Foto Burgushi
Foto Burgushi

Sushi Go!

Foto Sushi Go!
Foto Sushi Go!

Limu Poke Shop

Foto Limu Poke Shop
Foto Limu Poke Shop

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?