Jadi Tuan Rumah Asian Games 2018, Ini Dia Makanan Khas Jakarta yang Terkenal
List Artikel 26 Agustus 2018 | 0 KomentarPerhelatan Pesta Olahraga se-Asia 2018 atau Asian Games 2018 di Indonesia memberikan banyak hal menarik yang wajib untuk dibahas. Jakarta yang menjadi pusat Asian Games diadakan kali ini tentunya juga memiliki hal-hal unik yang wajib diangkat dan salah satunya adalah makanan khasnya. Terkenal dengan kerok telor, kira-kira apalagi ya makanan khas Jakarta? Langsung aja yuk simak ringkasannya di bawah ini!
1. Kerak Telor
Sumber : Dapurkobe.co.id
Kerak telor merupakan makanan khas Jakarta yang paling terkenal dikalangan pecinta kuliner. Makanan satu ini cukup unik dalam segi pembuatannya, kalau kamu menemukan pedagang kerak telor pasti akan terheran-heran dengan wajan yang dibalik bukan? Selain unik, kerak telor juga memiliki rasa yang sangat enak. Bahan-bahan yang digunakan dalam membuat kerak telor antara lain adalah beras ketan, telur dan juga ebi.
2. Selendang Mayang
Sumber : Resepgulaku.com
Kalo kamu sering makan es campur di restoran, pastikan juga kamu nggak lupa sama es campur racikan Betawi satu ini ya. Menilik namanya, kata "selendang" berasal dari warna-warni kue yang jadi isian es selendang mayang. Meriahnya warna kue itu diibaratkan sebagai warna selendang. Sementara "mayang" merujuk pada arti manis dan kenyal. Melihat tradisi Betawi, selendang mayang biasanya disajikan saat pesta pernikahan, sebagai menu takjil atau acara hajatan bernuansa budaya Betawi. Di era ini jajanan es selendang mayang semakin langka ditemui.
3. Asinan Betawi
Sumber : Pergikuliner.com
Asinan Betawi terbuat dari beragam sayuran segar dan disiram dengan menggunakan kuah asam yang sedikit pedas. Sayuran yang digunakan dalam asinan ini sangat bervariasi, mulai dari mentimun, wortel, lokio, sawi asin, dan lainnya. Asinan Betawi mirip dengan Asinan Bogor, namun yang membedakan asinan Betawi biasanya sangat identik dengan sayuran sedangkan asinan Bogor dengan buah-buahan. Di kota Jakarta kamu dapat dengan mudah menemukan pedagang yang menjual asinan betawi ini meskipun semakin hari semakin berkurang saja karena tergerus oleh berbagai kuliner modern.
4. Nasi Ulam
Sumber : Rasamasa.com
Nasi ulam adalah hidangan nasi yang dicampur berbagai bumbu dan rempah, khususnya daun pegagan (atau kadang diganti dengan daun kemangi), sayuran, berbagai bumbu, serta ditemani beberapa macam lauk-pauk. Nasi ulam Betawi terdapat dua jenis, yaitu nasi ulam berkuah (basah) yang berasal dari Jakarta Utara dan Pusat, serta nasi ulam kering (tidak berkuah) yang ditemukan di Jakarta Selatan. Nasi ulam ini semakin sulit dijumpai di kota Jakarta, oleh karena itu kamu harus coba.
5. Soto Betawi
Sumber : Pergikuliner.com
Soto Betawi merupakan soto yang populer di daerah Jakarta. Jeroan dan daging sapi menjadi bahan campuran dalam soto Betawi. Kuah soto Betawi merupakan campuran santan dan susu. Kedua campuran inilah yang membuat rasa soto Betawi begitu khas dan gurih. Makanan ini biasa dimakan dengan nasi panas, dan lebih mantap lagi kalau ditambah kerupuk putih.
Itu dia lima makanan khas Jakarta yang paling terkenal. Sayangnya kepopuleran beberapa makanan khas Jakarta di atas tersebut semakin lama semakin tergerus oleh makanan-makanan modern. Namun beruntungnya di acara perhelatan akbar seperti Asian Games kali ini kita diajak untuk sama-sama mengingat bahwa Indonesia memiliki keaneka ragaman budaya dan juga makanan-makanan yang luar biasanya enaknya.
Nah, sekarang waktunya kamu isi perut kamu dengan makan-makanan di tempat-tempat ini yuk!
Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]