Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Jajanan Korea di Jakarta Ini Wajib Kamu Coba

List Artikel
30 November 2018 | 0 Komentar
Korea tidak hanya terkenal karena drama atau idol groupnya saja, melainkan aneka makanannya yang sukses bikin siapapun yang melihatnya ngiler. Gencarnya promosi budaya Korea termasuk makanannya melalui berbagai macam media seperti iklan, drama, film maupun reality show nya membuat makanan Korea begitu terkenal. Sebut saja kimchi, ramyeon, kimbab, tteokbokki dan masih banyak yang lainnya. Saking terkenalnya, beberapa snack atau cemilan khas Korea juga terkenal khususnya di Jakarta lho. Dan berikut beberapa jajanan Korea di Jakarta yang wajib kamu cobain :


Sumber : Pergikuliner.com

Kkuldak merupakan jajanan khas Korea yang terkenal dengan nama lainnya yaitu Korean honey chicken. Makanan Korean honey chicken sangatlah populer di Negeri Gingseng ini. Kamu bisa menemukan beberapa merk restoran olahan ayam yang menjual menu satu ini, bahkan beberapa diantara menggaet bintang ternama Korea sebagai model iklannya lho. Saking populernya di Korea, Korean honey chicken kini dapat dengan mudah ditemui di Jakarta. Ada beberapa merk yang terkenal dan salah satu yang paling direkomendasikan adalah Kkuldak ini. Kamu bisa menemukan gerai Kkuldak di beberapa pusat perbelanjaan di Jakarta seperti di Neo Soho, Puri, PIK dan lain sebagainya. Dan tidak hanya ayam saja lho, kamu bisa memesan menu tteokbokki di sini.



Sumber : Pergikuliner.com

Samjin Amook merupakan salah satu pendatang baru di dunia per-snack-an Korea yang ada di Jakarta, tepatnya berada di Central Park Mall, Jakarta Barat. Samjin Amook menjual aneka gorengan khas Korea dan salah satu yang paling direkomendasikan di sini adalah fish cake nya. Saking hitsnya, maka jangan heran kalau kamu mengunjungi gerai Samjin Amook ini akan selalu ramai dan antre. Karena bukan hanya hits saja, tapi gorengan-gorengan di sini punya cita rasa yang enak dan bikin kamu serasa lagi ada di Korea. 


Sumber : Pergikuliner.com

Kalau dua gerai tadi menjual makanan asin, kali ini PergiKuliner ingin kasih kamu rekomendasi tempat dimana kamu bisa mencari makanan pencuci mulut asal yang lucu dan unik asal Korea Selatan. Pooki Bbang merupakan roti yang memiliki bentuk lucu dengan berbagai isian manis seperti nutella, vanilla custard, cream cheese dan lain sebagainya. Pooki bbang ini juga sangat hits lho. Kamu bisa menemukan gerai-gerai Pooki bbang di beberapa pusat perbelanjaan besar di Jakarta seperti Kota Kasablanka dan Mall Taman Anggrek.

Nah, itu dia beberapa jajanan Korea di Jakarta yang wajib kamu cobain. Kamu nggak perlu takut kalau harganya bakalan bikin kantong kamu jebol ya karena ketiga rekomendasi PergiKuliner di atas semuanya sangat terjangkau. Jadi, tunggu apa lagi? Ayo cobain.
Dan kalau kamu mau lihat rekomendasi tempat makan atau restoran Korea di Jakarta lainnya, kamu bisa langsung cari di aplikasi PergiKuliner kamu. 

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?